Capricorn dan Aries adalah dua zodiak yang memiliki elemen berbeda. Capricorn termasuk zodiak berelemen tanah, sedangkan Aries berelemen api. Oleh karena itu, keduanya sering dianggap tidak cocok ketika menjalin hubungan asmara.
Perbedaan elemen tersebut tentu mempengaruhi karakteristik Capricorn dan Aries itu sendiri. Capricorn cenderung lebih tenang ketika menghadapi masalah, sementara Aries terkesan menggebu-gebu. Namun, mereka juga memiliki beberapa persamaan, salah satunya seperti pekerja keras dan ambisius.
Lantas, benarkah Capricorn dan Aries tidak cocok menjalin hubungan asmara? Di bawah ini Popmama.com telah merangkum beberapa informasi seputar tingkat kecocokan Capricorn dan Aries dalam percintaan.
Yuk, simak informasinya secara lebih detail!
Tingkat Kecocokan Zodiak Capricorn dan Aries dalam Percintaan
1. Capricorn dan Aries sama-sama independen
Unsplash/Heftiba
Capricorn dan Aries merupakan zodiak yang dikenal independen dan mandiri. Mereka tidak suka bergantung pada orang lain dan mengerjakan segala pekerjaan sendiri. Sifat independen dan mandiri itu memang menjadi daya tarik satu sama lain.
Ketika menjalin hubungan asmara, sifat independen tersebut ternyata bisa menimbulkan konflik-konflik kecil. Pasalnya, hubungan Capricorn dan Aries terasa hambar karena keduanya merasa tidak saling membutuhkan.
Hal itu bisa memantik perasaan tidak dicintai dan selalu diabaikan oleh pasangan.
Editors' Pick
2. Capricorn yang sabar versus Aries yang cranky
Unsplash/Kellysikkema
Capricorn merupakan zodiak yang punya kepribadian tenang dan sabar ketika menghadapi masalah. Sebagian besar orang bahkan tidak bisa menebak perasaan Capricorn.
Di sisi lain, Aries yang menggebu-gebu lebih sering cranky di hadapan pasangannya. Ia akan menunjukkan sifat manja dan selalu ingin diperhatikan. Sifat cranky Aries biasanya ditunjukkan ketika menginginkan sesuatu.
Namun, sifat tersebut justru bisa dikendalikan oleh Capricorn. Walau terkadang merasa kesal dengan sifat cranky Aries, Capricorn memilih diam dan menghadapinya dengan sabar.
3. Kehidupan seksual Capricorn dan Aries
Unsplash/Chrisjoelcampbell
Salah satu persamaan yang menonjol antara Capricorn dan Aries adalah sama-sama memiliki sisi liar ketika berhubungan seksual.
Capricorn yang hanya memiliki sedikit waktu untuk berhubungan seksual akan menunjukkan sisi liarnya di hadapan pasangannya. Capricorn akan mendominasi hubungan di ranjang dengan sisi liarnya.
Namun, Capricorn lebih tenang dan menutupi sisi liarnya di awal sesi. Sedangkan Aries tidak ragu menunjukkan sisi liarnya sejak sesi awal hubungan seksual.
Aries akan memancing Capricorn untuk membuat hubungan di ranjang semakin menggairahkan dan mendebarkan. Atas dasar kesamaan sisi liar itulah, keduanya sangat suka berhubungan seksual di sela-sela kesibukan mereka.
4. Capricorn dan Aries sulit menurunkan ego masing-masing
Unsplash/Williamrouse
Konflik dalam hubungan asmara Capricorn dan Aries umumnya disebabkan ego masing-masing. Sifat keras kepala Capricorn dan Aries membuat emosi mereka mudah meledak dan sulit menemukan solusi atas masalah yang dihadapi.
Alih-alih menemukan solusi, mereka justru lebih senang beradu pendapat. Mereka tidak mau mengalah dan menurunkan ego masing-masing. Apabila konflik terus terjadi, hal itu justru bisa membahayakan kelanjutan hubungan mereka.
5. Capricorn dan Aries memiliki visi hidup yang berbeda
Unsplash/Anitapeeples
Terakhir, Capricorn dan Aries memiliki visi hidup yang berbeda meski sama-sama ambisius. Keinginan Aries tidak jauh-jauh dari kesenangan duniawi. Dia akan berusaha sekeras mungkin untuk mendapatkan barang-barang yang dia inginkan. Sebab, Aries menganggap barang-barang tersebut ialah sumber kebahagiaannya.
Di sisi lain, Capricorn yang ambisius dan pekerja keras justru menginginkan kehidupan yang damai. Hasil jerih payahnya akan diinvestasikan untuk urusan masa depan. Sebab, Capricorn berpikir bahwa hidup seseorang tak selalu berada di atas. Setiap orang harus memikirkan kehidupan di masa depan sedini mungkin.
Perbedaan visi hidup itulah yang membuat Capricorn dan Aries tidak cocok satu sama lain. Konflik-konflik kecil juga tidak bisa diselesaikan dengan baik karena ego masing-masing. Tak hanya itu, sifat cranky Aries juga bisa menjadi bumerang bagi Capricorn yang selalu bersifat sabar.
Setelah membaca penjelasan tentang tingkat kecocokan Capricorn dan Aries dalam percintaan. Apakah hal itu sesuai dengan kepribadian Mama serta pasangan yang berzodiak Capricorn dan Aries?