7 Fakta Keluarga Nafa Urbach, Mempunyai Adik Produser Lagu Hits
Nafa Urbach berasal dari keluarga sederhana yang dulunya tinggal di perkampungan
24 November 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sosok Nafa Urbach mulai dikenal publik setelah berperan sebagai Utari dalam sinetron Bidadari yang Terluka pada tahun 1997 silam. Sebelum berkecimpung di dunia seni peran, Nafa Urbach terlebih dahulu memulai kariernya sebagai vokalis Kid Rock pada tahun 1990.
Seiring berjalannya waktu, popularitas Nafa kian meningkat, tepatnya ketika ia berkesempatan menjadi penyanyi bergenre slow rock saat usianya masih 14 tahun pada 1994.
Terlepas dari ketenarannya, anggota keluarga Nafa juga tidak kalah menarik untuk dibahas. Berikut Popmama.com siap membahas sejumlah fakta keluarga Nafa Urbach yang jarang diketahui orang.
1. Nafa Urbach merupakan anak ketiga dari empat bersaudara
Perempuan bernama lengkap Nafa Indria Urbach ini dikenal sebagai aktris dan penyanyi berkebangsaan Indonesia. Ia lahir pada 15 Juni 1980 di Magelang, Jawa Timur.
Di keluarga, Nafa merupakan anak ketiga dari empat bersaudara dari pasangan Ronald Walter Urbach dan Neneng Kusuma.
2. Mempunyai dua kakak perempuan dan satu adik laki-laki
Meski tidak diketahui secara spesifik kehidupan mengenai saudara kandungnya, namun sempat beredar nama tentang kakak dan adik kandung Nafa Urbach.
Mereka adalah Farah Leonora Urbach, Maya Urbach, dan si bungsu bernama Alam Urbach. Diketahui, Alam Urbach merupakan vokalis band sekaligus telah menciptakan banyak lagu hits Indonesia.
Editors' Pick
3. Berpindah keyakinan mengikuti jejak mamanya
Nafa menjalin hubungan asmara bersama Primus Yustisio selama kurang lebih empat tahun lamanya dari tahun 1997 hingga 2001. Kedekatan mereka bermula saat dipersatukan dalam sebuah sinetron berjudul Bidadari yang Terluka.
Setelah putus dari Primus, Nafa memutuskan untuk masuk Kristen pada tahun 2003. Keputusan untuk berpindah keyakinan itu mengikuti sejak mamanya yang sembuh dari kanker ketika dirinya masih kecil.
4. Nafa Urbach dan Zack Lee memulai pendekatan dengan bertukar nomor telepon
Setelah kegagalan kisah cintanya dengan Primus, Nafa kembali membuka hati untuk menjalin cinta dengan Zack Lee. Kisah cinta ketuanya bermula saat mereka tidak sengaja berpapasan di Plaza Senayan.
Pada saat itu, mereka hanya sebatas bertukar pandang saja. Tak lama berselang, mereka kembali dipertemukan. Pada saat itu, keduanya saling bertukar nomor telepon hingga Zack Lee mulai rutin menelepon Nafa Urbach.
5. Nafa Urbach bercerai dengan Zack Lee pada tahun 2017
Awalnya, Nafa Urbach bersikap cuek. Namun, karena melihat keseriusan Zack Lee, ia akhirnya bisa luluh. Pasangan ini resmi menikah pada tanggal 16 Februari 2007.
Dari pernikahan tersebut. Keduanya dikaruniai seorang putri bernama Mikhaela Lee Jowono yang lahir pada 8 Februari 2011.
Sayangnya, rumah tangga Nafa Urbach dan Zack Lee harus berakhir pada 19 September 2017. Ada pun alasan perceraian keduanya diduga karena alasan percekcokan.
6. Keluarga Nafa Urbach dulunya hidup dengan penuh kesederhanaan
Nafa Urbach tidak terlahir dari keluarga kaya raya. Sejak dulu, produser Air Mata di Ujung Sajadah ini terbiasa hidup dengan penuh kesederhanaan di kampung halamannya.
Semasa kecil, Nafa Urbach rela berjalan kaki melewati persawahan ketika pulang dan pergi sekolah. Nafa tidak ragu bercerita jika semasa kecil dirinya kerap mencuri jagung di sawah milik orang lain saat pulang sekolah.
7. Adik Nafa Urbach merupakan penulis dan produser lagu
Alam Anggara Urbach merupakan adik dari Nafa Urbach yang dikenal sebagai seniman musik Indonesia. Meski beberapa kali terlihat membawakan lagu sebagai vokalis band Sabila, Alam lebih banyak terlibat sebagai penulis lagu dan produser.
Beberapa lagu hits yang ditulis Alam di antara lain 'Kau Adalah'(Isyana Sarasvati feat Rayi Putra), 'Katakan Tidak'(Afgan), hingga 'Kapan Lagi Bilang I Love You’(Dewi Sandra).
Selain itu, ia juga menulis lagu untuk Shanty, Rossa, Rio Febrian, Judika, Anji, Be3, Nindy, Terry, Lala Karmela, Glenn Fredly, dan Melly Mono. Sebagai produser, Alam juga melejitkan duet Nicky Tirta dan Vanessa Angel untuk single 'Indah Cintaku'.
Demikian beberapa fakta keluarga Nafa Urbach. Kira-kira informasi mana yang baru kamu ketahui?
Baca juga:
- 10 Artis yang Bakal Nyaleg di 2024, Ada Nafa Urbach & Verrell Bramasta
- 9 Potret Penampilan Nafa Urbach saat Blusukan, Berkebaya hingga Santai
- 9 Penampilan Terkini Pesinetron 90an, Diana Pungky hingga Nafa Urbach