11 Orang Ini Menikah dengan Barang yang Tak Biasa
Bahkan ada yang sampai menikah dengan hantu bajak laut, lho!
4 Oktober 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ada yang bilang bahwa jodoh itu tak terduga datang dari mana. Bahkan sampai terheran-heran dan tidak menyangka ketika sudah mendapatkan orang yang tepat di hidup kita.
Rasanya hal ini pun yang jelas dialami oleh beberapa orang berikut ini nih, Ma. Konon, mereka semua rela menikah dengan barang. Yap, benda mati.
Dari mulai peralatan rumah tangga, kendaraan sampai dengan hantu pun ikut telah dinikahi, lho. Ada-ada saja, ya!
Jika Mama penasaran barang apa saja yang ternyata menjadi ‘tambatan hati’ dan telah dinikahi, kali ini Popmama.com sudah merangkum informasinya.
1. Menikah dengan rice cooker
“Putih, pendiam, manutan, nggak banyak bicara, pintar masak. Idaman banget,” itulah perkataan Khoirul Anam dalam laman Facebookpribadinya saat menikahi rice cooker kesayangannya.
Perlu Mama ketahui, Khoirul Anam ini merupakan sering membuat konten guyon atau bercandaan di sosial medianya.
Jadi, menikah dengan rice cooker ini hanya menjadi bahan bercandaan saja dan hanya kebutuhan konten ya, Ma!
2. Menikah dengan boneka seks
Seorang binaragawan asal Kazakhstan, Yuri Tolockho sempat viral lantaran ia menikah dengan boneka seks yang ia beri nama Margo.
Momen ini terekam saat Yuri memamerkan ‘pasangannya’ itu melalui akun Instagrampribadinya. Awalnya, ia bertemu Margo di sebuah klub malam dan menyelamatkannya dari pusat perhatian.
3. Menikah dengan software vocaloid
Berbeda dari sebelumnya, seorang laki-laki asal Jepang bernama Akihiko Kondo menikah dengan perangkat lunak yang menghasilkan suara nyanyian manusia bernama Hatsune Miku.
Software ini dikembangkan oleh Crypton Future Media, Hatsune Miku pun digambarkan sosok perempuan menggemaskan dengan rambut twintail berwarna hijau muda.
Dia pun merupakan seorang gadis remaja dengan tinggi 158 cm dan berat 42 kg.
4. Menikahi selimut
Seorang perempuan asal Inggris, Pascale Sellick memutuskan untuk menikah dengan selimutnya bernama Duvet.
Bahkan Sellick mengatakan bahwa selimutnya itu merupakan sosok yang paling bisa diandalkan dan paling intim dari semua yang pernah ia jalani sebelumnya.
Editors' Pick
5. Menikah dengan mobil
Jika belum pernah mendengar ketertarikan seksual terhadap mesin, Mama harus tahu bahwa Edward Smith ini menikah dengan mobil.
Bahkan ia beranggapan bagian depan dan belakang mobil merupakan hal terindah yang pernah ia lihat. Ia pun punya pasangan favorit yang diberi nama Vanilla, mobil yang dibeli sejak tahun 1974.
6. Menikah dengan smartphone
Laki-laki bernama Aaron Chervenak asal Las Vegas melangsungkan pernikahannya dengan ponsel pintar miliknya di sebuah gereja.
Bahkan, seorang pendeta yang menikahkan Aaron bernama Kelly pada mulanya terkejut, kemudian pada akhirnya pernikahan mereka pun terjadi.
7. Menikah dengan hantu bajak laut
Mungkin Mama akan terheran-heran dengan apa yang dilakukan Amanda Teague, seorang perempuan yang mengaku menikahi hantu bajak laut.
Perempuan asal Irlandia Utara ini mengaku sudah menemukan belahan jiwanya, yaitu sosok Jack. Jack merupakan seorang bajak laut asal Haiti yang telah meninggal pada tahun 1700.
8. Menikah dengan bantal
Bantal memang nyaman, mungkin itulah yang ada di benak Lee Jin Gyu, seorang laki-laki asal Korea menikahi bantalnya. Lee menikah berpakaian rapi layaknya pasangan suami istri dengan balutan jas dan gaun putih yang cantik.
9. Menikahi tembok berlin
Mungkin ini terdengar aneh ya, Ma. Tetapi kejadian ini benar-benar nyata terjadi, ketika Eija Riitta menikahi tembok Berlin pada 1979. Eija pun diagnosa mengidap objectum-sexuality.
Eija mengaku jatuh cinta pada tembok berlin pada usianya ketika tujuh tahun, saat melihat tembok Berlin di layar televisi.
10. Menikah dengan laptop
Hermione Way, perempuan asal Inggris ini merupakan seorang blogger. Ia mempunyai kekasih bernama Alex yang tak lain dan tak bukan merupakan laptop kesayangannya sendiri.
Hermione mengatakan bahwa Alex sudah mendedikasikan hidupnya setiap hari, dan merasakan keduanya saling melengkapi dan keduanya tidak bisa jauh satu sama lain.
11. Menikah dengan maneken
Terakhir ada perempuan asal Nigeria yang menikahi boneka maneken. Hal itu dilakukan bukan tanpa sebab, lantaran kekasihnya tidak datang dalam prosesi pernikahan.
Sang perempuan mengenal kekasihnya lewat internet, ia berasal dari Eropa, tak tanggung-tanggung sang perempuan rela terbang untuk menemukan kekasihnya.
Sangat disayangkan, ia tidak datang, alhasil karena tak ingin orangtuanya kecewa, akhirnya ia menikahi boneka maneken.
Nah, ternyata kumpulan pernikahan di atas tadi terbilang aneh dan bikin geleng-geleng kepala. Kira-kira mana nih yang menurut Mama paling unik?
Baca juga:
- 10 Fantasi Seksual Ini Paling Aneh yang Pernah Ada, Bikin Terangsang
- Unik dan Aneh! Ini 6 Peraturan Seks yang Ada di Seluruh Dunia
- 5 Gangguan Seks Aneh Secara Medis yang Ternyata Ada di Dunia