Lirik Lagu 'Berharap Kau Kembali' Fabio Asher tentang Rasa Rindu

Berkisah tentang rindu yang tak pernah sampai

2 Februari 2024

Lirik Lagu 'Berharap Kau Kembali' Fabio Asher tentang Rasa Rindu
Instagram.com/fabioasher

Penyanyi bernama Fabio Asher kabarnya akan segera merilis sebuah single terbaru pada Jumat (2/2/2024). Lagu tersebut yang diberi judul 'Berharap Kau Kembali' ini seolah menjadi sasaran empuk bagi para pendengar saat lagi galau.

Lagu 'Berharap Kau Kembali' bercerita tentang seseorang yang sangat merindukan kehadiran orang yang teramat ia cintai. Bait-bait liriknya pun sungguh menggambarkan keadaan seseorang yang sedang dihantam rindu berat, sehingga lagu ini dirasa cocok untuk didengarkan oleh orang yang lagi galau.

Berikut Popmama.com telah merangkum lirik lagu 'Berharap Kau Kembali' Fabio Asher tentang rasa rindu. 

Lirik Lagu 'Berharap Kau Kembali' Fabio Asher

Lirik Lagu 'Berharap Kau Kembali' Fabio Asher
Instagram.com/fabioasher

Entah apa

Yang sebenarnya kau rasakan

Belum lama kita berpisah

Dan kau telah temukan pengganti diriku

 

Padahal kita

Begitu lama menjalin kisah

Bahkan sampai kini ku tak bisa melupakanmu

Di hatiku kau masih terindah

 

Bagaimana dengan diriku?

Bila nanti kau bersama dia

Kau buat hatiku semakin hancur

'Tuk hatiku yang sulit melupakanmu

 

Bagaimana dengan diriku?

Jika benar kau lebih bahagia

Sedangkan aku di sini selalu

Berharap kau 'tuk kembali

 

Menunggu tapi sungguh aku tak bisa

Menahan rasa sakit yang ku rasa

 

Bagaimana dengan diriku?

Bila nanti kau bersama dia

Kau buat hatiku semakin hancur

'Tuk hatiku yang sulit melupakanmu

 

Bagaimana dengan diriku?

Jika benar kau lebih bahagia

Sedangkan aku di sini selalu

Berharap kau 'tuk kembali

Sedangkan aku di sini selalu

Berharap kau 'tuk kembali

Editors' Pick

1. Proses sulitnya untuk melupakan mantan

1. Proses sulit melupakan mantan
Instagram.com/fabioasher

Padahal kita

Begitu lama menjalin kisah

Bahkan sampai kini ku tak bisa melupakanmu

Di hatiku kau masih terindah

Cinta memang tidak bisa dibohongi. Meskipun hubungan asmara sudah berakhir sejak lama, tetapi kenangan tentang dia belum juga ingin beranjak pergi. Alhasil malam-malam sendu masih kerap dihantui oleh sosok mantan yang indah dan sulit untuk dilupakan. 

Melalui lagu 'Berharap Kau Kembali', Fabio Asher ingin menyampaikan bahwa cinta yang tulus tetap ada bersemayam dalam hati, bahkan berulang kali mampir di dalam mimpi. Meski kamu melakukan segala upaya demi membuang kenangan itu. 

2. Lagu 'Berharap Kau Kembali' membuat pendengar semakin nelangsa

2. Lagu 'Berharap Kau Kembali' membuat pendengar semakin nelangsa
Instagram.com/fabioasher

Bagaimana dengan diriku?

Bila nanti kau bersama dia

Kau buat hatiku semakin hancur

'Tuk hatiku yang sulit melupakanmu

Mimpi terburuk bagi seseorang, yakni ketika melihat sang pujaan hati bersuka ria dengan pasangan barunya. Sungguh ketika itu terjadi, maka rasanya hati ini ingin sekali murka. Namun, sayangnya tidak ada satupun alasan yang kuat bagi seseorang untuk melakukan hal tersebut. Sebab, ia hanyalah mantan terindah yang pernah mampir lalu pergi.

Melalui lagu 'Berharap Kau Kembali', Fabio Asher ingin menyampaikan bahwa seseorang pasti tidak akan kuasa saat melihat mantan kekasih yang masih ia sayangi bergandengan tangan, lalu menghabiskan waktu bersama dengan orang lain.

Sulit untuk mendefinisikan perasaan tersebut, hati seolah tercabik-cabik dengan situasi menyebalkan itu. 

3. Tidak ada gunanya menunggu

3. Tidak ada guna menunggu
Instagram.com/fabioasher

Menunggu tapi sungguh aku tak bisa

Menahan rasa sakit yang ku rasa

Kadang kala cinta memang tidak adil, ketika salah satunya merasa kehilangan arah sementara satunya lagi masih ingin bersama. Alhasil keputusan pun dibuat, hingga berpisah menjadi jalan tengahnya.

Bagi yang merasakan hal tersebut, pasti sungguh menyakitkan karena ditinggal saat masih menyimpan perasaan sayang. Namun, apa boleh buat, sebuah hubungan dapat tercipta berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak. Jadi, terima kenyataan pahit itu dan tahan rasa sakitnya. 

Melalui lagu 'Berharap Kau Kembali', Fabio Asher ingin menyampaikan bahwa kadang kala cinta hanya meninggalkan rasa sakit. Padahal terlihat menjanjikan kebahagiaan di awal.  

Nah, itulah lirik lagu 'Berharap Kau Kembali' Fabio Asher tentang rasa rindu. Bikin galau ya lagu dari Fabio Asher kali ini.

Baca juga:

The Latest