7 Cara Memanjakan Perempuan ala Drama Korea, Hubungan Makin Harmonis

Pahami bahasa cinta pasangan, jadi laki-laki romantis bak para aktor di drama Korea

18 April 2023

7 Cara Memanjakan Perempuan ala Drama Korea, Hubungan Makin Harmonis
imdb.com

Kisah cinta yang kita lihat di drama Korea Selatan selalu terlihat indah. Penuh keromantisan, seolah tak pernah ada masalah yang tidak selesai.

Laki-laki yang romantis, pengertian dan kerap memberikan kejutan di drama Korea banyak diindamkan perempuan. Belum lagi dengan paras para aktornya yang rupawan makin menambah pesona drama tersebut.

Meski tak bisa menjadi serupawan aktornya, ada beberapa hal yang bisa laki-laki tiru untuk memanjakan perempuan ala drama Korea. Jangan membuat pasangan bosan karena yang dilakukan itu-itu saja, atau bahkan tak pernah romantis sama sekali.

Jangan takut dibilang berlebihan, coba cara ini agar pasangan tersipu-sipu. Apalagi jika pasangan kamu adalah penggemar drama Korea, dijamin akan makin sayang lho.

Berikut Popmama.com rangkum cara memanjakan perempuan ala drama Korea Selatan yang bisa ditiru.

1. Memeluk pasangan secara tiba-tiba, apalagi back hug

1. Memeluk pasangan secara tiba-tiba, apalagi back hug
Youtube.com/iQIYI K-Drama

Di drama Korea banyak sekali adegan pelukan yang mesra dan romantis. Salah satunya adalah adegan pelukan dari belakang ini yang kerap menjadi ciri khas drama Korea.

Meski sering muncul, adegan back hug di mana aktor memeluk lawan mainnya dari belakang ini selalu membuat penonton histeris. Seolah perasaan bisa dibuat campur aduk kegemasakn melihat adegan ini di layar.

Sebagai informasi, pelukan dari belakang bisa sebagai pertanda kasih sayang dan komitmen. Ada fakta yang menyebutkan kalau memeluk pasangan selama beberapa saat sembari menghirup aroma tubuhnya bisa meredakan stres, lho.

2. Memberikan ciuman kejutan dan singkat, bikin dia salah tingkah

2. Memberikan ciuman kejutan singkat, bikin dia salah tingkah
imdb.com

Ciuman biasanya bisa dimaknai banyak hal. Jika ciuman panjang dan membara bisa menuju ke foreplay sebelum akhirnya berhubungan intim.

Namun, salah satu jenis yang kerap dianggap romantis adalah ciuman singkat atau peck kiss. Pada dasarnya ciuman ini adalah bentuk paling sederhana untuk menunjukkan kasih sayang kepada pasangan.

Kita cukup menyentuh bibir pasangan dengan singkat. Ciuman sekilas ini hampir selalu ada di drama Korea manapun, meski sebentar dan tampak malu-malu selalu bisa menimbulkan perasaan 'butterflies in the stomach'.

Editors' Pick

3. Tak malu bergandengan tangan dan memeluk pinggang di depan umum

3. Tak malu bergandengan tangan memeluk pinggang depan umum
Youtube.com/The Swoon

Untuk pasangan yang memiliki bahasa cinta physical touch, cara ini layak ditiru. Jangan ragu untuk selalu menggandeng tangan pasangan saat di depan umum, sesekali sambil mengusap punggung tangannya dengan ibu jari.

Selain itu, kita juga bisa mencoba merangkul pasangan di pinggangnya. Ini bisa menjadi pertanda bahwa kita ingin melindungi pasangan dengan tulus.

Kedua cara ini bisa diterapkan jika kita dan pasangan sama-sama nyaman untuk melakukannya. Jangan sampai ragu-ragu, atau salah satunya merasa tak nyaman, ya.

4. Memberikan kejutan kecil saat hari biasa

4. Memberikan kejutan kecil saat hari biasa
Youtube.com/The Swoon

Banyak hal yang bisa dicontoh dari drama Korea untuk menjadi laki-laki yang romantis. Salah satunya adalah memberikan hadiah kecil tanpa ada sebab, dijamin hal ini bikin perempuan leleh hatinya.

Hadiah sederhana ini bisa berbentuk minuman manis hingga makanan ringan kesukaannya. Bisa juga dengan memberikan permen manis saat pasangan sedang tidak mood.

Ide sederhana yang bisa dilakukan juga adalah dengan memberikan jaket kepada pasangan. Apalagi saat cuaca dingin atau karena basah, biasanya para aktor dalam drama Korea akan menawarkan jaket kepada pasangannya.

Adegan itu terlihat biasa, tetapi hal ini akan menjadi hal romantis bagi perempuan lho. Pasanganmu dijamin akan senyum-senyum saat mengingat momen ini.

5. Memberikannya barang kembaran yang tidak norak

5. Memberikan barang kembaran tidak norak
Youtube.com/AsianCrush

Tidak lengkap rasanya jika kita dan pasangan belum memiliki barang-barang kembar. Di drama Korea barang kembar yang dibeli pasangan di sana seolah hal biasa.

Entah itu gelang, cincin, sepatu, kaus, kemeja, topi, maupun kacamata. Namun, kebanyakan dari pasangan di Korea membeli barang kembar minimalis yang berguna contohnya adalah cincin atau jaket kembar.

6. Memberikan surat romantis buatan kita sendiri

6. Memberikan surat romantis buatan kita sendiri
Youtube.com/K-Crush

Ada momen-momen tertentu dalam hubungan yang spesial. Dalam momen tersebut kita bisa memberikan hadiah yang romantis dan personal, salah satunya adalah surat tulisan tangan sendiri.

Tak hanya romantis, surat tulisan tangan ini juga terkesan lebih intim. Pasangan akan merasa spesial karena kita rela menulis panjang untuk mengungkapkan rasa sayangnya kepada dia.

Kita bisa selipkan bunga atau cokelat manis untuk diberikan kepadanya. Surat tulisan tangan akan makin spesial ketika diberikan saat anniversary nih.

7. Mengajaknya dinner romantis saat ada hal yang dirayakan

7. Mengajak dinner romantis saat ada hal dirayakan
imdb.com

Salah satu cara untuk membuat pasangan klepek-klepek selanjutnya yaitu kejutan makan malam romantis. Dinner romantis ini ada beberapa kali di adegan drama Korea, biasanya berbentuk candle light dinner.

Candel light dinner ini bisa dilakukan saat kita dan pasangan merayakan sesuatu yang spesial. Atau ketika kita akan memberikan hadiah yang cukup besar kepada pasangan.

Mengajak dinner romantis juga bisa dilakukan tanpa harus merayakan sesuatu. Kita bisa mengajak pasangan hanya sekedar dinner untuk menyenangkan hatinya juga kok, tak perlu menunggu momen spesial.

Itulah tadi cara memanjakan perempuan ala drama Korea Selatan yang bisa ditiru. Wah, bisa dicoba kepada pasangan masing-masing sesuai dengan bahasa cintanya.

Baca juga:

The Latest