Gading Marten dan Roy Marten Akting Bersama di Serial Menduda
Gading Marten jadi pemeran utama di serial Menduda akan akting bersama dengan sang Papa, Roy Marten
21 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Gading Marten kembali menunjukkan kemampuan aktingnya dalam serial Menduda. Serial ini mengangkat tema kehidupan kehidupan seorang duda. Serial Menduda juga menghadirkan berbagai tantangan emosional dan personal, bahkan menampilkan para aktor berbakat yang memperkaya cerita.
Dalam serial ini, Gading tidak hanya berperan sebagai aktor utama, tetapi juga berkolaborasi dengan papanya, Roy Marten. Kolaborasi ini mampu memberikan kontribusi berarti dalam pendalaman karakter.
Berikut Popmama.com telah merangkum terkait Gading Marten dan Roy Marten akting bersama di serial Menduda secara lebih detail.
Editors' Pick
1. Gading Marten senang satu proyek dengan papanya
Dalam serial Menduda, Gading Marten berbagi layar dengan papanya, Roy Marten. Mereka beradu akting sebagai papa dan anak, sebuah pengalaman yang sangat berarti bagi Gading. Apalagi dirinya selalu mengagumi sosok sang papa.
Kolaborasi ini bukan pertama kalinya mereka bekerja bersama, tetapi intensitas peran yang mereka mainkan sebagai papa dan anak menambah kedalaman hubungan keduanya di layar. Bagi Gading, ini merupakan kesempatan langka untuk berbagi momen berharga dengan papa kandungnya itu.
"Happy kita bisa kerja bareng. Kalau nggak kerja bareng dalam kehidupan nyata, ketemu tuh sekarang jarang kan, kalau enggak hari Minggu Gereja, Natal atau hari besar, kapan lagi. Sangat menyenangkan syuting bareng Papa, dari dulu gue memang mengimpikan syuting yang panjang bareng Papa. Dia selalu jadi idola gue, pengen banget syuting bareng dia," ucap Gading Marten dalam wawancara di Sampoerna Strategic Square pada Selasa (17/9/2024).
2. Kehidupan pribadi menginspirasi karakter Dimas dan Desi
Karakter Dimas yang diperankan Gading Marten dalam serial Menduda terinspirasi oleh pengalaman pribadi Gading sendiri. Ia mengakui bahwa latar cerita Dimas sangat mirip dengan kehidupan nyata yang ia jalani, sehingga menambah keautentikan perannya.
"Aku terinspirasi dari bapak Gading sendiri, jadi aku cukup bertanya sama Gading," ucap Niken Anjani.
Di sisi lain, karater Dimas yang bercerai mendapatkan label "duda", desi juga mendapatkan label dari perceraiannya dalam serial Menduda. Sehingga pengalaman kehidupan Gading Marten menjadi inspirasi untuk menghidupkan kedua karakter utama serial ini.
Gading merasa bahwa pengalaman hidup memberikan dimensi tambahan pada karakter serial Menduda. Hal ini memungkinkan penonton merasakan kedalaman emosional dan realitas yang lebih dalam dalam cerita serial Menduda.