Istilah relationship goals sedang trending di kalangan warganet. Istilah tersebut sering ditujukan kepada pasangan yang terlihat romantis dan kompas meski telah menjalin hubungan selama belasan tahun.
Kai ini, Popmama.com merangkum 9 pasangan artis yang kerap disebut relationship goals oleh warganet. Dari 9 pasangan artis di bawah ini, bahkan ada yang sudah menjalin hubungan selama 20 tahun lho, Ma.
Kira-kira siapa saja ya, Ma?
1. Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty
Instagram.com/Andhiiikapratama
Pasangan Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty adalah contoh pasangan yang bisa tetap harmonis meski terpaut usia cukup jauh. Seperti diketahui, usia Ussy terpaut lima tahun lebih tua dibanding Andhika. Selain itu, Ussy telah memiliki dua anak perempuan sebelum menikah dengan Andhika.
Namun, perbedaan tersebut bukan menjadi halangan bagi keduanya. Ussy dan Andhika resmi menikah pada 21 Januari 2012. Pernikahan mereka sudah dikaruniai lima anak, empat di antaranya perempuan dan satu laki-laki. Mereka juga kompak menjalani sejumlah bisnis, mulai dari properti hingga kecantikan.
Pada kesempatan wawancara beberapa waktu lalu, Ussy menceritakan sifat sang Suami yang masih mau turun tangan mengasuh lima anak di tengah kesibukannya sebagai seorang selebriti. Sementara itu, Ussy juga selalu meluangkan waktu untuk berkumpul atau makan bersama keluarga di tengah kesibukannya sebagai seorang pebisnis.
2. Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia
Instagram.com/Glennalinskie
Pasangan Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia baru saja merayakan 14 tahun kebersamaan mereka pada Juli 2021 lalu. Mereka menikah pada 2015 silam, namun telah berpacaran sejak 2007 sejak usia mereka masih remaja.
Chelsea mengaku telah melewati banyak suka dan duka serta kenangan indah bersama Glenn. Dia bahkan sering menyebut Glenn sebagai sumber kebahagiaannya. Keduanya kini telah dikaruniai dua anak yakni Nastusha Olivia Alinskie dan Dante Oliver Alinskie.
Dalam berbagai unggahan foto di akun Instagram, Glenn dan Chelsea tak malu menunjukkan kemesraan meski telah bersama selama belasan tahun. Mereka juga berbagai waktu untuk mengasuh anak dan menghabiskan waktu bersama keluarga di tengah kesibukan masing-masing.
3. Irwansyah dan Zaskia Sungkar
Instagram.com/Zaskiasungkar15
Siapa yang tidak mengenal Irwansyah dan Zaskia Sungkar? Pasangan yang telah menjalani kehidupan rumah tangga selama 10 tahun itu kerap disebut relationship goals oleh warganet.
Zaskia dan Irwan telah melewati banyak suka dan duka dalam penantiannya untuk menimang seorang anak. Setelah menanti selama 10 tahun, keduanya dikaruniai seorang anak bernama Ukkasya. Kebahagiaan mereka semakin lengkap dengan kehadiran Ukkasya yang lahir pada 30 Maret 2021 lalu.
Zaskia mengaku sudah menjalani dua kali program inseminasi untuk mendapatkan momongan. Kesabaran sekaligus kesetiaan Irwan telah membuahkan hasil. Kini, keduanya tengah berbahagia menjalani kehidupan baru bersama baby Ukkasya.
Editors' Pick
4. Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar
Instagram.com/Teukuwisnu
Sama seperti sang kakak, pernikahan Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu juga dikagumi oleh warganet. Seperti diketahui, kisah cinta Shireen dan Wisnu berawal dari pertemuan keduanya dalam sinetron fenomenal berjudul Cinta Fitri.
Dalam sinetron tersebut, Shireen dan Wisnu didapuk sebagai pemeran utama yang merupakan pasangan suami istri. Tak ada yang menyangka jika keduanya juga memilih menikah di dunia nyata.
Delapan tahun berumah tangga, Shireen dan Wisnu telah dikaruniai tiga anak. Meski tidak pernah lagi tampil di layar kaca, kehidupan rumah tangga mereka tetap harmonis dan jarang diterpa gosip miring.
5. Christian Sugiono dan Titi Kamal
Instagram.com/Csugiono
Rumah tangga Christian Sugiono dan Titi Kamal selalu jadi cerminan relationship goals banyak pasangan. Sebab, keduanya sudah berpacaran sejak 1999 dan memutuskan menikah pada 6 Februari 2009. Kini, mereka telah memiliki dua anak laki-laki bernama Arjuna dan Kai.
