Pengorbanan adalah tema sentral dalam ajaran Kristen, yang mencerminkan kasih, ketaatan, dan komitmen untuk mengutamakan kepentingan orang lain.
Puncak dari pengorbanan ini adalah penyaliban Yesus Kristus, yang menjadi dasar pendamaian antara manusia dan Allah serta teladan utama bagi umat Kristen.
Ayat-ayat Alkitab tentang pengorbanan tidak hanya menyoroti aspek materi atau fisik, tetapi juga mencakup pelayanan, kasih, kesabaran, pengampunan, dan keuangan. Dengan memahami dan menerapkan makna pengorbanan yang sejati, umat Kristen dapat menjadi berkat bagi sesama serta memuliakan nama Tuhan.
Nah, dalam artikel ini Popmama.comtelah merangkum terkait kumpulan ayat Alkitab tentang pengorbanan secara lebih detail.
Yuk, disimak kumpulan ayat-ayat Alkitab kali ini!
Kumpulan Ayat-Ayat Alkitab tentang Pengorbanan
Editors' Pick
1. Pengorbanan dalam melayani sesama
Freepik/wayhomestudio
2 Korintus 12:15 "Karena itu aku suka mengorbankan milikku, bahkan mengorbankan diriku untuk kamu. Jadi jika aku sangat mengasihi kamu, masakan aku semakin kurang dikasihi?"
Roma 12:13 "Bantulah orang-orang kudus yang kekurangan dan berusahalah selalu untuk memberi tumpangan."
1 Tesalonika 2:8 "Demikianlah kami, dalam kasih sayang yang besar terhadap kamu, bukan saja rela membagi Injil Allah dengan kamu, tetapi juga nyawa kami sendiri, karena kamu telah kami kasihi."
Matius 20:28 "Sama seperti Anak Manusia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang."
Galatia 5:13 "Saudara-saudara, memang kamu telah dipanggil untuk merdeka. Tetapi janganlah kamu mempergunakan kemerdekaan itu sebagai kesempatan untuk kehidupan dalam dosa, melainkan layanilah seorang akan yang lain oleh kasih."
2. Pengorbanan sebagai wujud kasih
Freepik/cookie_studio
Efesus 5:25 "Hai suami, kasihilah istrimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya."
Yohanes 15:13 "Tidak ada kasih yang lebih besar daripada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya."
1 Yohanes 3:16 "Demikianlah kita ketahui kasih Kristus, yaitu bahwa Ia telah menyerahkan nyawa-Nya untuk kita; jadi kita pun wajib menyerahkan nyawa kita untuk saudara-saudara kita."
Roma 5:8 "Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa."
Filipi 2:4 "Dan janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga."
3. Pengorbanan dalam kesabaran dan pengampunan
Freepik
Kolose 3:13 "Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian."
Lukas 6:29 "Barangsiapa menampar pipimu yang satu, berikanlah juga kepadanya pipimu yang lain, dan barangsiapa mengambil jubahmu, janganlah engkau melarang dia mengambil bajumu juga."
1 Petrus 4:8 "Tetapi yang terutama: kasihilah sungguh-sungguh seorang akan yang lain, sebab kasih menutupi banyak dosa."
Amsal 19:11 "Akal budi membuat seseorang panjang sabar, dan orang itu dipuji karena memaafkan pelanggaran."
Matius 5:44 "Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu."
4. Pengorbanan dalam harta dan keuangan
Freepik/cookie_studio
2 Korintus 8:9 "Sebab kamu telah mengenal kasih karunia Tuhan kita Yesus Kristus, bahwa Ia, yang oleh karena kamu menjadi miskin, sekalipun Ia kaya, supaya kamu menjadi kaya oleh karena kemiskinan-Nya."
Kisah Para Rasul 4:34-35 "Sebab tidak ada seorang pun yang berkekurangan di antara mereka; karena semua orang yang mempunyai tanah atau rumah, menjual hartanya itu, dan hasil penjualan itu mereka bawa dan mereka letakkan di depan kaki rasul-rasul; lalu dibagi-bagikan kepada setiap orang sesuai dengan keperluannya."
Lukas 21:3-4 "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya janda miskin ini memberi lebih banyak dari pada semua orang itu. Sebab mereka semua memberi persembahannya dari kelimpahannya, tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, bahkan seluruh nafkahnya."
Amsal 3:9-10 "Muliakanlah Tuhan dengan hartamu dan dengan hasil pertama dari segala penghasilanmu, maka lumbung-lumbungmu akan diisi penuh sampai melimpah-limpah, dan bejana pemerahanmu akan meluap dengan air buah anggurnya."
Matius 6:19-20 "Janganlah kamu mengumpulkan harta di bumi; di bumi ngengat dan karat merusakkannya dan pencuri membongkar serta mencurinya. Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di surga ngengat dan karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya."
Itulah rangkuman terkait kumpulan ayat-ayat Alkitab tentang pengorbanan. Semoga ayat-ayat Alkitab di atas dapat membantu serta menjadi inspirasi ya, Ma.