Diselenggarakan Secara Streaming, Selebgram Mega Iskanti Resmi Menikah
Selamat untuk Mega dan Suami!
6 April 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pembatasan jarak sosial sedang digalakkan oleh pemerintah. Hampir semua acara yang melibatkan banyak orang dibubarkan oleh pihak kepolisian demi mengurangi penyebaran virus corona, termasuk resepsi pernikahan.
Tapi, bukan berarti resepsi yang sudah dipersiapkan jauh-jauh hari harus dibatalkan. Banyak pasangan yang melakukan acara pernikahan dengan cara live steaming.
Seperti Mega Iskanti yang baru saja menggelar pesta pernikahan dengan cara online. Selebgram hijab ini menggelar akad nikah dengan laki-laki bernama Muhammad Najauta pada Sabtu, 4 April 2020 di Bandung Jawa Barat.
Meski diadakan secara online, kerabat dan teman-temannya tetap bisa menyaksikan perhelatan acara istimewa ini melalui sambungan online. Acara pernikahannya diselenggarakan secara hikmat dengan kehadiran keluarga terdekat.
Seperti apa potret kebahagiaan Mega Iskanti dan Muhammad Najauta pada hari pernikahannya. Cek yuk, potret rona bahagia kedua pasangan ini di Popmama.com!
1. Bagai roller coaster, Mega ungkap perasaannya menikah di tengah pandemi
Dalam captionnya, ia mengungkap perasaannya menikah di tengah pandemi virus corona.
Not to mention the struggle and the dramas, but the past few weeks were definitely a roller coaster ride, pasti para pasangan yg menikah di bulan bulan ini mengerti rasanya.. :’’)
Editors' Pick
2. Mega mensyukuri tetap melaksanakan pernikahannya meski tanpa banyak undangan
Virus corona yang mewabah di Indonesia membuat perintah social distancing kepada masyarakat terus diserukan. Inilah yang membuat banyak orang yang menunda atau memilih melakukan secara online acara formal mereka.
Hal ini membuat para tamu yang datang bisa tetap 'hadir' meskipun secara virtual. Mega dan suami, Muhammad Najauta juga melakukan hal ini demi mematasi jarak sosial.
"Tapi Alhamdulillah sampai juga di hari ini. Namun, kami memohon maaf untuk seluruh para tamu undangan, teman teman, dan keluarga besar, karena kami harus mengadakan akad nikah ini secara tertutup karena kondisi yang tidak memungkinkan," tambahnya.
3. Mega dan Uta manfaatkan tekhnologi untuk acara resminya
"Maka dari itu kami memutuskan untuk tetap melaksanakan akad nikah tapi hanya dihadiri keluarga inti saja. Insya Allah kami akan menunda resepsi hingga kondisi kembali kondusif. Terima kasih untuk para sahabat yang tetap setia menonton akad nikah kami via Zoom #thankstotechnology," kata Mega dalam caption Instagramnya.
4. Mega memohon doa untuk pernikahannya dengan Uta
Masih dalam Instagramnya, Mega memohon doa untuk pernikahannya serta ia berdoa untuk hidup bumi ke depannya agar keadaan lebih baik.
"Mohon doanya untuk rumah tangga kami berdua, semoga diberkahi & dirahmati Allah. Semoga juga kondisi bumi dan negeri ini cepat membaik seperti sedia kala untuk pasangan yg mengalami hal yg sama, semangat ya! This too shall pass," ungkapnya.
5. Telah resmi menjadi Mr. & Mrs.
Pernikahan yang diadakan secara live streaming ini berjalan begitu hangat. Dihadiri keluarga inti, keduanya tak kuasa menyembunyikan rasa bahagia dan lega telah melalui proses baru dalam kehidupan.
Kini kedua sudah resmi menyandang status suami dan istri. Semoga Mega dan Uta selalu bahagia hingga maut memisahkan.
Baca juga:
- 7 Fakta Relationship Setelah Pernikahan yang Harus Kamu Ketahui
- 6 Cara Mudah untuk Melanggengkan Pernikahan dengan Pasangan
- Romantis, Ini 9 Foto Pernikahan Kim Kurniawan dan Elisabeth Novia