Millennial Mama of the Month Edisi Desember 2022: Eriska Rein

Eriska bersyukur dapat dukungan penuh dari sang Mama, mulai dari meniti karier hingga support system setelah memilki newborn

30 Desember 2022

Millennial Mama of the Month Edisi Desember 2022 Eriska Rein
Popmama.com/Michael Andrew
Photoshoot dilakukan dengan menaati protokol kesehatan

Setiap tahunnya, pada tanggal 22 Desember seluruh masyarakat Indonesia merayakan Hari Ibu. Ini bukan perayaan biasa yang sekadar mengatakan terima kasih atau menyampaikan ungakapan cinta untuk sang Mama. 

Pada dasarnya setiap hari pun kita selalu mengirimkan doa untuk sang Mama, tapi tetap saja Hari Ibu akan menjadi hari yang spesial.

Sejak hari pertama seorang perempuan melahirkan anaknya ke dunia, maka ia disebut ibu atau mama. Sejak itulah ada bayi kecil yang tidak berdaya menggantungkan hidupnya pada dirinya. Dalam hal ini seorang mama memiliki peran yang sangat besar.

Bangun malam sejak hari pertama, memberikan ASI dan memastikan bayinya selalu dalam keadaan nyaman. Lambat laun anak bertumbuh dan ia sekolahkan. 

Mama selalu memastikan nutrisi anaknya terpenuhi agar tumbuh sehat, sehingga di bangku sekolah anaknya bisa mengikuti pelajaran dengan mudah.

Setelah remaja anak mulai bergaul, betapa sulitnya sang Mama melepaskan anaknya untuk pergi dengan teman-temannya. Namun ia tetap izinkan sang anak untuk pergi dan menganal dunia luar. Mama menyadari pentingnya bersosialisasi terutama bagi anak di usia remaja.

Setelah dewasa, sang Mama tetap memberi dukungan serta doa agar anaknya dapat bekerja sesuai dengan bidang yang disenangi. Lalu mendapatkan pasangan yang baik dan memiliki keluarga yang bahagia.

Banyak hal yang kita jalani hari ini, semua itu karena dukungan sang Mama. Oleh karena itu, hubungan anak dan sang Mama sangatlah erat. Kita merasa kasih sayang mama membuat kita candu. Untuk itu Hari Ibu menjadi hari yang penting untuk dirayakan bersama.

Begitu pula bagi Eriska Rein, aktris yang memiliki pengalaman lebih dari 15 tahun di dunia seni peran yang terpilih menjadi Millennial Mama of the Month edisi Desember 2022.

Pemilik nama lengkap Eriska Reinisa ini mengakui bahwa dukungan sang Mama merupakan motivasi dalam hidupnya hingga ia berada di titik sekarang ini. Perjuangannya bersama sang Mama bukanlah hal mudah.

Eriska bersyukur mendapatkan dukungan penuh dari sang Mama, mulai dari awal meniti karier hingga support system setelah memilki newborn. Baginya, kasih sayang sang Mama tak dapat tergantikan.

Berikut Popmama.com telah merangkum wawancara eksklusif bersama Eriska Rein dalam Millennial Mama of the Month Spesial Hari Ibu.

1. Eriska Rein tetap konsisten berkarier di dunia entertainment

1. Eriska Rein tetap konsisten berkarier dunia entertainment
Popmama.com/Michael Andrew
Photoshoot dilakukan dengan menaati protokol kesehatan

Eriska Rein kini berusia 28 tahun, ia sudah mendedikasikan separuh perjalanan hidupnya di dunia entertainment. Eriska menikah dengan Mithusen Muhsin Nisar pada 28 September 2014. Lalu bagaimana kabar Eriska setelah memiliki anak kedua di tahun 2022 ini?

"Kabarku baik, sehat dan rasanya bersyukur sekali sekarang mengurus baby lagi, anak kedua aku, jadi happy. Mostly sibuk di rumah bareng keluarga untuk sekarang ini."

