Lirik Lagu ‘Bisikan Hati’ Andien, Dirilis Kembali setelah 23 Tahun
Andien kembali merilis lagu 'Bisikan Hati' dalam bentuk digital
1 Maret 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mama dan Papa diajak bernostalgia dengan karya-karya lama Andien, nih. Pasalnya, Andien secara resmi merilis kembali lagu dari album pertamanya yang berjudul sama yaitu Bisikan Hati.
Lagu ‘Bisikan Hati’ merupakan lagu debut Andien yang ia rilis kembali dalam bentuk digital di seluruh platform musik Indonesia pada Jumat (24/2/2023) lalu. Lagu 'Bisikan Hati' tentu memiliki kenangan tersendiri di hati para penggemar dan penggemar Andien.
Nah, kali ini Popmama.com telah merangkuman lirik lagu ‘Bisikan Hati’ Andien beserta makna dan fakta-fakta menarik tentang perilisannya. Penasaran?
Yuk, simak sama-sama!
Lirik Lagu ‘Bisikan Hati’ Andien
Adakah bunga di hati
Merona indah berseri
Akankah tiba saatmu bersemiAdakah kumbang kan pergi
Ketika kau terbuai mimpi
Haruskah berurai air matamu
Hingga kau kan layu menyepiHari kan silih berganti
Kadang datang kadang pergi
Biarlah luka mimpimu berlaluWahai bunga di hati
Sudilah bersemi lagi
Biarkan angin cinta membelaimuBuka hatimu
Ungkapkan rasa
Usah kau ragu
Nyanyikan cintaBuka hatimu
Alunkan nada
Usah kau ragu
Hadirkan cinta
Editors' Pick
1. Lagu ‘Bisikan Hati’ telah dirilis tahun 2000
‘Bisikan Hati’ merupakan lagu dari album studio pertama milik Andien yang dirilis pada tahun 2000. Saat itu, Andien masih berusia 14 tahun. Sekarang lagu tersebut kembali dirilis di tahun 2023 dalam bentuk digital.
Lagu ‘Bisikan Hati’ memiliki kesan tersendiri bagi para Mama dan Papa yang sudah tidak asing lagi dengan genre pop-jazz pada karya ini. Perilisan lagu ini diiringi dukungan para penggemar Andien, terlebih bagi mereka yang sudah pernah mendengarkan lagu 'Bisikan Hati' dalam bentuk kaset.
Wah, keren banget!