Gilang Widya 'Crazy Rich Malang' Ungkap Arti Julukan Juragan 99
Crazy Rich Malang ini sangat akrab disapa dengan julukan Juragan 99, kira-kira apa artinya?
12 Maret 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nama Gilang Widya pasti sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Selain dikenal sebagai sosok pengusaha di bidang transportasi dan kecantikan, lelaki yang akrap disapa Juragan 99 ini juga berteman baik dengan sejumlah artis ternama, salah satunya Raffi Ahmad.
Tapi Mama sendiri sudah pernah tahu nggak nih kenapa ia dipanggil dengan sebutan Juragan 99? Sebagian orang mungkin belum tau makna dari julukan Juragan 99 yang dipakai oleh suami dari Shandy Purnamasari ini.
Berikut Popmama.com telah merangkum penjelasan dari Gilang Widya ‘Crazy Rich Malang’ mengenai julukan Juragan 99 yang diberikan kepadanya.
Editors' Pick
1. Asal mula panggilan Juragan
Memiliki nama asli Gilang Widya Pramana, pengusaha berusia 32 tahun tersebut akhirnya buka suara menceritakan asal mula dirinya bisa dipanggil dengan julukan Juragan 99.
“Kenapa namanya Juragan 99?” tanya Irfan Hakim penasaran.
Gilang mengatakan jika panggilan tersebut bermula dari panggilan ‘bos’. Namun agar terdengar lebih akrab, maka panggilan itu diganti menjadi ‘juragan’.
"Ya Juragan sebenarnya waktu aku nyuci motor dipanggil bos. Terus akhirnya aku dipanggil Juragan aja lah. Juragan itu kan lebih dekat," jawab Gilang, dilansir dari video di kanal YouTube Indosiar yang tayang beberapa waktu lalu.
2. Arti angka 99 yang tersemat di belakang namanya
Gilang atau 'Crazy Rich Malang' ini sangat dekat dengan angka 99. Laki-laki yang menjadi salah satu petinggi klub Arema FC itu menjawab makna angka 99 yang tersemat di ujung nama panggilannya.
Ia menyebut bahwa angka tersebut merupakan angka keberuntungan, yang juga digunakan oleh salah satu pembalap motoGP asal Spanyol, yaitu Lorenzo.
“Kenapa 99?” tanya Irfan Hakim.
"99 itu sebenarnya itu karena favorit pembalapku Jorge Lorenzo itu nomor balapnya. Dan tanggal lahirnya sama," jawab Gilang, dalam video yang diunggah pada Minggu (9/1/2022) lalu.
3. Angka 99 juga bisa diartikan sebagai Asmaul Husna
Selain itu, Gilang menjelaskan jika angka 99 juga bisa diartikan sebagai Asmaul Husna, alias nama-nama Allah yang memiliki arti baik dan indah. Maka tak heran, jika pengusaha kelahiran Probolinggo ini sangat bangga disapa dengan sebutan Juragan 99 yang melekat pada dirinya.
“Sekarang banyak yang ngomong kalau 99 itu Asmaul Husna dan lain-lain nama kebaikan," kata Gilang.
Nah, jadi sekarang sudah paham kan Ma makna dari nama Juragan 99 yang melekat pada Gilang Widya alias 'Crazy Rich Malang' ini?
Baca juga:
- 12 Foto Rumah Mewah Gilang Widya dan Shandy 'Crazy Rich Malang'
- 5 Perabotan Mewah Rumah Gilang Widya dan Shandy 'Crazy Rich Malang'
- 7 Foto Mesra Juragan 99 dan Shandy 'Crazy Rich Malang'