5 Fakta Persahabatan di Film Why Do You Love Me, Sukses Bikin Haru

Memiliki persahabatan yang kuat sangat berharga dalam kehidupan

29 Juni 2023

5 Fakta Persahabatan Film Why Do You Love Me, Sukses Bikin Haru
Dok. Max Pictures

Film Why Do You Love Me merupakan karya terbaru dari Max Pictures yang sebelumnya sukses dengan trilogi film Dilan. Kali ini, Max Pictures kembali menghibur penonton dengan film komedi yang mengangkat tema persahabatan. Film ini merupakan adaptasi dari film Belgia yang populer dengan judul Hasta La Fista

Why Do You Love Me mengajak penonton untuk melihat keberagaman yang memperkuat hubungan persahabatan di luar batasan fisik. Apalagi perlu diingat kalau persahabatan yang kuat merupakan anugerah berharga dalam kehidupan yang sulit dan penuh rintangan. 

Persahabatan adalah hubungan yang kuat antara orang-orang yang saling mendukung, menghargai, dan mempercayai satu sama lain. Film Why Do You Love Me menjadi contoh yang indah tentang kekuatan persahabatan, bahkan begitu menginspirasi penonton. 

Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum info menarik mengenai beberapa fakta persahabatan di film Why Do You Love Me. Penasaran seperti apa?

 Yuk, disimak!

Sinopsis Film Why Do You Love Me

Sinopsis Film Why Do You Love Me
Youtube/Max Pictures

Why Do You Love Me menceritakan kisah tiga sahabat laki-laki penyandang disabilitas yang mencari jati dirinya. Mereka memulai perjalanan darat dari Jakarta ke Surabaya. Mereka berharap mendapatkan pengalaman seksual pertama bagi diri mereka. 

Ketiga lelaki yang bersahabat itu ialah Baskara (Adipati Dolken) yang menderita syaraf lumpuh. Lalu ada Danton (Jefri Nichol) penderita tumor otak yang melumpuhkan bagian bawah tubuhnya dan Miko (Onadio Leonardo) penderita retinitis pigmentosa yang membuatnya buta. 

Mereka bertiga tidak akan membiarkan apa pun untuk menghalangi perjalanan mereka. Ketiganya dibantu Endang (TJ Ruth) yang bertugas sebagai supir, ada banyak kejadian-kejadian lucu sepanjang perjalanan mereka mengejar impiannya. 

1. Saling mendukung satu sama lain di masa sulit

1. Saling mendukung satu sama lain masa sulit
Dok. Max Pictures

Film Why Do You Love Me menekankan betapa pentingnya persahabatan yang saling mendukung, terlebih ketika dihadapkan pada masa-masa sulit. 

Para tokoh utama dalam film ini saling memberikan dukungan dan semangat, meskipun mereka menghadapi tantangan fisik yang besar. 

Persahabatan yang solid membantu kita melewati rintangan hidup dengan lebih baik, memberikan dukungan moral, emosional, dan praktis dalam setiap situasi sulit yang kita hadapi.

“Untuk mendukung satu sama lain, kita harus berpikir gimana caranya menyamakan fisik kita dalam karakter tersebut,” ujar Adipati Dolken.

Editors' Pick

2. Pentingnya kejujuran tentang suara hati dan sebuah kepercayaan

2. Penting kejujuran tentang suara hati sebuah kepercayaan
Dok. Max Pictures

Persahabatan yang kuat didasarkan pada kejujuran dan kepercayaan yang tulus. Dalam film Why Do You Love Me, tokoh-tokoh utama tidak hanya percaya satu sama lain sepenuhnya, tetapi juga berbagi kejujuran dengan penuh kasih sayang. 

Mereka dapat berbicara terbuka dan jujur tentang harapan, impian, ketakutan serta kekurangan mereka tanpa takut dihakimi atau ditolak.

Kejujuran dan kepercayaan yang mendalam seperti ini dapat memperkuat hubungan persahabatan serta menciptakan lingkungan di mana kita dapat tumbuh dan berkembang bersama.

"Sebagai disabilitas, untuk bisa tetap berpikir dan punya pikiran yang luar biasa itu susah. Mungkin memang gue tidak bisa bergerak, cuma gimana mimpi gue lebih liar, lebih lepas, lebih free, bisa ke mana-mana," ujar Adipati.

"Jadi bukan gimana nggak bisa bergerak, tetapi gimana menjalankan hidup dengan pikiran gue," tambah Adipati.

3. Membangun kenangan yang berharga dalam mewujudkan mimpi bersama

3. Membangun kenangan berharga dalam mewujudkan mimpi bersama
Youtube/Max Pictures

Persahabatan yang kuat memungkinkan kita membangun kenangan berharga bersama. Dalam film Why Do You Love Me, tokoh-tokoh utama menjalani petualangan yang menantang dan tak terlupakan bersama-sama. 

Mereka berbagi tawa, kegembiraan, kesedihan, bahkan mampu menciptakan momen-momen yang akan dikenang sepanjang hidup. Persahabatan yang abadi melampaui batas waktu dan menciptakan kenangan yang menghangatkan hati kita saat kita mengenang masa-masa indah yang telah kita lewati bersama.

"Kita semua itu bisa menjadi support system satu sama lain, sehingga mimpi kita bisa terwujud dan menciptakan kenangan yang berharga banget buat persahabatan kita," ujar Adipati Dolken.

4. Menerima perbedaan dan keberagaman satu sama lain

4. Menerima perbedaan keberagaman satu sama lain
Dok. Max Pictures

Dalam persahabatan yang kuat, kita belajar menerima perbedaan dan keberagaman di antara teman-teman kita. Film Why Do You Love Me menggambarkan bagaimana tokoh-tokoh yang berbeda secara fisik maupun kepribadian dapat menerima satu sama lain dengan segala keunikan mereka. 

Mereka menghormati dan menghargai keberagaman, yang memperkuat hubungan persahabatan mereka dengan memahami bahwa keunikan masing-masing adalah hal yang membuat persahabatan mereka berharga.

"Mengubah sudut pandang terhadap penyandang disabilitas itu penting banget dan dari sini gue secara spiritual. Baru sadar ternyata di dalam kegelapan masih banyak cahaya," jelas Onad.

5. Mendukung pertumbuhan pribadi masing-masing

5. Mendukung pertumbuhan pribadi masing-masing
Youtube/Max Pictures

Persahabatan yang kuat memberikan dukungan dalam pertumbuhan pribadi dan pengembangan diri. 

Dalam film Why Do You Love Me, tokoh-tokoh utama saling mendorong untuk mengatasi batasan diri dan mencapai potensi maksimal dari mereka masing-masing. 

Mereka membangkitkan semangat, memotivasi, dan saling membantu menjadi versi terbaik dari diri mereka sendiri. Persahabatan yang kuat menjadi landasan bagi kita untuk terus berkembang dan mengejar impian dengan keyakinan diri yang kuat.

“Dengan keterbatasan yang kita punya jangan pernah capek untuk mengejar mimpi. Nah dari situ, kita saling mendukung masing-masing di antara kita walaupun kita punya keterbatasan fisik” tutup Jefri Nichol.

Nah, itu tadi beberapa fakta hubungan persahabatan yang kuat dalam film Why Do You Love MeDengan persahabatan yang kuat dan abadi, maka dapat memberikan dukungan, kebahagiaan, dan kenangan yang tak terlupakan.

Baca juga:

The Latest