Meski sudah belasan tahun menjalani kehidupan rumah tangga, Tian dan Titi masih terlihat harmonis dan tidak pernah diterpa isu miring. Salah satu kunci keharmonisan keluarga mereka adalah kepercayaan dan menjaga privasi keluarga.
Pasalnya, Tian dan Titi tidak pernah terpikir untuk menjadi pasangan settingan demi mendapat bayaran yang tinggi. Keduanya memilih memprioritaskan keluarga dibanding pekerjaan dengan konsep settingan.
6. Dude Harlino dan Alyssa Soebandono
Instagram.com/Ichasoebandono
Dude Harlino dan Alyssa Soebandono menikah pada 2014 silam setelah terlibat cinta lokasi dalam satu judul sinetron yang sama. Selama tujuh tahun menikah, rumah tangga Dude dan Alyssa jauh dari isu miring atau kabar tidak sedap.
Pasangan yang telah dikaruniai dua orang anak itu mengaku juga pernah berselisih dan bertengkar seperti pasangan lainnya. Namun, Alyssa mengaku, dia dan Dude mencoba menahan emosi dan tidak berbicara menggunakan nada tinggi ketika bertengkar. Hal itu menjadi salah satu tips menjaga keharmonisan keluarga.
Selain itu, mereka sepakat tidak mengumbar masalah atau kehidupan pribadi di media sosial. Mereka hanya membagikan momen bahagia dan kebersamaan mereka di akun Instagram masing-masing.
7. Darius Sinathrya dan Donna Agnesia
Instagram.com/Dagnesia
Darius Sinathrya dikenal sebagai sosok suami idaman karena tetap memperlakukan Donna Agnesia layaknya seorang ratu meski telah menikah selama 15 tahun.
Salah satu sikap Darius yang meluluhkan hati warganet adalah ketika dia mengunggah sebuah foto yang menampilkan dirinya sedang memandang mesra Donna yang sedang tidur.
Dalam unggahan tersebut, Darius mencoba mengenang masa-masa indah yang telah mereka lalu. Dia juga memperhatikan detail wajah istrinya yang sedang tidur itu. Maka tak heran, banyak warganet yang iri dengan sikap Darius tersebut.
Sama seperti Darius, Donna juga sering mengunggah kata-kata romantis yang ditujukan untuk sang Suami. Keduanya tetap terlihat mesra dan romantis meski telah dikaruniai tiga orang anak.
8. Ganindra Bimo dan Andrea Dian
Instagram.com/Andreadianbimo
Pasangan Ganindra Bimo dan Andrea Dian juga sering disebut relationship goals karena sering membagikan momen kemesraan dan kebersamaan ketika berolahraga. Ganindra dan Andrea memang kerap membagikan pola hidup sehat yang sedang dijalani dan momen olahraga untuk menjaga kebugaran tubuh.
Meski terlihat bahagian di media sosial, Ganindra dan Andrea nyatanya telah melalui banyak suka dan duka selama menjadi pasangan suami istri. Pasangan yang menikah pada 2013 lalu itu pernah dihadapkan pada kegagalan program bayi tabung pada awal 2020.
Andrea juga pernah positif Covid-19 sehingga harus dirawat di rumah sakit. Namun, cobaan tersebut tak menghalangi kemesraan mereka. Ganindra Bimo tetap mendukung istrinya dan setia mendampinginya.
9. Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck
Instagram.com/Ringgoagus
Berbeda dengan pasangan lainnya yang menampilkan foto-foto romantis di akun Instagram, Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck justru memilih menampilkan kemesraan dengan mengunggah foto-foto lucu disertai caption menggelitik. Meski begitu, Ringgo selalu menyebut Sabai sebagai sosok istri dan ibu yang luar biasa.
Ringgo mengaku kagum dengan perilaku Sabai yang setia mengurus dua anaknya seorang diri, tetapi tidak melupakan tugasnya sebagai seorang istri.
Ringgo dan Sabai juga memiliki hobi yang sama, yakni travelling dan photography. Maka tak heran jika, foto-foto yang diunggah Ringgo dan Sabai selalu sedap dipandang mata.
Itulah 9 pasangan artis yang sering disebut relationship goals. Momen kebersamaan mereka selalu dinantikan oleh warganet dan menuai beragam komentar positif. Di antara 9 pasangan artis di atas, mana pasangan favorit Mama?