Perawatan Rambut yang Tepat untuk Ibu Menyusui, Perlu Dicoba
Sebaiknya Mama tidak melakukan pemanasan rambut, ya!
27 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dalam kebanyakan kasus, kerontokan rambut pasca melahirkan adalah hal normal dan tidak perlu dikhawatirkan. Oleh karenanya, sangat penting menjaga kondisi rambut agar tetap bersih secara keseluruhan.
Di sisi lain, kondisi rambut yang sehat memungkinkan ibu menyusui memiliki berpenampilan terbaik. Namun nggak harus selalu mengunjungi salon, Ma.
Berikut Popmama.com berikan informasi perawatan rambut yang tepat untuk ibu menyusui. Yuk, cek ulasannya!
1. Mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi
Meskipun kebanyakan perempuan tidak dapat mengubah faktor-faktor seperti usia dan hormon pasca persalinan, tapi sangat penting mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi. Dimana hormon sendiri adalah alasan terbesar untuk kerontokan rambut pasca melahirkan.
Melalui makan makanan yang seimbang dengan nutrisi tepat, maka bisa meningkatkan pertumbuhan rambut ibu menyusui. Terutama memasukkan berbagai buah-buahan, sayuran dan mengandung omega-3 seperti ikan.
Dilansir dari Webmd, ikan salmon, dan sarden kaya asam lemak omega-3 yang sehat. Tubuh tidak membuat lemak sehat ini, jadi kamu harus mendapatkannya dari makanan atau suplemen. Bahwa ikan membantu melindungi, menumbuhkan rambut dan membuatnya tetap berkilau.
Editors' Pick
2. Mendapat asupan suplemen tambahan yang kaya vitamin
Banyak ibu menyusui memandang rambut rontok merupakan hal yang menakutkan. Padahal seperti bagian tubuh lainnya, rambut membutuhkan berbagai vitamin agar sehat dan tumbuh. Terutama karena hormon pasca persalinan yang mempengaruhi kondisi rambut.
Bahwa mendapat vitamin yang optimal adalah kuncinya. Selain dari asupan makanan yang bervariasi, suplemen tambahan terbukti mempengaruhi kerontokan rambut dan menjaga kesehatan secara keseluruhan.
Dirilis dari Medicalnewstoday.com, mengonsumsi cukup setiap vitamin dalam makanan dapat membantu menjaga kesehatan rambut. Vitamin D, E, dan B kompleks mendukung pertumbuhan rambut.