Lagunya Diadaptasi, Raim Laode Ungkap Persiapan Panjang Film Komang

Lagu 'Komang' berdasarkan kisah nyata kini diadaptasi jadi film layar lebar

24 Februari 2025

Lagu Diadaptasi, Raim Laode Ungkap Persiapan Panjang Film Komang
Popmama.com/Richard Mich Stevan

Lagu 'Komang' milik Raim Laode akan diadaptasi menjadi film layar lebar yang siap menghadirkan kisah penuh emosi. Transformasi dari lagu menjadi film ini diharapkan mampu memberikan pengalaman sinematik yang mendalam bagi para penonton.

Dalam konferensi pers perilisan trailer dan poster film Komang di Metropole XXI, Jakarta Pusat, pada Selasa (18/1/2025), Raim Laode selaku pemilik sekaligus penyanyi dari lagu 'Komang' berbagi informasi terkait persiapan hingga proses syuting dari film Komang.

Sebagai pencipta lagu, Raim Laode terlibat langsung dalam penggarapan film untuk memastikan kesesuaian cerita dengan pesan aslinya. Ia ingin menghadirkan lebih dari sekadar adaptasi, tetapi juga karya yang memiliki makna kuat dan tetap setia pada arti lagunya.

Nah, dalam artikel ini Popmama.com telah merangkum terkait Raim Laode ungkap persiapan panjang film Komang secara lebih detail.

Yuk, disimak informasinya!

Ditawari untuk Adaptasi Lagunya Jadi Film Dua Tahun yang Lalu, Raim Laode Sempat Menolak dan Meminta agar Persiapan Adaptasi Dibuat Lebih Matang

Ditawari Adaptasi Lagu Jadi Film Dua Tahun Lalu, Raim Laode Sempat Menolak Meminta agar Persiapan Adaptasi Dibuat Lebih Matang
Popmama.com/Richard Mich Stevan

Raim Laode awalnya didekati oleh produser dari Starvision yang ingin mengadaptasi lagunya menjadi film. Ia menyadari bahwa momentum popularitas lagu yang sedang viral bisa menjadi kesempatan emas.

Namun, Raim memiliki pandangan yang berbeda. Raim ingin memastikan film ini tidak hanya memanfaatkan ketenaran sesaat tanpa memiliki fondasi yang kuat.

"Waktu beliau, beliau telepon (Produser, Chand Parwez Seriva), kita disuruh meeting. Jadi setiap detik 'Bro, bro Raim, bro Raim, gas ini (meminta agar segera digarap bersama)'. Saya bilang, jangan dulu, saya tidak mau ceritanya hanya karena viral-viral saja," ucap Raim.

Raim berpendapat bahwa film Komang memiliki potensi untuk menjadi sesuatu yang lebih bermakna. Ia ingin film ini memberikan dampak positif bagi masyarakat. Oleh karena itu, ia menyampaikan keinginannya kepada produser untuk menyempurnakan skrip dan elemen-elemen penting lainnya agar cerita yang disampaikan benar-benar berbobot.

"Saya bilang, kita selesaikan dulu ini dengan one condition, kita perbaiki skripnya dan semua elemen-elemennya, saya tidak mau ini menjadi film yang viral saja, tapi saya mau jadi film yang berarti untuk masyarakat kita," jelas Raim.

Editors' Pick

Raim Laode Berharap agar Film Komang Jadi Pelajaran Kuat untuk Menyampaikan Pesan Cinta dan Toleransi

Raim Laode Berharap agar Film Komang Jadi Pelajaran Kuat Menyampaikan Pesan Cinta Toleransi
Popmama.com/Richard Mich Stevan

Raim Laode menggambarkan film Komang sebagai sebuah pengalaman yang berbeda dari menonton film layar lebar biasa. Ia menyebut bahwa penonton akan menyaksikan takdir yang telah lama dituliskan oleh Tuhan. Melalui film ini, Raim berharap penonton dapat memetik pelajaran berharga dan merayakan perbedaan yang ada.

