Eksklusif: Berhasil Lewati Pandemi, Mona Ratuliu Ingin Segera Pindah Rumah di 2023
Ada isu resesi, Mona Ratuliu memandang optimis apapun yang akan terjadi
31 Januari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Isu resesi di tahun 2023 banyak dikhawatirkan masyarakat Indonesia. Ketidakpastian tersebut rupanya juga menjadi isu penting untuk Mona Ratuliu dan keluarga, tetapi tidak menjadi kekhawatiran yang berlebih.
Millennial Mama of the Month edisi Januari 2023 ini resesi yang mungkin akan datang bisa belajar dari kondisi pandemi tahun 2020 kemarin. Saat itu kondisinya semua orang juga kaget, tiba-tiba tidak bisa beraktivitas seperti biasa.
Belum lagi cobaan pada bisnis dan pekerjaan juga datang pada masa itu. Meski berat dan terseok-seok, pada akhirnya kita semua bisa melewati masa-masa pandemi tersebut.
"Katanya akan ada resesi, tetapi belajar dari pandemi kemarin semuanya juga hal baru. Berat sekali, awal-awal dikurung di rumah mengalami masa frustasi. Apalagi kami tinggal di apartemen, semua fasilitas di tutup. Kita betul2-betul dikurung, tapi situasi itu saja bisa kok kami lalui," tutur Mona kepada Popmama.com.
Oleh karenanya, menyambut tahun 2023 ini Mona ratuliu rencana utamanya tetap merampungkan renovasi dan pindah rumah.
Berikut Popmama.com rangkum cerita selengkapnya.
1. Mona Ratuliu tetap optimis dengan segala kondisi di tahun 2023
Karena pernah melewati masa pandemi Covid-19, Mona memandang tahun 2023 ini lebih optimis. Menurutnya, seberapa besar tantangan yang ada ternyata manusia bisa beradaptasi dengan kondisi apapun.
"Pandemi mengajarkan saya untuk optimis ke depannya, ternyata kita sebagai manusia bisa beradaptasi dengan kondisi apapun. Jadi ya optimis saja, pasti akan menemukan jalannya sendiri kelak," tuturnya.
Karena ancaman resesi ini, banyak orang yang akhirnya overthinking dengan masa depan. Mona justru sebaliknya, ia tidak mau berpikir berlebihan soal masa depan. Karena masa depan pada hakikatnya selalu tidak pasti.
"Aku tidak (overthinking), berusaha yang terbaik saja," pungkas Mona.
Editors' Pick
2. Sedang renovasi rumah di tengah ancaman resesi, Mona Ratuliu tetap optimis
Kehidupan pasca pandemi membawa perubahan pada banyak keluarga, tak terkecuali Mona Ratuliu. Kelahiran Numa menjadi salah satunya, awalnya Mona dan keluarga yang nyaman tinggal di apartemen kini harus pindah tempat tinggal.
Bukan tanpa alasan, keterbatasan ruang di apartemen ini jadi masalah utama yang membuat keluarga tidak nyaman. Belum lagi, Davina Syafa Felisa atau akrab disapa Mima Shafa sudah beranjak dewasa dan perlu privasi khusus untuk ruang pribadinya.
"Bingung juga ada berita resesi, kami sedang renovasi rumah karena ingin pindah apartemen, sudah tidak muat lagi. Menurut kami ini kebutuhan yang urgent juga, jadi dananya memang tidak bisa ditahan-tahan lagi," tutur Mona.
Saat ini fokus Mona dan Indra Brasco adalah bagaimana caranya anak-anak memiliki tempat tinggal yang nyaman.
"Ya sudah fokus ke situ dulu, pasti nanti ada jalan keluar sendiri (kalau ada apa-apa)," ucapnya.