Intip 5 Peralatan yang Wajib Busui Miliki
Momen pertama menyusui adalah hal paling membahagiakan
17 November 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menjadi seorang ibu sudah pasti membahagiakan, terutama pada masa-masa menyusui secara eksklusif.
Bicara soal menyusui, momen menyusui kini bukanlah hal yang menjadi halangan bagi Mama untuk terus aktif.
Di era modern ini ada banyak sekali peralatan khusus untuk Mama yang sedang menyusui dan tetap terus aktif.
Mama bisa tetap selalu bekerja tapi tak menghilangkan tugas seorang ibu untuk memberi ASI.
Kini dengan ada banyak perlengkapan menyusui yang dirancang untuk membuat hidup menjadi lebih mudah.
Pasalnya perlengkapan menyusui itu memegang peranan penting untuk kelancaran Mama memberikan ASI perah pada sang buah hati.
Selain itu, dapat menjadi moodbooster saat menyiapkan ASI.
Berikut akan dirangkum peralatan apa saja yang harus disiapkan oleh Mama saat menyusui:
1. Bra menyusui
Mama yang sedang menyusui, sebaiknya memakai bra khusus menyusui.
Gunanya yaitu agar Mama nyaman, selain itu mudah dilepas saat pumping.
Pada bagian bra ada semacam klip bukaan di daerah sekitar areola, jadi kalau Mama mau menyusui tinggal buka klip tersebut saja.
Pastinya kalau pakai bra menyusui akan lebih praktis, tidak perlu sampai membuka seluruh bra.
Namun, pada saat memilih bra menyusui sebaiknya perhatikan anatomi tubuh, kebutuhan dan kenyamanan Mama ya?
Editors' Pick
2. Breast pads
Menggunakan breastpads juga penting, lho Ma.
Apalagi saat ASI bisa tiba-tiba mengalir entah karena efek let-downreflex (LDR) atau karena sudah waktunya pumping tetapi belum sempat dikeluarkan.
Agar baju dalam kita tidak basah kuyup, apalagi sampai rembes ke baju dan di sinilah breast pad dibutuhkan.
Breastpads ini berfungsi untuk menahan tumpahan ASI agar tidak merembes dan membasahi baju Mama.
Breast pads pun nyaman digunakan seharian, jadi nggak perlu sibuk gonta-ganti baju setiap kali bepergian atau beraktivitas.
3. Breast pump
Breast pump adalah peralatan tempur paling utama.
Ada baiknya Mama memilih pompa ASI atau breastpump yang paten untuk membantu pengumpulan stok ASI perah.
Untuk pompa ASI itu sendiri ada dua macam, yaitu manual dan elektrik.
Apabila Mama membeli manual breast pump, perhatikan pompanya ya Ma?
Pilihlah pompa ASI yang mudah dibersihkan, bagian-bagiannya mudah dilepas dan tidak terlalu banyak part kecil.
Sedangkan untuk pompa ASI elektrik, salah satu kelebihannya dilengkapi dengan aplikasi yang bisa Mama install di smartphone.
Di aplikasi itu, Mama dapat melihat data statistik ASI, mengatur alarm untuk memompa ASI, dan lain-lain. Kedua macam breastpump tersebut punya kekurangan dan kelebihannya masing-masing.
Pilihlah pompa ASI yang paling sesuatu dengan kebutuhan Mama.
4. Kantong penyimpanan ASI
Nah, ASI yang sudah dipompa bisa langsung diberikan pada si Kecil.
Akan tetapi jika menghasilkan ASI yang banyak, maka harus menggunakan kantong penyimpanan ASI dan menyimpannya sebagai cadangan di dalam kulkas atau coolerbag.
Sebaiknya Busui wajib mempunyai kantong penyimpanan ASI, karena kantong penyimpanan ASI sudah dirancang khusus sehingga aman untuk menampung ASI.
5. Cuddle Me Nursing Cape Nursing Apron
Peralatan lain yang busui wajib punya selanjutnya adalah nursingcape.
Alat ini sangat penting saat sedang menyusui di tempat umum, sehingga membuat Mama merasa lebih nyaman untuk menyusui di mana pun.
Kini, bentuk cuddlemenursingcape sangatlah fashionable dan mudah digunakan.
Selain itu, bahannya ada banyak pilihan yang membuat nursing cape sangat ringan, mudah dilipat, dan mudah dibawa ke mana pun.
Nah, itu dia lima perlengkapan busui yang wajib dipunya agar bisa lebih aktif beraktivitas seharian ya, Ma.