5 Cara Mengembalikan Kepercayaan Diri Pasca Persalinan
Apa yang akan membuat Mama merasa lebih baik tentang penampilan?
4 Juli 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Melahirkan adalah peroses yang bisa membuat perubahan, terutama bagian fisik pada tubuh perempuan. Sementara menjalani masa nifas dan merawat bayi baru lahir merupakan pekerjaan yang luar biasa.
Mungkin tidak sempat bagi Mama mengambil sedikit waktu untuk diri sendiri. Sebagian dari ibu baru sulit meningkatkan kepercayaan dirinya. Ini mulai dari dilema ketika memilih pakaian hingga tidak ada waktu melakukan perawatan kulit.
Nah, mengenai hal tersebut Popmama.com akan membahas 5 cara mengembalikan kepercayaan diri pasca persalinan. Yuk, cek ulasannya!
1. Melakukan program diet dengan makanan seimbang
Setelah melahirkan, Mama perlu menjaga diri sendiri dan menikmati gaya hidup sehat. Ini dapat membantu penurunan berat badan bertahap. Bagi Mama yang sedang berjuang ingin melakukan program diet pasca persalinan, maka harus fokus mengonsumsi makanan seimbang.
Dilansir dari Healthline, ingatlah bahwa asupan kalori dan kisaran makronutrien harus tepat pada tingkat aktivitas kamu. Plus, mungkin perlu mengikuti pola diet yang berbeda guna mengoptimalkan kontrol gula darah. Penurunan berat badan setelah melahirkan secara perlahan, yaitu 1 pon per minggu atau 4 pon per bulan sangat ideal.
Mulai sekarang cobalah tidak memakan makanan junk food. Lakukanlah program diet sehat dengan banyak buah dan sayuran. Mama juga bisa makan setidaknya dua porsi biji-bijian per hari. Alasannya karena karbohidrat adalah makronutrien untuk energi sepanjang hari.
Editors' Pick
2. Lakukan perawatan kulit untuk menjaga kelembapan
Jangan kaget, biasanya kulit seorang perempuan mengalami banyak perubahan setelah melahirkan. Bahkan untuk beberapa orang mungkin mereka mengalami jerawat, pigmentasi, stretch mark dan lingkaran hitam. Padahal dengan sebuah perawatan, kondisi ini cenderung membaik.
Jadi sangat baik bagaimana pemenuhan kebutuhan perawatan kulit pasca persalinan. Berikan wajah dengan toner untuk membersihkan, memperjelas dan menghilangkan residu yang tersisa. Ini guna menjaga penghalang kelembapan tetap utuh dan tidak akan mengubah keseimbangan pH. Gunakan kapan saja saat Mama membutuhkan penyegaran.
Dikutip dari Whattoexpect, rutinitas kulit setelah kehamilan sebaiknya jauhi matahari. Atau setidaknya meminimalkan potensi kerusakan akibat sinar matahari, yakni menerapkan tabir surya spektrum luas atau dengan SPF 30 setiap hari. Pilihan lainnha beralih ke pelembab atau alas bedak yang menawarkan tingkat perlindungan matahari.