Feby Putri Curhat Nama Mendiang Mamanya Salah Sebut, Kena Sindir Ustaz

Feby Putri rela menyampaikan permohonan maaf dua kali atas peristiwa tersebut

30 November 2023

Feby Putri Curhat Nama Mendiang Mama Salah Sebut, Kena Sindir Ustaz
Instagram.com/fbyputrinc

Feby Putri sedang menghadapi kesedihan yang sangat mendalam karena mamanya bernama Endang Suciaty telah meninggal dunia pada Minggu (26/11/2023).

Meskipun masih dalam suasana berduka, beberapa hari setelah kepergian mamanya, Feby berbagi cerita di Instagram tentang sebuah kejadian yang menurutnya sangat mengecewakan.

Sebagai seorang anak, Feby merasa sangat tersinggung ketika seorang ustaz salah menyebut nama mamanya. Namun, ironisnya, protes yang disampaikannya justru dianggap angkuh oleh ustaz tersebut, bahkan sampai pada titik di mana ustaz tersebut memberikan sindiran di depan umum.

Nah, kali ini Popmama.com sudah merangkum informasi terkait dengan Feby Putri curhat nama mendiang mamanya salah sebut. Feby juga bercerita secara rinci mengenai pengalaman pahit tersebut di media sosial.

1. Nama mamanya sempat salah disebut oleh seorang ustaz

1. Nama mama sempat salah disebut oleh seorang ustaz
Instagram.com/fbyputrinc

Feby Putri mengekspresikan kekecewaannya dalam situasi duka kehilangan mamanya. Melalui unggahan melalui InstaStory pribadinya, penyanyi lagu 'Runtuh' itu menyatakan ketidaksetujuannya ketika seorang ustaz salah menyebut nama mamanya yang telah meninggal.

Sebagai seorang anak, Feby dengan berani menyuarakan protes secara langsung. Ia menganggap situasi itu sebagai tindakan yang sangat serius. Namun, sayangnya, alih-alih menerima tanggapan yang bijak, protes dari Feby malah memicu kemarahan dari ustaz tersebut.

2. Dibalas dengan sindiran di depan banyak orang

2. Dibalas sindiran depan banyak orang
Instagram.com/fbyputrinc

Selanjutnya, Feby Putri merincikan bahwa sebagai akibat dari protesnya. Menurut Feby, ustaz tersebut justru membalas dengan menyindir karier keartisannya di hadapan banyak orang.

Sebagai dampak dari insiden salah menyebut nama, sang ustaz justru nekat menghentikan kegiatan dakwahnya.

3. Feby meminta maaf karena teringat sosok mamanya

3. Feby meminta maaf karena teringat sosok mamanya
Instagram.com/fbyputrinc

Namun, demi menghormati mamanya, Feby dengan rela meminta maaf di depan banyak orang. Ia bahkan melakukannya sampai dua kali. Meski begitu, Feby mengungkapkan bahwa rasa tidak ikhlas masih menghantui, terutama karena sikap angkuh yang ditunjukkan oleh ustaz tersebut.

Sebelumnya, Feby juga merasa marah terhadap Adnan Eka Syahputra yang tidak beretika. Adnan datang ke rumah duka dan mengambil kesedihan Feby sebagai materi vlog.

Dalam menghadapi cobaan berat kehilangan sang mama tercinta, Feby telah menunjukkan kekuatan dan ketabahan yang luar biasa. Meskipun dihadapkan pada situasi yang sulit, Feby rela menyampaikan permohonan maaf dua kali, meski dengan rasa berat akibat sikap angkuh sang ustaz.

Nah, itulah rangkuman informasi terkait Feby Putri curhat nama mendiang mamanya salah sebut. Semoga Feby Putri dan keluarganya diberikan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini, ya. 

Baca juga:

The Latest