Kourtney K Tayangkan Proses Bersalin di TV tahun 2009, Ini Alasannya

Ingin membantu perempuan yang akan menghadapi persalinan juga, Ma

14 Maret 2022

Kourtney K Tayangkan Proses Bersalin TV tahun 2009, Ini Alasannya
Instagram/ kourtneykardash

Sebelum banyak proses kelahiran yang ditayangkan dengan sempurna, ada pengalaman persalinan Kourtney Kardashians yang sangat alami. Tak menyimpannya sendiri, ia ingin berbagi pada perempuan lain. 

Tahun 2009, Kourtney melahirkan anak pertamanya, Mason, yang merupakan hasil cinta dari hubungannya dengan Scott disick. 

Proses kelahirannya ini masuk sebagai acara puncak dari season dari series keluarga mereka, Keeping Up with The Kardashian. 

Dengan segala keterbatasan yang ada di tahun itu, Kourtney mengungkap alasannya kenapa mau menayangkan hal itu di TV. 

Dirangkum Popmama.com, inilah cerita selengkapnya. 

Editors' Pick

1. Direkam sendiri, tanpa kamera profesional dan mikrofon

1. Direkam sendiri, tanpa kamera profesional mikrofon
Instagram.com/kourtneykardash

Saat ini, sudah banyak sekali layanan jasa yang bisa menangkap momen persalinan. Tak hanya itu, mereka sangat berpengalaman sampai-sampai hasilnya memukau, seperti sebuah film. 

Jauh sebelum itu, Kourtney, seperti keluarga pada umumnya, melakukan perekaman sendiri. Ia mengaku dalam wawancara dengan Variety, bahwa proses persalinan itu hanya direkam Khloe berdua dengan Scott. 

"Saya tidak memiliki mikrofon, saya tidak memiliki petugas pencahayaan atau operator kamera, semua direkam oleh Khloe dan Scott (Disick)," tuturnya. 

2. Hanya menggunakan kamera genggam

2. Ha menggunakan kamera genggam
Pexels/JonathanBorba

Seperti kebanyakan keluarga yang merekam proses persalinan, mereka juga hanya menggunakan kamera genggam. 

Dikatakan juga sebelumnya, mereka hanya mengandalkan keluarga yang merekam proses persalinan itu. Sehingga bisa dibayangkan hasilnya begitu alami dan terasa lebih dekat serta mirip dengan kenyataan yang sering terjadi pada perempuan lainnya. 

Hasil rekaman persalinan Kourtney ini dimasukkan sebagai bagian akhir dari musim 4 acara reality di E! yaitu Keeping Up with The Kardashian

3. Ingin rekamannya ini memberikan pandangan baru bagi perempuan lain

3. Ingin rekaman ini memberikan pandangan baru bagi perempuan lain
Instagram/ kourtneykardash

Menurut Kourtney, proses persalinannya yang direkam itu merupakan contoh dari persalinan yang positif, demikian dilansir dari BuzzFeed. Kourtney ingat bahwa ada salah satu perempuan yang mengatakan padanya kalau mereka menonton video tersebut di kelas persalinan. 

Tunangan dari Travis Barker ini selalu membayangkan kalau proses persalinan penuh dengan ketakutan dan ketegangan. Sehingga, saat ia mengalami persalinan yang luar biasa dan menakjubkan, ia ingin membagikannya untuk para perempuan lain yang mungkin merasakan ketakutan yang sama. 

"Saya yakin ada begitu banyak pengalaman perempuan melahirkan, tapi bagi saya, pengalaman saya sangat luar biasa sehingga saya merasa ingin memberikan ini kepada orang-orang," ungkapnya pada Variety

Saat ini, Disick dan Kourtney sudah berpisah. Ia pun melabuhkan hatinya pada teman lamanya sekaligus tetangganya, Travis Barker dan sedang mencari kapan waktu yang tepat untuk mengikat janji perkawinan. 

Apakah Mama merekam sendiri proses persalinan atau meminta bantuan jasa profesional? 

Baca juga:

The Latest