10 Foto Pernikahan Atlet Bulu Tangkis Indonesia, Ada Jonatan Christie
Ada banyak momen indah yang terjadi saat momen pernikahan atlet bulu tangkis Indonesia
8 Desember 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bulu tangkis merupakan salah satu cabang olahraga yang cukup diminati oleh masyarakat Indonesia. Olahraga ini kerap mengharumkan nama bangsa di ajang internasional. Alhasil nama-nama atlet yang sering mengukir prestasi seperti Hendra Setiawa, Greysia Polii, dan yang lainnya cukup dikenali oleh masyarakat luas.
Tidak hanya dikenali, kehidupan dari para pebulu tangkis ini juga kerap menarik perhatian dari para penggemar, termasuk soal pernikahan. Bahkan pernikahan yang dilangsung oleh beberapa altet bulu tangkis ternyata dapat menghebohkan para pencinta olahraga bulu tangkis.
Kira-kira siapa aja ya atlet bulu tangkis yang sudah menikah? Berikut Popmama.com telah merangkum 10 foto pernikahan atlet bulu tangkis Indonesia yang pernah mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
1. Hendra Setiawan dan Sandiani Arief
Pebulu tangkis kelahiran 25 Agustus 1984 itu telah melangsungkan pernikahan dengan kekasih hatinya yang bernama Sandiani Arief di tahun 2011. Usia pernikahan keduanya telah memasuki tahun ke-12 di tahun 2023.
Pasangan ini juga telah dikaruniai tiga anak yang bernama Richard Heinrich Setiawan, Richelle Hillary Setiawan, dan Russel Howard Setiawan.
Perlu diketahui bahwa Hendra Setiawan dikenal sebagai salah satu atlet bulu tangkis Indonesia yang memiliki banyak prestasi. Ia pernah menduduki peringkat pertama International Badminton Federation (IBF) untuk cabang ganda putra bersama Markis Kido.
2. Mohammad Ahsan dan Christine Novitania
Berawal dari sebuah pertemuan yang tidak disengaja di salah satu acara Djarum, Mohammad Ahsan dan Christine Novitania resmi menikah pada tahun 2013 lalu setelah empat tahun berpacaran. Dari pernikahan tersebut, pasangan ini telah dikaruniai tiga orang anak, yakni King Arsakha, Chayra Maritza Ahsan, dan Aisyah Nayyara Ahsan.
Atlet yang lahir di Palembang, 7 September 1987 itu dikenal sebagai altet yang religius, karena selalu menutup aurat dan kerap mengenakan celana legging saat bertading.
Selama berkiprah sebagai alter bulu tangkis, Mohammad Ahsan telah mencatatkan banyak prestasi. Salah satu prestasi yang pernah ditorehkan, yakni ketika berhasil menjuarai BWF World Tour Finals 2019, di Guangzhou bersama Hendra Setiawan.
3. Marcus Fernaldi Gideon dan Agnes Amelinda
Setelah dua tahun berpacaran, Marcus Fernaldi Gideon dan Agnes Amelinda mengucapkan janji suci pada 14 April 2018 silam. Dari pernikahannya bersama Agnes Amelinda, altet yang lahir di Jakarta, 9 Maret 1991 tersebut telah dikaruniai seorang anak yang bernama Marcus Fernaldi Gideon Junior.
Selama berkarier di dunia olahraga, Marcus Fernaldi Gideon telah menorehkan banyak prestasi, salah satu di antaranya ketika dinobatkan sebagai peringkat pertama dunia versi BWF.
4. Greysia Polii dan Felix Djimin
Pertemuan tidak sengaja di sebuah pusat perbelanjaan mengantarkan Greysia Polii pada lelaki idamannya bernama Felix Djimin.
Semenjak itu, keduanya cukup intens berkenalan selama enam tahun. Sampai pada akhirnya, mereka memutuskan untuk mengikat janji suci pada 23 Desember 2020. Dari pernikahannya bersama Felix Djimin, Greysia Polii telah melahirkan anak pertamanya bernama Jessia Selah Djimin yang berjenis kelamin perempuan.