Raim ingin film Komang menjadi wadah untuk menyampaikan pesan tentang cinta, toleransi, dan penerimaan terhadap perbedaan melalui kisah cintanya bersama sang istri, Komang. Ia berharap film ini dapat menginspirasi penonton untuk lebih menghargai keberagaman dalam kehidupan.

"Nah, bedanya film ini dengan film yang lain, kamu tidak sedang menonton film layar lebar biasa, tidak. Kamu sedang melihat takdir yang sudah ditulis Tuhan sejak lama. Kebetulan  dicapture melalui layar lebar, insyaallah bisa menjadi pelajaran untuk kita semua merayakan perbedaan," ucap Raim.

Raim Laode Mengungkapkan Bahwa Dirinya Tidak Dibayar Starvision Terkait Adaptasi Kisah Cinta dan Lagunya Berjudul 'Komang'

Raim Laode Mengungkapkan Bahwa Diri Tidak Dibayar Starvision Terkait Adaptasi Kisah Cinta Lagu Berjudul 'Komang'
Popmama.com/Richard Mich Stevan

"Starvision tidak membayar saya sepeser pun sampai hari ini dan itu adalah hal yang baik. Saya suka karena kamu tidak kerja sama saya tapi kita bekerja sama, makanya saya mau waktunya dua tahun persiapan," jelas Raim.

Raim Laode tidak ingin hubungan kerja sama dengan Starvision hanya sebatas transaksi profesional. Ia berharap ada keselarasan visi agar film ini bisa dibuat dengan penuh dedikasi.

Starvision memahami keinginannya dan memberikan kebebasan penuh dalam proses kreatif. Dengan persiapan selama dua tahun, Raim memastikan setiap detail dalam film ini memiliki kualitas terbaik.

Sempat Khawatir Dapat Menyinggung Keluarganya, Raim Menegaskan Adaptasi Film Ini untuk Menyampaikan Pesan Cinta Tanpa Menyinggung Pihak Lain

Sempat Khawatir Dapat Menyinggung Keluarganya, Raim Menegaskan Adaptasi Film Ini Menyampaikan Pesan Cinta Tanpa Menyinggung Pihak Lain
Popmama.com/Richard Mich Stevan

Raim Laode menceritakan proses diskusi yang cukup panjang dalam penggarapan film Komang. Ia mengaku khawatir film ini dapat menyinggung pihak-pihak tertentu, terutama keluarganya sendiri.

Oleh karena itu, ia berusaha untuk memastikan bahwa film ini menyampaikan pesan yang positif dan menghindari potensi kesalahpahaman.

"Agak lama kita diskusi kemarin, saya bilang, saya takut film ini buat mertua saya tersinggung saking saya mau kerjanya untuk hal-hal yang baik, jadi kita perbaiki. Sebab, ini film bukan tentang agama lain yang masuk ke agama tertentu, tidak," ucap Raim.

Raim menegaskan bahwa film ini bukanlah tentang konflik agama atau upaya untuk mengubah keyakinan. Film ini adalah tentang kisah cinta antara dua insan yang kebetulan memiliki perbedaan. Ia menekankan bahwa cinta adalah pemenang utama dalam cerita ini, bukan keyakinan.

"Film ini adalah dua insan jatuh cinta biasa, kebetulan berbeda, karena yang menang dalam kisah cintaku bukan agama tertentu, tetapi cinta," jelas Raim.

Itulah rangkuman terkait Raim Laode ungkap persiapan panjang film Komang. Semoga informasi di atas dapat membantu ya, Ma.

Film Komang bukan sekadar adaptasi, tetapi juga karya yang lahir dari dedikasi dan visi Raim Laode. Dengan cerita yang kuat dan emosional, film ini siap menyentuh hati penonton.

Baca juga:

The Latest