Pada awal tahun 2022 Film Teka Teki Tika yang dibintangi oleh Eriska rilis. Ini membuktikan bahwa dirinya tetap eksis dan konsisten dalam dunia seni peran.

"Terakhir aku sebelum hamil berperan sebagai Laura di Film Teka Teki Tika. Perannya hamil trimester terakhir dan sudah mau melahirkan, padahal aslinya di situ aku belum hamil. Itu film keluarga dibalut dengan thriller yang penuh teka-teki." 

Dirinya merasa syuting kali ini sangat menyenangkan. Ia berkesampatan adu acting dengan Dion Wiyoko, Morgan Oey, Ferry Salim, dan Ayu Laksmi.

"Aku sudah kenal dengan beberapa pemeran lainnya, malah jadi seperti reuni. Kumpul dalam satu project sama teman-teman, akhirnya bisa kerja sama lagi." 

Memerankan sebagai perempuan yang sedang hamil tua, padahal di dunia nyata anak pertama Eriska sudah berusia 6 tahun. Pengalaman hamil dan melahirkan memang pernah ia lewati, namun perlu dingat-ingat kembali agar aktingnya bisa memuaskan para penonton.

"Perannya jadi bumil dan ada adegan melahirkan juga. Jadi rasanya tuh kayak flashback ketika aku melahirkan anak pertama, aku ingat-ingat momen melahirkan Zayn 6 tahun lalu. Aku kembali mengingat rasa sakitnya dan pembawaan ibu hamil itu gimana, dan aku bawa di peran Laura dalam film ini. Sangat menyenangkan sekali."

2. Eriska Rein memulai karier sejak kelas 6 SD dan selalu ditemani oleh sang Mama

2. Eriska Rein memulai karier sejak kelas 6 SD selalu ditemani oleh sang Mama
Popmama.com/Michael Andrew
Photoshoot dilakukan dengan menaati protokol kesehatan

Eriska mengawali karier di dunia modelling sejak kelas 6 SD. Ia juga membagikan kisah perjuangannya bersama sang Mama. "Di awal karier yang selalu nemenin aku itu adalah mamaku." 

Baginya banyak momen tidak terlupakan bareng sang Mama, karena menjadi sosok yang selalu support Eriska dan selalu ada untuk menemaninya.

"Mama selalu beri tahu aku untuk jangan pernah menyerah dan jangan pernah tanggung-tanggung dalam melakukan suatu hal. Mama juga mengingatkan, 'Ayo kejar mimpi kamu', dan ini selalu jadi motivasi untuk hidup aku."

Sebelum masuk dunia seni peran, banyak yang telah Eriska coba dalam dunia entertainment.

"Aku dari awal memang suka modelling dan nyanyi, tapi waktu itu belum ke seni peran. Karena masih SD senang latihan-latihan. Terus pas SMP ternyata banyak kesempatan untuk foto dan mulai masuk majalah remaja." 

"Aku dulu dipanggil sama Mamaku tuh Ika. Mama bilang, 'Ayo Ika ikutan', jadi aku mulai ikut casting. Lalu saat SMA mulai ada tawaran untuk coba acting." 

Tidak ada paksaan, semua mengalir begitu saja. Sejak awal Mama dari Mikhail Zayn Muhsin (6) dan Mikhaila Zeline Muhsin (6 bulan) memang suka tampil unjuk bakatnya.
 
"Mamaku bilang sayang kalo sudah latihan tapi nggak diperlihatkan ke banyak orang, jadi sejak SMP aku memang suka ikut lomba-lomba dan casting. Aku senang aja karena kegiatan ini memang hal yang aku suka."

"Banyak sekali hal berkesan yang aku lalui bersama Mama. Pulang sekolah aku ditemani Mama ke tempat casting, perjuangan dan momen kebersamaan itu menjadi hal tidak terlupakan sampai akhirnya aku ada di titik seperti sekarang ini."

Usaha yang Eriska lakukan bersama sang Mama meninggalkan kesan mendalam baginya hingga kini.