Editors' Pick
5. Hafiz Faisal dan Tri Arisna
Pebulu tangkis kelahiran 23 September 1994 tersebut telah resmi melepas masa lajang dengan menikahi pujaan hatinya bernamma Tri Arisna pada 12 Desember 2020.
Diketahui istrinya merupakan seorang artis dangdut dari Jepara. Dari pernikahannya yang hampir menginjak usia ke-4, Hafiz Faisal telah dikaruniai seorang putra yang diberi nama Hayza Magika Haris.
6. Debby Susanto dan Haptiwan Daya
Pebulu tangkis bernama Debby Susanto telah mengakhiri masa lajangnya, setelah kekasihnya yang bernama Haptiwa Daya resmi mempersuntingnya.
Pasangan ini diketahui sudah berpacaran selama 11 tahun, sebelum akhirnya melangsungkan pernikahan pada 2017 di The Spring Club Summarecon Serpong. Dari pernikahannya bersama Haptiwan Daya, Debby telah melahirkan seorang anak yang diberi nama Mikhael Kayana Daya.
7. Arya Maulana Aldiartama dan Ramadhini
Sempat menjalani hubungan Long Distance Relationship (LDR) selama kurang lebih 2 tahun, pasangan pebulu tangkis Arya Maulana Aldiartama dan Ramadhini resmi menikah. Keduanya menjadi pasangan suami istri setelah melangsungkan pernikahan pada 15 Juni 2019 lalu.
Pasangan ini diketahui telah menjalin hubungan sejak 2014 dan merupakan sesama rekan di pelatnas. Pernikahannya kini sudah menginjak usia ke-5, dan keduanya telah dikarunia seorang putra yang diberi nama Al Fatih Qurani Aldiartama.
8. Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo
Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo resmi menikah pada 24 Maret 2023. Pernikahan keduanya nampak begitu mewah dan sangat meriah. Bahkan beberapa bintang tamu didatangkan untuk meramaikan suasana pernikahan, seperti Sheila On 7 dan Mahalini.
Hubungan antara Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo diketahui berawal dari seringnya melakukan aktivitas bermain game bersama pada tahun 2021. Keduanya memiliki hubungan yang dekat, karena memiliki hobi yang sama, yakni bermain game Mobile Legend.
9. Susi Susanti dan Alan Budikusuma
Susi Susanti dan Alan Budikusuma resmi menikah pada 9 Februari 1997. Pasangan ini merupakan atlet bulu tangkis yang pernah mencatatkan medali emas untuk Indonesia pada ajang Olimpiade Barcelona pada 1992 silam.
Kisah cinta mereka sebetulnya sudah dimulai sejak tahun 1985 ketika keduanya masih berada di Pelatnas PBSI. Namun, hubungan antara Susi Susanti dan Alan Budikusuma sempat mendapatkan pelolakan dari orangtua, karena dirasa akan menganggu performa keduanya di atas lapangan.
Meski begitu, keduanya tetap melangsungkan pernikahan. Bahkan hubungan keduanya masih langgeng hingga sekarang. Dari pernikahannya, Susi Susanti dan Alan Budikusuma telah dikaruniai tiga orang anak, yakni Lourencia Averia, Albertus Edward, dan Sebastianus Frederick
10. Jonatan Christie dan Shania Junianatha
Jonatan Christie resmi menikahi Shania Junianatha pada 1 Desember 2023. Pemberkatan pernikahan pasangan ini digelar di Gereja Katedral, Jakarta.
Diketahui Jojo dan Shanju telah menjalin hubungan selama lima tahun, namun keduanya terlihat sangat jarang memperlihatkan kebersamaan mereka di media sosial. Pasangan ini baru memutuskan untuk go public pada saat perayaan Natal 2020 silam.
Nah, itulah 10 foto pernikahan atlet bulu tangkis yang pernah mengharumkan nama bangsa. Menurut Mama, kira-kira mana nih pernikahan dengan kisah cinta yang paling romantis?
Baca juga:
- 11 Foto Jadul Pernikahan BCL dan Ashraf Sinclair, Gelar 4 Kali Pesta
- 5 Foto Pernikahan Mikha Tambayong dan Deva Mahenra
- 6 Foto Pernikahan Jess No Limit dan Sisca Kohl, Baru Dirilis