Selamat! Aaron Carter dan Melanie Martin Umumkan Kelahiran Prince

Aaron Carter mengumumkan kelahiran Prince setelah Melanie Martin berhasil menjalani prosedur caesar.

25 November 2021

Selamat Aaron Carter Melanie Martin Umumkan Kelahiran Prince
instagram.com/aaroncarter

Setelah resmi bertunangan pada Januari 2020, Aaron Carter dan Melanie Martin nampaknya tidak ingin menunda momongan. Hal itu diungkapkan Aaron saat diwawancarai People secara eksklusif pada April 2020.

"Ini yang kami berdua inginkan," kata musisi 'I want candy' tersebut. "Kami berdua mencoba untuk itu. Saya hanya fokus pada masa depan dan menjadi seorang ayah. Saya ingin menjadi ayah yang baik."

Menurut Aaron, karirnya kala itu sudah sangat baik dan ia pun puas dengan hasilnya. Namun baginya, membangun keluarga yang hangat juga sama pentingnya.

"Saya fokus, karier musik saya telah berjalan dengan sangat baik, dan tur, memiliki lini pakaian juga," ungkap Aaron. "Semua hal yang saya miliki tidak selalu soal musik. Keluarga adalah yang paling penting bagi saya."

Pada Juni 2020 lalu, pasangan Aaron dan Melanie menceritakan tentang kisah pilu perjalanan mereka untuk mendapatkan buah hati.

Melanie ternyata sempat mengalami keguguran dua bulan setelah mengumumkan kehamilannya kepada publik di April.

"Melanie mengalami keguguran karena stres," ungkap Aaron saat melakukan siaran langsung di salah satu kanal YouTube. "Kita akan memberinya waktu, biarkan dia sembuh dan kita akan mencoba lagi."

Baik Aaron maupun Melanie ternyata sangat menginginkan buah hati. "Kita berdua menginginkan itu (punya bayi). Aku harus merawatnya," kata Aaron.

Seperti apa cerita kebahagiaan dari kedua pasangan ini? Cek selengkapnya di Popmama.com berikut ini:

Editors' Pick

Pengumuman Kehamilan Melanie Martin

Pengumuman Kehamilan Melanie Martin
instagram.com/aaroncarter
Foto USG janin yang ada di kandungan Melanie Martin

Pada Mei 2021 lalu, Aaron membagikan hasil USG sang istri melalui akun Instagram pribadinya, @aaroncarter. Dalam video singkat tersebut, terlihat hasil USG janin yang sudah cukup besar dan terlihat bagian kepalanya.

Aaron juga menyebutkan jika bayinya diperkirakan akan lahir menjelang akhir tahun ini. "Bayi kecil kami tumbuh dengan sehat @missmelaniemartin dan akan lahir 18 November," tulis Aaron.

Unggahan itu pun ramai dengan ucapan selamat dari para sahabat dan penggemar pasangan Aaron dan Melanie.

Pada awal Oktober, Aaron juga membagikan foto USG berbeda. Dalam unggahannya, Aaron juga membocorkan nama yang ia berikan untuk sang buah hati.

"Bayi laki-lakiku. Prince Lyric Carter, aku menyayangimu, terima kasih telah memberiku keluarga yang indah, khususnya untuk kamu malaikatku," tulis Aaron.

Detik-detik Menjelang Persalinan Melanie

Detik-detik Menjelang Persalinan Melanie
instagram.com/aaroncarter
Melanie Martin berbaring di Rumah Sakit

Ternyata kelahiran Prince tidak sesuai yang diperkirakan dokter. Pada 23 November, Aaron membagikan video singkat yang memerlihatkan kondisi Melanie di rumah sakit.

Dalam video tersebut, Melanie terlihat sedang berbaring di ranjang rumah sakit. Jika dilihat dari tulisan Aaron, sepertinya itu adalah momen dimana Melanie akan segera melahirkan.

"Ini dia. I love you baby! Kamu sangat kuat," tulis Aaron. "Aku di sampingmu dan tidak akan ada hal buruk yang terjadi padamu saat aku, perawat, dan dokter yang hebat ada di sini #PriceLyricCarter."

Tak hanya itu, Aaron juga beberapa kali mengunggah momennya saat menunggu proses persalinan. Karena tak ingin menyimpan kebahagiaan itu sendiri, Aaron pun membuat video singkat yang ia tujukan kepada orangtua dan fansnya.

Dalam video singkat itu, Aaron menjelaskan jika sang istri, Melanie, sudah berada di rumah sakit dan menunggu waktu persalinan.

Ia juga mengatakan bahwa istrinya akan segera melahirkan dan orangtuanya akan menjadi kakek dan nenek.

Ternyata, Melanie membutuhkan induksi, sehingga ia meminum obat dan harus menunggu selama 4 jam. Aaron pun berharap akan persalinan yang lancar dan ia bisa segera bertemu buah hatinya, Prince.

Baby Prince Lahir setelah Operasi Caesar

Baby Prince Lahir setelah Operasi Caesar
instagram.com/aaroncarter
Aaron Carter memotong tali pusar Prince

Akhirnya setelah perjalanan yang panjang, bayi Prince pun lahir ke dunia dengan selamat. Aaron menyebutkan jika proses persalinannya memakan waktu 13 jam dan akhirnya melalui operasi caesar.

"Operasi caesar setelah persalinan yang panjang selama 13 jam. Meski begitu, tunanganku berada dalam kondisi yang sehat, terima kasih Tuhan dan semua staf yang penuh kasih," tulis Aaron.

Aaron juga mengungkapkan rasa cintanya pada bayi Prince. Ia bahkan memotong tali pusar setelah bayi Prince lahir. Momen tersebut membuat Aaron tak kuasa menahan air mata.

"Prince sangat berharga, I love you anakku. Ibumu juga mencintaimu sampai aku meneteskan air mata ke handphoneku. Foto ini adalah momen saat aku menggunting tali pusar anakku #TheCarters," lanjut Aaron.

Aaron juga, sekali lagi, mengungkapkan rasa cintanya kepada Melanie, apalagi setelah perempuan itu berhasil melalui proses persalinan yang panjang.

"@missmelaniemartin aku sangat bangga kepadamu sayangku, kamu berhasil, I love you dengan sepenuh hatiku," tandasnya.

Wah, selamat ya, Aaron dan Melanie. Akhirnya apa yang sudah kalian tunggu-tunggu terwujud juga. Semoga bayi Prince bisa tumbuh dengan sehat dan penuh kebahagiaan, ya.

Baca juga:

The Latest