10 Film dengan Kisah Percintaan yang Aneh, Boneka hingga Kuyang

Cinta itu buta, begitu juga film-film ini yang menampilkan kisah cinta tak biasa

9 Januari 2022

10 Film Kisah Percintaan Aneh, Boneka hingga Kuyang
imdb.com

Tidak pernah habis untuk jadi bahan perbincangan, film dengan genre percintaan pasti selalu digemari para pasangan suami istri.

Mungkin Mama menyukai kisah film cinta yang membara sampai happy ending, namun jika menonton deretan film ini maka akan geleng-geleng kepala karena kisah percintaan yang aneh.

Deretan film kali ini ada yang menjalin kisah asmara dengan makhluk selain manusia, bahkan ada dengan alien, zombie bahkan kuyang. Ngeri sekali ya, Ma!

Berikut Popmama.com rangkum beberapa film yang menampilkan kisah cinta yang aneh dan tidak biasa.

Simak daftar film berikut ini ya, Ma!

1. Howard the Duck (1986) – percintaan manusia dengan bebek

1. Howard the Duck (1986) – percintaan manusia bebek
imdb.com

Sesuai namanya, film ini memperlihatkan seorang perempuan bernama Beverly Switzler (Lea Thompson) yang memiliki ikatan dengan seekor bebek bernama Howard.

Beverly terlihat pengertian kepada Howard, bahkan keduanya sampai menampilkan adegan ranjang. Namun, adegan tersebut tidak diperlihatkan secara jelas.

Ketertarikan Beverly kepada Howard sebetulnya baru berjalan singkat, keduanya pun berkenalan tidak begitu lama, Beverly dikaitkan dengan memiliki fetish terhadap hewan.

2. Tammy and the T-Rex (1994) – percintaan antara manusia dan T-Rex

2. Tammy and the T-Rex (1994) – percintaan antara manusia T-Rex
imdb.com

Mungkin terbilang aneh, namun film satu ini menampilkan percintaanantara makhluk purba yakni T-Rex dan manusia. Ya, hal ini dilakukan Tammy (Denise Richards) dengan jenis dinosaurus tersebut lho, Ma.

Namun, Tammy menyukai T-Rex ini bukan tanpa sebab. Tammy menyukai T-Rex, karena pacarnya bernama Michael (Paul Walker) menjadi korban ilmuwan gila dan mengubahnya menjadi T-Rex.

Maka dari itu, Tammy pun jadi menyukai T-Rex karena di dalam tubuh makhluk tersebut ada sosok pacarnya.

3. King Kong (2005) – rasa sayang king kong kepada seorang perempuan

3. King Kong (2005) – rasa sayang king kong kepada seorang perempuan
imdb.com

Nah, percintaan yang aneh juga pernah diceritakan dalam film King Kong. Kisah pedulinya seekor King Kong dengan seorang aktris yang hendak syuting di sebuah pulau, bernama Ann (Naomi Watts).

Perjalanan kru film yang akan membuat adegan di sebuah pulau bernama skull island ini ternyata tidak mudah. Ann malah diculik oleh suku setempat dan dipersembahkan kepada raja pulau itu, yakni King Kong.

Benih sayang dan perhatian dari Kong pun mulai tampak. Namun, saat Ann hendak pulang ke New York, Kong mengamuk. Apakah ia akan kembali tenang lagi jika Ann tetap tinggal?

4. Twilight (2008) – percintaan manusia dengan vampir

4. Twilight (2008) – percintaan manusia vampir
Instagram.com/twilight

Berbicara soal Twilight, pasti sebagian orang sudah menonton semua film dari The Twilight Saga ini. Mengisahkan seorang perempuan bernama Bella Swan (Kristen Stewart) yang tengah jatuh cinta dengan seorang vampir bernama Edward Cullen (Robert Pattinson).

Kisah cinta keduanya memang tidak wajar, Bella pun pada mulanya tidak tahu bahwa Edward merupakan seorang vampir.

Lama-kelamaan, Edward menunjukkan jati dirinya seperti memiliki kekuatan super, berlari kencang, hingga melompat jauh.

Editors' Pick

5. Avatar (2009) – percintaan manusia dengan alien biru

5. Avatar (2009) – percintaan manusia alien biru
imdb.com

Film Avatar ini pernah meraih penonton terbanyak pada masanya, bahkan menghabiskan banyak sekali biaya produksi.

