Alami Plasenta Previa, Alice Norin Melahirkan Anak Kedua secara Caesar

Hamil anak kedua, Alice Norin sempat mengalami perdarahan hebat dan plasenta previa

11 September 2020

Alami Plasenta Previa, Alice Norin Melahirkan Anak Kedua secara Caesar
Instagram.com/alicenorin

Kabar bahagia datang dari Alice Norin karena telah resmi berperan sebagai mama dengan dua orang anak. Di tengah pandemi Covid-19, Alice melahirkan anak keduanya berjenis kelamin perempuan pada hari Rabu (9/9/2020). 

Welcome to the world, our beautiful 2nd daughter “Alana Naira Lawi”. 

Alhamdulillah atas izin-Nya, proses lahiran Alana berjalan baik dan kita berdua dalam keadaan yang sehat. Terima kasih semua atas doanya. 

Begitulah sebuah tulisan singkat dalam unggahan foto Alice Norin ketika perdana bertemu dengan putri keduanya. Berdasarkan ceritanya, Alice mengatakan bahwa ada banyak perjuangan di kehamilan kedua kali ini. 

Di trimester pertama kehamilan, Alice mengalami morning sickness hebat, perdarahan, dan sempat diketahui mengalami plasenta previa. Setelah itu, pandemi Covid-19 berlangsung dan mengharuskan Alice harus fokus menjaga kesehatannya secara ekstra. 

Jika Mama ingin mengetahui beberapa keseruan cerita kehamilan hingga proses persalinan anak kedua Alice Norin, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Ada banyak cerita dari Alice Norin nih, Ma. 

1. Alice Norin mengumumkan kehamilan kedua di usia 15 minggu 

1. Alice Norin mengumumkan kehamilan kedua usia 15 minggu 
instagram.com/alicenorin

Kebahagiaan Alice Norin terpancar ketika membagikan kabar mengenai kehamilan keduanya kepada publik. Lewat sebuah video yang diunggah ke Instagram pribadinya, