Banyak yang jadi pertimbangan seorang Mama saat memutuskan untuk hamil lagi setelah keguguran. Sayangnya, ada beberapa kesalahan yang malah membuat jadi sulit hamil.
Kehilangan anak karena keguguran meninggalkan luka tersendiri dan akan terus membekas di hati seorang Mama. Bagaimanapun, hidup terus berlanjut dan menatap masa depan, termasuk merencanakan punya anak lagi, adalah salah satunya.
Kebanyakan orang berpikir hamil lagi setelah keguguran adalah hal yang mudah. Nyatanya, tidak seperti itu.
Ada beberapa kesalahan yang membuat orang kerap sulit hamil setelah keguguran. Dirangkum Popmama.com, ini kesalahan setelah keguguran yang bikin susah hamil lagi.
1. Langsung merencanakan punya anak lagi
Freepik/Jcomp
Sebagian pasangan ingin punya anak sesegera mungkin setelah keguguran. Setelah dinyatakan aman berhubungan seksual, mereka biasanya langsung merencanakan kehamilan.
Padahal, dokter kandungan Zev Williams, M.D., Ph.D., mengungkapkan bahwa waktu tercepat untuk punya anak lagi adalah 2 bulan setelah keguguran. Kesalahan yang dilakukan setelah keguguran yang kerap dilakukan adalah terlalu buru-buru merencanakan kehamilan padahal belum 2 bulan keguguran.
Jika terlalu cepat, rahim masih belum siap dan akhirnya pembuahan pun tidak berhasil dilakukan. Jika 2 bulan dirasa terlalu cepat, maka setidaknya tunggu selama 1 siklus menstruasi baru kemudian merencanakan punya anak lagi.
2. Tidak mengetahui kesalahan pada keguguran sebelumnya
Freepik/zurijeta
Di luar karena takdir, hampir semua kasus keguguran memiliki alasan tersendiri. Hal itu bisa disebabkan karena kondisi tubuh, kondisi sekitar, efek dari keseharian, dan banyak lagi.
Penting sekali untuk mengetahui apa yang terjadi pada kehamilan sebelumnya agar penyebab keguguran bisa diatasi dan Mama bisa hamil dengan lebih tenang dan aman.
Para dokter menyarankan pasangan untuk mengecek kesehatan secara menyeluruh sebelum menyiapkan kehamilan selanjutnya, Masalah kesehatan seperti diabetes, tekanan darah tinggi, masalah pada tiroid membuat seseorang lebih sulit hamil setelah keguguran, demikian dilansir dari What to Expect.
Editors' Pick
3. Tidak menjaga berat badan ideal
Pixabay/mojzagrebinfo
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk melewati tahapan berduka setelah keguguran. Salah satu yang sering dilakukan banyak perempuan adalah menenangkan diri dengan makanan.
Tidak sepenuhnya salah, namun tidak sepenuhnya benar juga. Terlalu banyak makan bisa membuat perempuan lebih sulit hamil setelah keguguran. Sama halnya dengan mereka yang malah jadi malas makan. Tubuh yang terlalu kurus juga bisa menyulitkan perempuan untuk kembali hamil.
4. Terlalu sering minum kopi dan alkohol
Freepik/jcomp
Seperti diketahui, alkohol bisa meningkatkan infertilitas seseorang, baik pada laki-laki maupun perempuan. Beberapa orang memilih minum alkohol untuk mengurangi kesedihannya. Namun jika berencana hamil lagi, maka sebaiknya segera hentikan kebiasaan tersebut.
Selain alkohol, penyebab lain kenapa Mama sulit hamil setelah keguguran adalah karena terlalu banyak kafein. Konsumsi kafein yang terlalu tinggi bisa berpotensi meningkatkan keguguran, demikian dilansir dari whattoexpect.com.
Apakah pernah melakukan kesalahan ini setelah keguguran?
5. Masih lanjut merokok
pixabay/pexels
Seperti alkohol, kadang seseorang memilih merokok untuk menenangkan dan menghibur diri. Jika Mama ingin punya anak segera, maka hentikan merokok sekarang juga.
Tidak bisa nanti atau besok, harus sekarang juga. Banyak penelitian membuktikan bahwa rokok bisa memengaruhi kesuburan perempuan dan laki-laki.
Jika Mama selama ini menjadi perokok pasif, maka cari jalan keluar terbaik untuk menghindari diri dari asap rokok sesegera mungkin.
6. Tidak membereskan perasaan
Freepik/Yanalya
Setiap Mama yang mengalami keguguran pasti akan melewati masa-masa berduka. Sedangkan proses berduka setiap orang pasti berbeda.
Beberapa perempuan harus berhadapan dengan kenyataan yang keras dan tidak sempat memproses rasa duka dan sedih itu dengan baik dan berat. Pada akhirnya, sang Mama akan terus merasa sedih, khawatir berlebihan, dan takut saat akan hamil. Inilah yang membuat seseorang jadi sulit hamil setelah keguguran.
Penting sekali untuk meregulasi rasa sedih dan kehilangan setelah keguguran, demikian dilansir dari Forbes. Kecemasan berlebih, stres, dan kesedihan yang tak berujung bisa jadi pemicu sulitnya seseorang untuk bisa kembali hamil.
Perihal ingin hamil lagi setelah keguguran adalah sepenuhnya keputusan Mama dan Papa. Semua adalah pilihan hidup pasangan masing-masing, jangan memutuskan sesuatu karena arahan orang lain.
Berikut tadi informasi mengenai kesalahan setelah keguguran yang secara tidak sengaja dilakukan oleh Mama. Semoga segera berhasil hamil, ya, Ma.