Namun di luar itu semua, penonton bisa melihat kisah Jake (Sam Worthington) yang menyamar menjadi alien bernama Na’vi untuk menjelajahi planet Pandora.

Di tengah menjalani sebuah misi, ia bertemu dengan Neytiri (Zoe Saldana) salah satu dari Na’vi di Pandora, dan ia jatuh cinta kepadanya.

Kisah cinta mereka berdua terbilang happy ending, karena Jake rela mengorbankan wujud manusianya secara permanen menjadi kaum Na’vi agar bisa hidup bersama Neytiri.

6. Warm Bodies (2013) – percintaan antara manusia dengan zombie

6. Warm Bodies (2013) – percintaan antara manusia zombie
imdb.com

Jika melihat deretan film zombie, pasti pemeran utamanya mesti menumpas dan membunuh. Namun, berbeda dengan film berjudul Warm Bodies ini.

Film ini berkisah tentang kehidupan R (Nicholas Hoult) yang merupakan zombie yang jatuh cinta kepada Julie (Teresa Palmer), setelah R memakan otak pacar si Julie ini nih, Ma.

Awalnya pendekatan mereka kurang mulus, namun lama-kelamaan mereka survive bersama dari gempuran manusia yang ingin memburu zombie, termasuk R.

7. Her (2013) – percintaan antara manusia dengan artificial intelligence (AI)

7. Her (2013) – percintaan antara manusia artificial intelligence (AI)
imdb.com

Apa jadinya seorang manusia malah lebih menyukai voice assistant? Nah, inilah yang dialami oleh Theodore (Joaquin Phoenix) yang tertarik pada kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).

Theodore ceritanya sedang menjalin hubungan asmara dengan komputernya yang ia beri nama Samantha (Scarlett Johansson).

Dari film Her ini, kita bisa mengambil pesan penting, bahwa koneksi dengan pasangan itu penting, bahkan lebih dari sekadar hubungan fisik.

8. The Shape of Water (2017) – percintaan manusia dengan makhluk amfibi

8. The Shape of Water (2017) – percintaan manusia makhluk amfibi
imdb.com

Berbicara mengenai film The Shape of Water tentu tak dapat diragukan lagi, mengingat film ini memenangkan Piala Oscar. 

Berkisah antara Elisa (Sally Hawkins) yang seorang pekerja di sebuah laboratorium menjalin ikatan dengan makhluk amfibi mirip dengan manusia.

Elisa dan temannya menyelamatkan makhluk ini karena ingin dibunuh. Lama-kelamaan ia menjalin kedekatan, bahkan ada adegan hubungan intim juga lho.

9. Lars and the Real Girl (2017) – percintaan manusia dengan boneka

9. Lars and the Real Girl (2017) – percintaan manusia boneka
imdb.com

Di dunia nyata pun ada beberapa orang yang menjalin ikatan dengan boneka, bahkan kisah ini yang ditampilkan dalam film Lars and the Real Girl.

Film ini mengisahkan perjalanan Lars (Ryan Gosling) yang menderita delusi dan menjalin hubungan dengan boneka seks bernama Bianca.

Dari kacamata Lars, Bianca sebagai orang asli yang kerap kali berbicara dengannya. Walau terkesan aneh, namun film ini sangat menyentuh serta jenaka.

10. Krasue: Inhuman Kiss (2019) – percintaan manusia dengan kuyang

10. Krasue Inhuman Kiss (2019) – percintaan manusia kuyang
imdb.com

Melihat sederet makhluk aneh di atas, mungkin tidak ada apa-apanya dibanding film ini nih. Yap, percintaan ini dijalani oleh manusia dan makhluk terkena kutukan mirip sekali dengan kuyang.

Dikisahkan ada seorang perempuan bernama Sai terkena kutukan yang menjadikannya seperti kuyang bernama Krasue.

Akhirnya Sai bertemu dengan teman laki-laki masa kecilnya bernama Noi dan menjalin asmara. Betapa kagetnya Noi saat tahu bahwa Sai adalah sosok kuyang.

Mereka berdua bertahan dari gempuran warga sekitar yang ingin membunih makhluk Krasue ini.

Nah, dari sederet film dengan kisah percintaan yang aneh di atas, mana nih yang pernah Mama nonton? Apakah ada keinginan melihat alur cerita percintaan yang aneh ini?

Baca juga:

The Latest