Tingkat Kecocokan Zodiak Pisces dan Virgo dalam Percintaan
Pisces dan Virgo merupakan satu kesatuan yang bisa menjadi pasangan hebat
4 Juni 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pisces merupakan zodiak berelemen air yang dikenal memiliki perasaan yang sensitif. Sementara itu, Virgo ialah zodiak berelemen tanah yang memiliki kepedulian yang tinggi terhadap orang-orang di sekitarnya.
Pisces dan Virgo sering dilambangkan sebagai zodiak kesejahteraan. Keduanya bisa menjalin hubungan asmara dan saling mengisi satu sama lain. Itulah sebabnya, dilansir dari Pink Villa, Pisces dan Virgo merupakan satu kesatuan yang bisa menjadi pasangan yang hebat.
Untuk memberikan gambaran yang lebih jelas mengenai hubungan Pisces dan Virgo, kali ini Popmama.com telah merangkum tingkat kecocokan zodiak Pisces dan Virgo dilansir dari beberapa sumber.
1. Pisces dan Virgo adalah belahan jiwa
Telah disinggung di atas bahwa Pisces dan Virgo dapat menjalin hubungan asmara yang langgeng. Keduanya seperti telah ditakdirkan untuk bersama meski memiliki beberapa perbedaan karakter dan kepribadian.
Pisces yang imajinatif dapat menyesuaikan diri dengan baik bersama Virgo yang praktis. Virgo dapat menemani Pisces mewujudkan mimpi-mimpinya yang masih abstrak.
Di sisi lain, perbedaan sifat mereka juga menjadikan mereka sebagai pasangan yang cocok dan menarik satu sama lain.
Editors' Pick
2. Pisces dan Virgo menjalin cinta tanpa syarat
Salah satu sifat baik yang dimiliki Pisces ialah tidak pernah menghakimi orang lain. Pisces selalu mendengarkan penjelasan orang lain sebelum memberikan penilaian atas tindakan yang dilakukan. Itulah sebabnya, Pisces mampu menyeimbangkan hubungannya dengan Virgo yang selalu overthinking.
Pisces bisa memahami perasaan Virgo yang sulit percaya pada orang lain. Di sisi lain, Virgo mampu menunjukkan keretanannya pada Pisces. Keduanya pun bisa menjalin cinta tanpa syarat dengan menerima kekurangan satu sama lain.
3. Pisces dan Virgo sama-sama adaptif
Kesamaan sifat lainnya antara Pisces dan Virgo, yakni sama-sama adaptif serta fleksibel. Mereka bisa saling menyesuaikan dunia dan perbedaan satu sama lain.
Hubungan Pisces dan Virgo bisa berjalan baik, tanpa banyak drama seperti pasangan lainnya. Mereka bisa meredam ego dan sikap keras kepala, sehingga tidak ada yang saling mendominasi hubungan asmara.
4. Pisces dan Virgo mampu membangun ikatan emosional yang kuat
Pisces dikenal sebagai zodiak yang sensitif dan moody. Tidak semua zodiak mampu menghadapi karakter Pisces tersebut. Itulah sebabnya, Pisces cenderung tertutup ketika berkenalan dengan orang baru.
Namun, hal itu tidak berlaku bagi Virgo. Zodiak berelemen tanah ini mampu menghadapi karakter Pisces yang sensitif dan moody.
Pada akhirnya, Pisces merasa aman dan nyaman untuk menunjukkan berbagai emosi di hadapan Virgo. Begitu pula VIrgo yang merasa nyaman mengungkapkan sisi hangatnya yang jarang ditampilkan di hadapan orang lain.
5. Tantangan hubungan Pisces dan Virgo
Meski ditakdirkan untuk mengisi hidup satu sama lain, Pisces dan Virgo juga memiliki perbedaan yang bisa memicu konflik dalam hubungan. Pasangan Pisces dan Virgo memiliki gaya komunikasi yang berbeda.
Pisces cenderung senang memberi kode dengan komunikasi non-verbal untuk mengungkapkan perasaannya. Sedangkan, Virgo lebih suka berkomunikasi secara verbal dan lugas.
Perbedaan gaya komunikasi itu bisa menimbulkan kesalahpahaman di awal hubungan. Namun, seiring berjalannya waktu, Pisces dan Virgo bisa saling menyesuaikan dan memahami gaya komunikasi masing-masing.
Nah Ma, itulah ulasan singkat seputar tingkat kecocokan zodiak Pisces dan Virgo ketika menjalin hubungan asmara. Apakah ulasan di atas sesuai dengan karakter mama serta pasangan yang berzodiak Pisces dan Virgo?
Baca juga:
- Tingkat Kecocokan Zodiak Pisces dan Cancer dalam Percintaan
- Tingkat Kecocokan Zodiak Pisces dan Leo dalam Percintaan
- Tingkat Kecocokan Zodiak Pisces dan Gemini dalam Percintaan