6 Hal Sederhana yang Membuat Pasanganmu Jatuh Cinta Setiap Hari
Untuk membuat pasangan bahagia, Mama bisa melakukan beberapa hal sederhana berikut ini
5 Agustus 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebagian orang mungkin berpikir bahwa tak pernah benar-benar bisa membuat pasangan mencintai dengan lebih, namun Mama pasti bisa untuk tetap melakukan beberapa hal agar membuat pasangan tetap bahagia.
Sebagai istri, Mama tentunya selalu menginginkan pasangan yang menghargai dan mencintai dengan apa adanya, terlepas dari kekurangan dan kelakuan yang dimiliki.
Namun, satu hal yang perlu Mama ketahui kalau seorang laki-laki juga menginginkan hal yang sama.
Dilansir dari Lifehack, berikut Popmama.com sudah merangkum beberapa cara sederhana yang membuat pasanganmu jatuh cinta setiap hari.
Kumpulan Cara Sederhana yang Membuat Pasanganmu Jatuh Cinta Setiap Hari
1. Jangan coba untuk mengubah pasangan
Mama mungkin sudah tahu bahwa seseorang tidak akan benar-benar berubah, jika tidak dimulai dari diri mereka sendiri. Mama bisa saja menuntut itu dari pasangan, akan tetapi akibatnya justru akan membuat pasangan merasa tidak nyaman.
Oleh karena itu, bersikaplah seperti seorang istri yang membuat pasangan merasa diterima dan dicintai dengan tulus. Tugas Mama, yaitu menginspirasi pasangan untuk menjadi versi dirinya sendiri yang lebih baik tanpa membuatnya merasa perlu untuk berubah.
Editors' Pick
2. Pasangan tak perlu menyukai hal yang sama denganmu
Setiap orang pastinya memiliki hobi yang berbeda-beda. Walau begitu, Mama tidak boleh membuat pasangan sampai merasa bersalah, apalagi ketika ia kurang bisa menikmati hal-hal yang menjadi favoritmu.
Hanya karena pasangan tidak ingin terlibat dalam hal yang Mama minati, bukan berarti pasangan tidak mencintai dan menghormatimu.
3. Jangan meminta dia untuk berhenti melakukan hal yang disukai
Seorang laki-laki biasanya memiliki sesuatu atau hobi yang mereka sukai. Seperti misalnya, merasa tidak bisa hidup tanpa motor atau bermain olahraga favoritnya.
Oleh karena itu, jangan sampai Mama meminta pasangan untuk meninggalkan hobinya tersebut. Apalagi membuatnya sampai merasa bersalah ketika sedang menjalani hobi favoritnya. Usahakan tidak berusaha meminta pasangan untuk berhenti melakukan hal yang disukai, hanya agar ia punya lebih banyak waktu bersamamu.
Perlu Mama ketahui bahwa tindakan tersebut justru bisa membuat pasangan merasa tidak bahagia dengan hubungan yang sedang dijalaninya.
4. Jangan membuat dia merasa berkewajiban untuk terus menjagamu
Apakah Mama termasuk tipe yang ingin memiliki pasangan yang selalu memprioritaskan, melindungi, dan juga menjagamu? Pastinya Mama dan semua orang menginginkan hal tersebut.
Namun, terkadang bagi sebagian orang mungkin terpaku pada pola pikir di mana pasangan harus selalu memenuhi semua keinginan pribadinya. Padahal, pasangan tak memiliki kewajiban untuk melakukan hal-hal itu, kecuali jika memang pasanganmu bersedia untuk melakukan hal tersebut.
5. Jangan cemburu jika pasangan memperhatikan orang lain
Mama tak bisa melarang pasangan untuk tidak melihat perempuan lain di luar sana. Sama halnya seperti ketika kita tidak bisa mengabaikan laki-laki memesona yang baru saja melintas. Sudah menjadi sifat alamiah manusia untuk mengagumi orang yang terlihat menarik secara fisik.
Cobalah untuk memahami bahwa hal ini merupakan hal yang normal, sehingga Mama bisa menerimanya dengan perasaan lebih tenang.
Namun, hal tersebut bukan berarti menjadi sebuah tanda kalau pasangan boleh sampai bermain mata pada perempuan lain ya, Ma.
6. Tetap percaya pada pasangan
Perempuan adalah makhluk yang cukup intuitif dan pasti akan tahu ketika ada sesuatu yang tidak benar atau mencurigakan. Namun, terkadang seorang perempuan bisa memiliki reaksi yang sedikit berlebihan dan membuat skenario yang sebenarnya belum tentu terjadi.
Jika Mama merasa ragu dan tak bisa percaya sepenuhnya dengan pasangan, maka akan terus dihantui rasa khawatir dan gelisah sepanjang waktu. Hubungan seperti apa yang dibangun tanpa adanya landasan saling percaya?
Hal terbaik yang bisa dilakukan, yakni tidak bereaksi berlebihan dalam menanggapi hal tersebut. Singkirkanlah semua pikiran-pikiran negatif itu dari kepala Mama, ya.
Jika memang pasangan tidak bisa memberi alasan yang masuk akal dan bisa membuat Mama percaya kembali, maka cobalah untuk berkompromi. Perlu diingat bahwa saling menghormati, memiliki empati, dan hati yang penuh kesabaran sangat penting untuk memastikan kedamaian serta keharmonisan dalam hubungan.
Itulah beberapa hal yang mungkin bagi sebagian orang merupakan hal sepele, namun ternyata penting untuk membuat hubungan Mama dan pasangan. Semoga hal-hal kecil bisa diperhatikan kembali untuk menciptakan hubungan yang semakin harmonis.
Baca juga:
- Bagaimana Jika Pasanganmu Suka Sesama Jenis? Ini yang Harus Dilakukan!
- 5 Cara Mengungkapkan Cinta pada Pasangan Tanpa Harus dengan Kata-Kata
- 9 Cara Menghadapi Pasangan yang Suka Berselingkuh