Ibu Hamil Terjebak Longsor di Lampung, Hendak Melahirkan di Tandu!
Akses jalan tertutup longsor membuat sulit melakukan evakuasi
21 Februari 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Peristiwa tanah longsor yang terjadi di ruas jalan Lintas Nasional Liwa-Gunung Kemala, Pekon Desa Kubu Perahu, Kecamatan Balik Bukit, Lampung telah menjadi hambatan serius bagi pengguna jalan yang melintas.
Keadaan ini menciptakan situasi darurat, terutama terdapat seorang ibu hamil yang hendak melahirkan. Dalam keadaan darurat ini, dengan tidak adanya kendaraan yang dapat melintas akibat longsor, sang ibu terpaksa harus ditandu melalui jalur yang terganggu untuk segera dirujuk ke rumah sakit.
Berikut Popmama.com telah merangkum ibu hamil terjebak longsor di Lampung.
Editors' Pick
1. Ibu hamil diangkut diangkut dengan tandu
Sebuah rekaman video dari Instagram @txt_viral menunjukkan petugas medis bersama dengan beberapa warga membantu mengangkut seorang ibu hamil menuju ambulans yang telah dipersiapkan, melewati sisa material lumpur yang menyelimuti badan jalan.
Di tengah keadaan tersebut, terlihat sebuah truk fuso terperangkap di reruntuhan longsor tersebut, belum dapat dievakuasi.
Akibatnya, sejumlah kendaraan harus menunggu hingga akses jalan tersebut kembali terbuka agar dapat melanjutkan perjalanan ke arah Pesisir Barat atau sebaliknya.
Kejadian ini terjadi pada pagi hari, Selasa, (20/2/2024), saat pasien yang berasal dari Pesisir Barat hendak melahirkan. Meskipun direncanakan untuk dirujuk ke RSIA Bunda Liwa, mobil tidak dapat melintasi jalan yang tertutup longsor.
Sebagai solusi, petugas dari RSIA Bunda membantu mengangkut ibu hamil tersebut menggunakan tandu, sehingga pasien dapat segera dibawa ke rumah sakit.
2. Pernah terjadi peristiwa yang sama
Sebelumnya, kejadian serupa terjadi di Ruas jalan Lintas Nasional Liwa-Gunung Kemala Krui, Pekon (Desa) Kubu Perahu, Kecamatan Balik Bukit pada Senin, (19/2/2024), di mana seorang ibu hamil diangkut menggunakan mobil patroli.
Kapolres Lampung Barat menyatakan bahwa kejadian ini terjadi ketika mobil yang membawa pasien tersebut terperangkap dalam material longsor di ruas jalan nasional tersebut.
Kondisi material longsor yang kembali menutupi jalan menyebabkan kendaraan dari arah Kabupaten Pesisir Barat tidak dapat melintas.
Melihat situasi tersebut, petugas segera membantu memindahkan pasien.
3. Akses jalan tertutup dan kendaraan terperangkap
Pada Senin (19/2/2024), selain kendaraan yang membawa pasien, terdapat juga kendaraan lain yang terperangkap dan tidak bisa melintas di ruas jalan penghubung dua kabupaten tersebut.
Para personel dengan cepat mengambil inisiatif untuk membantu ibu yang akan melahirkan dengan memindahkannya ke kendaraan dinas patroli yang berada di sisi jalan seberang yang terkena dampak longsor, agar segera dapat dibawa ke rumah sakit.
Itulah ibu hamil terjebak longsor di Lampung. Semoga bermanfaat!
Baca juga:
- Viral! Seorang Ibu Melahirkan saat Antre di Bank
- Kapan Boleh Berhubungan Setelah Melahirkan Normal Secara Islam?
- Penyebab Kaki Bengkak setelah Melahirkan dan Cara Mengatasiny