Penyebab Gigi Menjadi Sensitif setelah Melahirkan
Setelah melahirkan gigi menjadi lebih sensitif dan tidak nyaman? Simak faktanya berikut ini!
18 Juni 2024

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ma, setelah melahirkan banyak perubahan kondisi yang mungkin Mama alami. Mulai dari perubahan pola tidur, perubahan suasana hati, perubahan kebiasaan makan, hingga beberapa perubahan lain kaitannya dengan kondisi fisik dan kesehatan Mama.
Salah satu yang mungkin dialami dan dirasakan oleh sebagian Mama adalah adanya perubahan sensitivitas pada area gigi dan mulut yang tidak seperti biasanya setelah melahirkan.
Khususnya area gigi yang menjadi jauh lebih sensitif setelah melahirkan. Kondisi ini mungkin menyebabkan sebagian Mama juga merasa khawatir karena tidak pernah mengalami situasi seperti ini sebelumnya.
Berikut, telah Popmama.com rangkumkan informasi mengenai penyebab gigi menjadi sensitif setelah melahirkan. Mari disimak!
1. Terbaginya nutrisi bagi Ibu dan bayi
Bagi beberapa Ibu, kondisi sakit gigi mungkin sudah dirasakan sejak kehamilan.
Dijelaskan oleh Birgitta Lauren, Ahli nutrisi prenatal dari California, dilansir dari mom.com, hal ini disebabkan karena adanya pembagian nutrient kalsium yang biasanya hanya diserap oleh tubuh Ibu, namun kini juga harus disalurkan untuk memenuhi kebutuhan janin.
Pada kondisi ketika asupan kalsium Ibu tidak sesuai dengan kebutuhan Ibu saat hamil, maka kondisi ini dapat menyebabkan Ibu kekurangan zat kalsium sehingga menimbulkan masalah gigi sensitif. Begitu pula selama masa menyusui.
Makanan dan nutrisi yang dikonsumsi Ibu, tidak hanya akan diserap untuk kelangungan metabolisme tubuhnya sendiri, tetapi juga akan disintesis menjadi nutrisi pada ASI yang akan dikonsumsi oleh sang buah hati.
Oleh karenanya penting untuk memenuhi kebutuhan mikronutrien kalsium dari makanan yang sesuai bagi kebutuhan Ibu hamil dan menyusui agar terhindari dari gigi sensitif.
Selain itu, Lauren juga merekomendasikan agar para Ibu yang mengalami gigi sensitif selama menyusui dapat memilih pasta gigi dengan minyak kelapa atau minyak esensial seperti peppermint atau baking soda untuk meringankan rasa tidak nyaman yang dirasakan.
Editors' Pick
2. Mual dan muntah saat menyusui
Dilansir dari medlanddental.com.au, kondisi mual dan muntah saat menyusui juga dapat memengaruhi kesehatan gigi Mama dan membuat gigi menjadi sensitif, karena sifat asam dari muntahan lambung dapat memberikan efek erosi dan mengikis email gigi Mama.
Belum lagi area mulut yang juga menjadi asam menjadi lingkungan yang paling baik untuk perkembangbiakan bakteri mulut yang berbahaya, yang dapat menyebabkan gigi berlubang dan penyakit gusi.
Untuk mengatasi hal ini, hindarilah menyikat gigi segera setelah muntah di pagi hari dan cukup berkumur dengan air.
Hal ini akan menjaga email gigi Mama tetap kuat dan mengurangi keausan pada gigi.