10 Pelajaran Cinta Kim Soo Hyun dan Kim Jiwon di Queen of Tears

Banyak pelajaran cinta yang bisa diambil dari drama Korea Queen of Tears

29 April 2024

10 Pelajaran Cinta Kim Soo Hyun Kim Jiwon Queen of Tears
Instagram.com/tvn_drama

‘Queen of Tears’ resmi berakhir di episode 16 pada 28 April 2024 kemarin. Drakor ini menceritakan kisah Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun) dan Hong Hae In (Kim Ji Won) yang menjalin hubungan pernikahan. 

Seiring berjalannya waktu, cinta dalam rumah tangga mereka kian memudar karena berbagai konflik yang terjadi. Masalah utama mucul dari keluarga Hae In yang memiliki latar belakang konglomerat. 

Banyak pelajaran cinta yang dapat diambil dari drama dengan rating tertinggi sepanjang sejarah tvN ini. Kali ini Popmama.com siap membahas 10 pelajaran cinta Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won di Queen of Tears

1. Komunikasi antara suami istri harus dijaga dengan baik

1. Komunikasi antara suami istri harus dijaga baik
Instagram.com/tvn_drama

Telah menikah selama tiga tahun, nyatanya tak menjamin komunikasi lancar antara Hyun Woo dan Hae In. Pasangan suami istri ini kerap mengalami miskomunikasi dalam hal apa pun, mulai dari pekerjaan hingga kehidupan pribadi. 

Contohnya, saat Hae In membongkar kamar anak mereka, ia tidak memberi tahu Hyun Woo sehingga membuat suaminya merasa kecewa sekaligus sedih. Permasalahan tersebut membuat keduanya pisah ranjang. 

Dari situ, bisa diambil pelajaran betapa pentingnya komunikasi antara pasangan suami istri. Komunikasi harus terus terjalin demi terhindar dari kesalahpahaman. Saling terbuka diperlukan agar hubungan pernikahan bisa terjaga dengan baik. 

2. Hindari spekulasi negatif dan belajar memahami perasaan satu sama lain

2. Hindari spekulasi negatif belajar memahami perasaan satu sama lain
Instagram.com/tvn_drama

Diceritakan bahwa Hae In menunjukkan rasa bersalah atas kehilangan calon anaknya dengan bersikap dingin. Hal itu membuat Hyun Woo menganggap istrinya berubah dan seolah tak peduli, padahal sejatinya Hae In juga merasa begitu kehilangan. 

Dari cerita tersebut, bisa diambil pelajaran bahwa seorang istri yang telah kehilangan anak juga mengalami penderitaan di dalam hatinya. Bahkan, rasa sakit yang dialami terkadang tak bisa diungkapkan, persis seperti karakter Hae In.

Sebagai suami, sudah sepatutnya berusaha memahami perasaan istri. Hindari spekulasi-spekulasi negatif yang justru dapat memperkeruh suasana sedih di antara kalian. 

3. Hindari gengsi dan ungkapkan perasaan yang dirasakan kepada pasangan

3. Hindari gengsi ungkapkan perasaan dirasakan kepada pasangan
Instagram.com/tvn_drama

Karakter Hyun Woo dan Hae In digambarkan sebagai pasangan suami istri yang sulit mengungkapkan perasaan kepada satu sama lain. Ada adegan memperlihatkan Hae In terkena tumor otak dan selalu berusaha tegar di hadapan Hyun Woo. 

Seiring berjalannya waktu, Hae In baru mengungkapkan kalau ia merasa takut saat berjalan sendiri lantaran lupa ingatan dari penyakit yang dideritanya. Mendengar itu, Hyun Woo langsung menangis dan memeluk istrinya. 

Mengungkapkan perasaan ada kalanya memang sulit, namun itu akan membuatnya lega jika sudah diutarakan, terlebih kepada pasangan sendiri. Ada baiknya menghilangkan rasa gengsi demi terciptanya rasa nyaman dalam hubungan.

4. Bersikap sabar dan mengalah kepada pasangan

4. Bersikap sabar mengalah kepada pasangan
Instagram.com/tvn_drama

Hyun Woo digambarkan sebagai suami yang sabar. Bahkan, ia begitu sabar menghadapi tekanan dari keluarga Hae In yang toksik. Tak sampai disitu, Hyun Woo juga begitu sabar menghadapi sikap dingin dan semena-mena Hae In. 

Hyun Woo terus mengalah dari Hae In hingga pada suatu hari kesabarannya pun habis. Ia mengungkapkan keinginan untuk bercerai. Namun, rasa benci dan kesal Hyun Woo terhadap Hae In berubah karena sejatinya ia masih mencintai istrinya itu. 

Dari Hyun Woo, para istri maupun suami perlu tahu bahwa sabar dan mengalah sangat memegang peranan penting agar hubungan tetap terjaga. Kedua sikap Hyun Woo itu seolah menjadi kunci dari langgengnya sebuah hubungan.

