Egy Maulana Vikri merupakan pemain sepak bola profesional yang bermain untuk Tim Nasional Indonesia dan klub Liga 1 Dewa United.
Sosoknya pun semakin membuat penasaran masyarakat Indonesia karena dalam waktu dekat segera menikah dengan Adiba Khanza, putri sulung Umi Pipik. Profesi yang digelutinya saat ini tak terlepas dari peran keluarganya. Pasalnya, diketahui Egy Maulana berasal dari keluarga pesepak bola.
Untuk informasi selengkapnya, berikut Popmama.comsiap membahas lebih lanjut fakta Egy Maulana Vikriyang merupakan calon menantu Umi Pipik.
1. Pemain sepak bola Indonesia yang telah berkancah di internasional
Instagram.com/egymaulanavikri
Egy Maulana Vikri adalah seorang atlet pesepak bola kelahiran 7 Juli 2000 di Medan, Sumatera Utara. Dia biasanya bertugas sebagai pemain sayap serang atau penyerang lubang dalam dunia sepak bola.
Sosok Egy dikenal sebagai salah satu pemain muda Indonesia yang jam terbangnya cukup tinggi di ajang internasional. Popularitasnya di Indonesia semakin meningkat setelah bergabung dengan Dewa United pada 31 Januari 2023.
2. Mempunyai kakak laki-laki dan adik perempuan
Instagram.com/egymaulanavikri
Di keluarganya, Egy merupakan anak kedua yang memiliki kakak laki-laki dan adik perempuan. Ia lahir dari pasangan Syafiruddin (papa kandung) keturunan Jawa Tengah dan Aspiyah Asnawi (mama kandung) berdarah Belanda-Italia-Batak.
Kakak laki-lakinya bernama Yusrizal Muzzaki (kelahiran 1993), sedangkan adik perempuannya bernama Afifa Thahira (kelahiran 2016). Egy merupakan keturunan Belanda-Italia dari kakek dan neneknya.
3. Pernah meraih prestasi setara Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo
Instagram.com/egymaulanavikri
Egy Maulana Vikri pernah menyamai prestasi setara dengan bintang-bintang sepak bola ternama, seperti Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo, saat berkompetisi di Turnamen Toulon, Prancis.
Meski kala itu Indonesia tidak berhasil melangkah ke babak selanjutnya, namun Egy berhasil mendapat perhatian khusus dan mendapatkan penghargaan Jouer Revelation Trophee.
Penghargaan tersebut diberikan kepada pemain yang dianggap paling berpengaruh dalam tim. Ternyata, penghargaan ini sebelumnya pernah diterima oleh Zinedine Zidane pada tahun 1991 dan Cristiano Ronaldo pada tahun 2003.
4. Paras menawannya menjadi sorotan banyak orang
Instagram.com/egymaulanavikri
Egy tidak hanya mendapat perhatian masyarakat karena kemampuannya dalam bermain sepak bola, ia sering menjadi sorotan karena parasnya yang menawan dan pesona tak terkalahkannya.
Menjadi idola kaum hawa, terungkap bahwa Egy telah menjalin hubungan khusus dengan Adiba selama beberapa tahun terakhir. Meski jarang membagikan potret bersama, kabarnya pasangan ini sudah bersiap untuk melangkah ke jenjang pernikahan.
5. Mendaftar ke sekolah sepak bola sejak tahun 2005
Instagram.com/egymaulanavikri
Egy Maulana Vikri mengawali pendidikan sepak bola sejak usia muda. Pada tahun 2005, dia sudah menjadi bagian dari Sekolah Sepak Bola (SSB) TASBI Medan selama tujuh tahun.
Pendidikannya berlanjut di SSB ASIOP Apacinti, Jakarta, pada tahun 2015. Tidak hanya sampai di situ, Egy juga bergabung dengan Sekolah Khusus Olahragawan (SKO) Ragunan hingga tahun 2018.
Editors' Pick
6. Tergabung sebagai Tim Nasional Indonesia
Instagram.com/egymaulanavikri
Nama Egy Maulana tercatat pernah tergabung sebagai Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-18 pada tahun 2017. Ia mampu mengharumkan nama Indonesia karena telah mencetak gol terbanyak dengan total 8 gol.
Keberhasilannya tidak hanya terjadi saat berada di Timnas U-19 saja. Egy juga pernah menjadi bagian dari Timnas U-22, Timnas U-23, dan Timnas Senior.
7. Mempunyai papa dan kakak pemain sepak bola andal
Instagram.com/egymaulanavikri
Egy berasal dari keluarga pesepak bola. Papanya yang bernama Syafiruddin pernah menjadi pelatih di SSB Tasbi, sebuah sekolah sepak bola di Medan yang ditempati Egy saat mengembangkan kariernya.
Sementara itu, kakak laki-laki Egy bernama Yusrizal Muzzaki telah bermain untuk tim di liga yang lebih rendah di Indonesia.
8. Sejumlah klub sepak bola Eropa sempat melirik bakat Egy
Instagram.com/egymaulanavikri
Performa gemilangnya bersama Timnas Indonesia U-19, membuat beberapa klub besar Eropa tertarik dengan bakat yang dimiliki Egy Maulana.
Beberapa klub yang sempat meliriknya di antara lain Benfica, Sporting Lisbon, Getafe, Ajax Amsterdam hingga Espanyol.
9. Memilih untuk bermain di Tim Polandia
Instagram.com/egymaulanavikri
Setelah mendapatkan banyak tawaran yang menggiurkan, akhirnya Egy Maulana memutuskan untuk memilih bermain di tim Polandia, yakni Lechia Gdańsk.
Keputusannya tersebut dimulai pada 11 Maret 2018. Ia menandatangani kontrak untuk bermain selama tiga musim di klub tersebut saat usianya masih 17 tahun.
10. Mendapat promosi untuk tergabung sebagai tim utama
Instagram.com/egymaulanavikri
Usai menunjukkan performa gemilang bersama tim junior Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri dipromosikan untuk naik ke tim utama.
Ia melakukan debut pada 22 Desember 2018 sebagai pemain pengganti saat pertandingan melawan Gornik Zabrze.
Akan tetapi, pada 30 Juli 2021, hubungan kerja sama antara Egy dan klub tersebut berakhir karena keputusan internal yang tidak memperpanjang kontrak sang atlet.
11. Melanjutkan karier dengan bergabung sebagai tim sepak bola di Slovakia
Instagram.com/egymaulanavikri
Setelah kontraknya dengan Lechia Gdansk berakhir, Egy memilih melanjutkan karier sepak bolanya di Slovakia dengan bergabung bersama FK Senica. Debutnya di klub tersebut terjadi pada tanggal 12 September 2021.
Ia masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-59. Dalam pertandingan tersebut, Egy sukses membantu klubnya meraih kemenangan tipis 1-0, memberikan satu assist saat melawan Pohroni dalam Liga Super Slovakia.
12. Dijuluki Messi versi Indonesia
Instagram.com/egymaulanavikri
Berkat kemampuan dribel dan insting mencetak gol yang dimilikinya, Egy dijuluki sebagai ‘Lionel Messi dari Indonesia’.
Sebutan tersebut bukan hanya berasal dari para penggemar sepak bola di tanah air, tetapi juga media Inggris, The Sun, yang mengakui kemampuan Egy. Tak hanya itu, media tersebut juga menyertakan nama Egty dalam daftar ‘The Next Messi’ dari seluruh dunia.
Nah, jadi itu dia beberapa fakta Egy Maulana yang merupakan calon menantu Umi Pipik. Apakah kamu yang termasuk mengidolakan atlet muda satu ini?