Nyeri punggung selama kehamilan adalah keluhan umum yang bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti perubahan hormon, peningkatan berat badan, pertumbuhan janin, postur tubuh yang berubah, stres, dan pelepasan otot dari tulang rusuk ke tulang kemaluan akibat pembesaran rahim.
Namun, Mama tidak perlu khawatir karena nyeri punggung selama kehamilan ini bisa diredakan dengan beberapa cara berikut yang telah Popmama.comrangkum di bawah ini!
1. Kompres punggung
Unsplash/Curated Lifestyle
Cobalah mengompres bagian punggung yang terasa nyeri dengan es batu yang dibungkus handuk selama 20 menit, beberapa kali sehari.
Setelah tiga hari, ganti kompres dingin dengan botol berisi air hangat untuk memberikan efek relaksasi. Metode ini membantu mengurangi rasa sakit dan memberikan kenyamanan.
2. Pijat lembut punggung
Unsplash/Brooke Cagle
Pijatan lembut di area punggung bawah dapat membantu Mama merasa lebih nyaman. Mama bisa meminta bantuan pasangan untuk memijat punggung saat nyeri muncul.
Selain itu, Mama juga bisa menjadwalkan sesi maternity massage untuk mendapatkan pijatan khusus yang aman selama kehamilan.
Editors' Pick
3. Perbaiki postur tubuh
Freepik
Seiring membesarnya janin, tubuh cenderung condong ke depan. Untuk menyeimbangkannya, biasakan duduk dan berdiri dengan tegap.
Hindari duduk membungkuk karena bisa memberi tekanan lebih pada perut. Saat mengangkat barang, pastikan Mama tidak memutar badan, melainkan jongkok untuk mengambilnya.
4. Rutin berolahraga
Freepik
Olahraga teratur membantu meningkatkan stamina dan menjaga fleksibilitas tubuh, sehingga mengurangi tekanan pada tulang belakang.
Mama bisa memilih olahraga ringan seperti berenang atau berjalan kaki yang aman dilakukan selama kehamilan. Latihan ini juga membantu tubuh tetap bugar dan mengurangi ketegangan otot.
5. Pilih pakaian yang nyaman
Freepik/prostooleh
Kenakan pakaian longgar dengan ikat pinggang rendah yang menopang perut dengan baik. Beberapa Mama merasa lebih nyaman menggunakan maternity belt untuk mendukung punggung. Pilih juga sepatu berhak rendah agar lebih nyaman saat berjalan.
Mama juga bisa mempertimbangkan terapi komplementer seperti akupuntur atau kiropraktik untuk meredakan nyeri punggung.
Namun, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu agar terapi yang dipilih aman untuk kondisi kehamilan Mama.
6. Hati-hati saat mengangkat barang
Freepik
Saat mengambil benda dari lantai, hindari menekuk pinggang. Sebaiknya, jongkok untuk mengangkat barang dengan posisi yang aman.
Jika merasa kesulitan atau tidak mampu melakukannya dengan benar, jangan ragu untuk meminta bantuan orang lain. Hal ini penting agar Mama tidak memaksakan diri dan tetap menjaga kesehatan tubuh selama kehamilan.
7. Posisi tidur menyamping
Freepik
Ketika perut mulai membesar, tidur menyamping menjadi posisi yang lebih nyaman. Tekuk satu atau kedua lutut dan gunakan bantal tambahan di antara lutut atau di bawah perut untuk menopang tubuh dan mengurangi tekanan pada punggung.
Dengan menerapkan tips di atas, nyeri punggung selama kehamilan bisa dikelola dengan baik. Selain itu, menjaga asupan nutrisi yang cukup juga sangat penting.
Pastikan Mama mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan menambahkan suplemen kesehatan jika diperlukan untuk mendukung kesehatan selama masa kehamilan.