Editors' Pick

5. Cinta dibuktikan dengan tetap berada di sisi seseorang

5. Cinta dibuktikan tetap berada sisi seseorang
Instagram.com/tvn_drama

Rupanya, bukan hanya penonton yang menikmati ‘Queen of Tears’, tetapi pemeran utamanya yakni Kim Ji Won juga begitu menikmatinya. 

Dalam wawancara dan pemotretan dengan Cosmopolitan, ia mengungkapkan pelajaran tentang cinta yang dipetiknya dari drakor ini. Hal itu justru berasal dari salah satu dialog yang diungkapkan karakternya. 

“Ada dialog Hong Hae In yang berbunyi, ‘Bagiku, cinta bukan tentang melakukan sesuatu yang hebat, tapi tetap berada di sisi seseorang, apa pun yang terjadi’,” kata Kim Ji Won.

Mendengar hal itu, Kim Soo Hyun pun menanggapi dengan mengatakan, “Kurasa aku menyukai kata-katanya. Kurasa cinta adalah sesuatu yang memberimu kekuatan besar di sisimu, baik dalam masa senang maupun susah bahkan saat dirimu terpuruk,”

6. Pentingnya memilih pasangan yang setara

6. Penting memilih pasangan setara
Instagram.com/tvn_drama

Ketika memilih pasangan, ketertarikan saja nyatanya tidak cukup. Dari drama ini, bisa diambil pelajaran betapa pentingnya memilih pasangan yang setara, baik dari latar belakang sosial maupun ekonomi. 

Pasangan yang setara akan lebih mudah saling mendukung, bisa saling menghargai, dan menghormati. Hyun Woo dan Hae In merupakan pasangan yang berasal dari kelas sosial berbeda. 

Orangtua Hae In tidak terlalu menyukai Hyun Woo dan keluarganya. Bahkan, status Hyun Woo dalam keluarga kerap disepelekan karena bukan berasal dari keluarga konglomerat seperti Hae In. 

7. Ingat pernikahan itu menyatukan dua keluarga

7. Ingat pernikahan itu menyatukan dua keluarga
Instagram.com/tvn_drama

Pernikahan tidak hanya menyatukan dua orang menjadi pasangan suami istri, melainkan juga dua keluarga dari latar belakang berbeda. Ketika menikah dengan Hae In, Hyun Woo harus menerima keluarga serta tradisi yang ada beserta baik buruknya. 

Begitu juga dengan Hae In, dia harus menerima apa adanya keluarga Hyun Woo. Sikap keluarga Hae In yang tidak menyukai Hyun Woo menjadi salah satu tantangan di kehidupan rumah tangga pasangan ini. 

8. Dalam pernikahan, cinta saja tidak cukup

8. Dalam pernikahan, cinta saja tidak cukup
Instagram.com/tvn_drama

Memang benar pasangan menikah diawali oleh cinta. Rasa saling mencintai dapat menjadi bekal dalam mengarungi rumah tangga ke depannya. Namun, seiring berjalannya waktu, perasaan cinta saja rasanya tidak cukup.

Hyun Woo dan Hae In pada awalnya saling mencintai satu sama lain, namun hal itu tidak cukup untuk keduanya. Terlebih, mereka justru saling menjauh ketika konflik datang silih berganti. 

Dari situ, dapat dipetik pelajaran bahwa kehidupan rumah tangga juga membutuhkan komunikasi dan kerja sama antara pasangan suami istri agar mampu menghadapi ujian yang datang.

9. Cinta adalah ketika merasakan sakit bersama

9. Cinta adalah ketika merasakan sakit bersama
Instagram.com/tvn_drama

Pelajaran berharga selanjutnya dari pernikahan Hae In dan Hyun Woo menekankan bahwa cinta adalah ketika merasakan sakit bersama. Meski awalnya Hyun Woo ingin bercerai, pada akhirnya ia tidak meninggalkan istrinya dan tetap berada di sisinya setelah mengetahui penyakit Hae In. 

Bahkan, ketika sudah bercerai, Hyun Woo tetap berada di sisi Hae In. Terutama, ketika Hae In dan keluarganya terpuruk. Kisah cinta pasangan ini bukan hanya merasakan senang bersama, tetapi juga duka dan sakit bersama. 

10. Jangan ragu mencari bantuan orang ketiga dalam hubungan pernikahan

10. Jangan ragu mencari bantuan orang ketiga dalam hubungan pernikahan
Instagram.com/tvn_drama

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, hati Hae In dan Hyun Woo sebenarnya sama-sama terluka ketika mengetahui calon bayi mereka mengalami keguguran. Terlalu terlarut dalam luka dan duka dapat memengaruhi hubungan suami istri

Jika sudah begitu, tak ada salahnya bagi pasangan suami istri meminta bantuan dari orang ketiga, bisa dari orangtua, kerabat, atau bahkan konsultan pernikahan. Dengan bantuan orang ketiga, diharapkan hubungan pernikahan bisa terjaga dengan baik seperti semula.

Itu dia beberapa pelajaran cinta Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won di Queen of Tears. Apakah kamu yang termasuk mengitu drakor hits satu ini?

Baca juga: 

The Latest