"Ada momen berkesan di mana pulang sekolah aku ikut casting. Rumah aku itu di Tangerang dan lokasi casting di Jakarta. Papa biasanya nemenin saat weekend, tapi kalau casting pas weekday aku hanya ditemani mamaku. Kita berdua kemana-mana naik bus. Dari bus yang satu pindah ke bus yang lain, yang penting kita sudah sampai ke tempat casting, sudah berjuang sama-sama."

"Yang penting aku dan Mama itu sudah mencoba dan berusaha. Sekarang sering dibahas kalau lagi ngobrol sama mama. Nggak kebayang ya, dulu kita senekat itu. Tapi mamaku itu senang juga nemenin aku. Tetap happy aja ngejalaninnya."

Eriska mengakui bahwa di tempat casting dirinya selalu bertemu orang baru dan ini bisa membuatnya canggung. Baginya ditemani oleh sang Mama adalah hal terbaik yang ia dapatkan.

"Mama itu nemenin, nenangin, ngasih tahu aku kalau aku lagi grogi. Mama selalu bilang, kamu rileks aja, kamu tunjukin bakat atau hal yang kamu suka, kamu pasti bisa. Jadi support mama untuk aku itu memang sangat luar biasa."

Editors' Pick

3. Eriska sangat bersyukur memiliki anak kedua

3. Eriska sangat bersyukur memiliki anak kedua
Popmama.com/Michael Andrew

Punya anak kedua dan melahirkan anak perempuan, Eriska sudah siap mengurus bayi lagi. Kini ia sedang sibuk mempersiapkan MPASI untuk Mikhaila yang biasa dipanggil Mimi. 

"Seperti mengulang lagi saat mengurus newborn. Usia Zayn kan sudah 6 tahun. Pertumbuhannya sudah sampai usia sekolah dan tiba-tiba balik ngurus baby kecil lagi."

Apapun yang ia jalani saat ini membuatnya semakin bersyukur. Lengkap sudah kini Eriska dan suami memiliki putra dan putri. 

"Jadinya aku belajar mengurus bayi dari awal lagi. Tapi mungkin bedanya dulu banyak hal yang aku nggak tahu, jadi lebih kaget. Kalau ini sudah banyak tahu, mengurus bayi dengan lebih tenang. Tapi tetap ada hal yang masih belajar juga ya."

Eriska menyadari bahwa setiap anak itu memang unik.

"Walaupun sudah ada pengalaman mengurus anak sebelumnya tapi tetap aja ada hal barunya karena setiap anak berbeda karakternya."

4. Bentuk dukungan sang Mama setelah Eriska memiliki anak kedua

4. Bentuk dukungan sang Mama setelah Eriska memiliki anak kedua
Popmama.com/Michael Andrew
Photoshoot dilakukan dengan menaati protokol kesehatan

"Mamaku senang ya dapat cucu kedua dan perempuan, ini pertama kalau di keluargaku." 

Ia pun sangat mensyukuri, dukungan mamanya benar-benar menjadi support system yang sangat besar manfaatnya. 

"Mama pasti nemenin aku, dari persalinan Zayn dan sekarang Mikhaila, Mama siaga di rumah sakit nemenin aku 24 jam."

Eriska tidak sendiri. "Saat mengurus Mimi akhirnya mamaku ikutan begadang. Aku juga kayanya bakal kewalahan banget kalau urus semua sendiri dan bangun malam. Akhirnya mamaku mau nggak mau ikut bantu aku rawat si Kecil."

Eriska sangat terbantu karena sang Mama selalu ada untuk menyiapkan semuanya, "Kalau aku kewalahan, kadang ada juga yang bikin aku keteteran, taunya mama sudah menyiapkan semuanya."

5. Tips mengatasi burnout ketika menjadi mama yang memiliki bayi

5. Tips mengatasi burnout ketika menjadi mama memiliki bayi
Popmama.com/Michael Andrew
Photoshoot dilakukan dengan menaati protokol kesehatan

Eriska mengakui dirinya juga pernah mengalami burnout setelah memiliki bayi newborn. Ada perasaan capek yang luar biasa meski tetap merasa happy karena rumah terasa hangat dengan kehadiran anak keduanya. 

