5 Posisi Seks yang Wajib Dicoba saat Baru Pertama Kali Bercinta
Cocok diterapkan untuk pasangan suami istri yang baru menikah
17 Juli 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bagi pasangan suami istri yang baru menikah, terkadang merasa bingung ketika ingin menerapkan posisi seks saat malam pertama.
Belum lagi kedua belah pihak merasa canggung, lantaran baru pertama kali bercinta bersama pasangan. Wah, pasti bingung bukan main sih.
Tetapi Mama dan Papa tidak perlu panik, karena untuk memulainya perlu mencoba posisi seks yang memang sewajarnya. Posisi seks yang dipilih tidak perlu terlalu akrobatik, namun penting sekali untuk mengedepankan kenyamanan selama berada di atas ranjang.
Untuk memberikan inspirasi, berikut Popmama.com rangkum beberapa posisi seks yang wajib dicoba saat baru bertama kali bercinta di malam pertama.
Disimak terus ya, Ma!
Atur Napas Bersama dan Pertahankan Sentuhan serta Kontak Mata
Sebelum melakukan aktivitas inti saat malam pertama, Mama dan Papa perlu mengatur napas bersama. Hal ini diharuskan agar pasangan sama-sama terhubung dengan tubuh.
Belum lagi, akan meningkatkan kadar serotonin atau obat bahagia di antara pasangan. Siapa yang bakal menolaknya?
Hal penting lainnya, yakni melihat mata satu sama lain dapat menciptakan keintiman serta koneksi yang meningkat, belum lagi bisa menjadi menyenangkan dan seksi lho.
Padukan dengan sentuhan atau belaian. Ketika sudah saling membelai dengan sentuhan ringan, momen kebersamaan justru merasakan lebih banyak sensasi dan intim.
Semakin sering kita melakukannya, menyentuh dengan cara ini meningkatkan gairah seks serta kadar dopamin dalam tubuh akan naik.
Editors' Pick
1. Posisi seks woman on top
Posisi seks ini melibatkan istri untuk memiliki kendali lebih besar atas apa yang ingin ia lakukan saat pertama kali bercinta. Posisi seks ini juga yang sangat membantu karena perempuan dipercaya untuk lebih mendominasi.
Posisi tersebut sangat membantu jika ini pertama kalinya dilakukan, apalagi istri bisa berusaha memuaskan pasangannya di ranjang dan belajar mengetahui apa yang pasangan sukai.
Istri memiliki kesempatan untuk mengambil alih dan menunjukkan kepada suaminya seberapa cepat, lambat, keras atau lembut dia cenderung menyukainya. Ini menjadi salah satu informasi penting ketika baru menciptakan momen intim bersama pasangan.
2. Posisi tradisional misionaris
Selanjutnya ada posisi seks misionaris, misionaris merupakan gaya bercinta yang aman dan penuh kasih sayang untuk membantu membangun kepercayaan.
Saat melakukan posisi ini, jangan terlalu membosankan. Cobalah menempatkan bantal di bawah bokong istri yang dapat meningkatkan kenikmatan dengan mengubah sudutnya.
Menggunakan tangan untuk menyentuh berbagai bagian tubuhnya dapat membuat seks tidak melulu terfokus pada alat kelamin.
Hal Ini dapat membantu suami bertahan lebih lama dan memiliki lebih banyak pengalaman tubuh yang total.
3. Reverse cowgirl atau posisi mengendarai kuda terbalik
Posisi seks ini merupakan gaya bercinta yang bagus untuk pasangan yang baru menikah, dan melakukan seks pertama kalinya yang tidak nyaman dengan kontak mata saat sesi bercinta.
Mintalah suami itu menekuk lututnya, sehingga istri dapat menggerakkan daerah panggulnya ke kaki bagian bawahnya selama penetrasi.
Suami pun akan mendapat pemandangan yang bagus dan kemampuan untuk mendorong dari bawah. Belum lagi, istri dapat mengontrol kecepatan dan kedalaman sambil memfasilitasi gesekan klitoris yang cenderung mengarah ke orgasme.
4. Posisi seks betis di sekitar leher
Posisi seks ini memungkinkan penetrasi yang dalam, akses ke G-spot serta kontak mata juga akan dirasakan pasangan.
Jika ingin menjadi sedikit lebih berani tetapi tidak menjadi kuat, minta dia mengistirahatkan betisnya di bahu suami, dan jika dia ekstra fleksibel, posisinya bisa lebih menyenangkan.
Suami dapat melakukan penetrasi yang dalam ketika melakukan posisi ini, jadi dorong perlahan pada awalnya untuk mengukur rasa sakitnya. Ini cara yang bagus untuk juga mencapai area G-spot, serta tetap menjaga kontak mata.
Nah, sekarang sudah tidak bingung lagi ketika melakukan hubungan seks pertama kali? Diusahakan jika tidak berhasil jangan terlalu dipikirkan ya.
Dikarenakan tidak semua malam pertama berjalan mulus, maka perlu komunikasi yang intens agar saling memahami kondisi masing-masing.
Baca juga:
- 6 Cara Meningkatkan Gairah Pasangan saat Malam Pertama
- 5 Persiapan Sebelum Berhubungan Seks saat Malam Pertama
- Tips agar Tidak Merasa Sakit saat Malam Pertama dari para Ahli