Namun ia menyadari, yang namanya burnout bisa berpengaruh pada dirinya dan cara ia mengasuh anak-anak. Burnout mesti dicari jalan keluarnya.

"Benar-benar berasa sih, sekarang aku suka berpikir, 'oh begini ya menjadi orangtua'. Terus aku juga mikir oh dulu Mama seperti ini ya. Walau capek tapi yasudah jalanin aja. Tapi kadang sangking capek kan bisa burnout juga ya para mama." 

Kira-kira inilah tips mengatasi burnout dari Eriska yang masih memiliki bayi berusia 6 bulan.

"Harus cari cara untuk mengatasi burnout karena kalau tidak kasihan ke anak-anak. Paling aku melakukan hal yang aku senangi, me time karena menurut aku kita butuh banget waktu sendiri ya. Selain itu juga self love, karena kalau bukan kita yang cinta sama diri kita sendiri ya mau siapa lagi."

Bagi Eriska perlu dalam sehari melakukan hal yang disukai biar bisa terus merasa bahagia. 

"Aku percaya kalau kitanya sudah happy, pasti melakukan segala aktivitas pun jadi enak dan nyaman. Mengurus anak-anak juga jadi ikut happy."

Apa sih kegiatan me time yang bisa menyenangkan bagi Eriska?

"Kalau anak-anak sudah tidur, sudah hening, buru-buru aku istirahat. Kadang main handphone, baca-baca artikel atau nonton. Aku suka banget nonton film, semua genre, itu juga bagus untuk lihat-lihat karakter di sana. Menurut aku jadi nambah wawasan aku juga sebagai pemain film."

6. Ucapan Hari Ibu dari Eriska untuk sang Mama

6. Ucapan Hari Ibu dari Eriska sang Mama
Popmama.com/Michael Andrew
Photoshoot dilakukan dengan menaati protokol kesehatan

Setelah memiliki 2 orang anak-anak yang aktif dan menggemaskan, Eriska merasa hidupnya semakin lengkap. Ia juga telah merasakan perjuangan menjadi seorang mama tidaklah mudah.

Hal ini semakin membuatnya ingat pada sang Mama, betapa besar pengorbanan sang Mama dalam membesarkannya hingga kini. Eriska pun memiliki ucapan cinta untuk merayakan Hari Ibu 2022 untuk sang Mama.

"Terima kasih yang sebesar-besarnya untuk dukungan Mama untuk aku dari dulu sampai sekarang. Terima kasih untuk pengorbanannya untuk aku, adik-adi, dan keluarga. Love you so much, you are my everything."

Itulah kisah perjuangan Eriska Rein yang konsisten berkarier di dunia seni peran selama lebih dari 15 tahun. Semua tidak dapat berjalan dengan mulus jika tidak ada dukungan penuh dari sang Mama. Terima kasih untuk Mama, kasihmu sungguh luar biasa!

Millennial Mama of the Month Edisi Desember 2022

Editor in Chief - Sandra Ratnasari 
Senior Editor - Novy Agrina 
Editor - Onic Metheany 
Reporter - Putri Syifa Nurfadilah & Sania Chandra Nurfitriana 
Social Media - Irma Ediarti 
Design - Aristika Medinasari 
Photographer - Michael Andrew P.
Videographer - Krisnaji Iswandi, Norman  Indra Issudewo
Stylist - Onic Metheany, Putri Syifa Nurfadilah
Makeup Artist - Ms Lifa
Hair do - Ade Ragil
Eriska & Zayn Wardrobe - AYACO 
Mikhaila's Wardrobe - Carter's

Baca juga:

Popmama Star

Eriska Rein
Popmama Star

Eriska Rein

"Mama segalanya bagiku, memberi dukungan sejakku meniti karier hingga menjadi seorang ibu"

The Latest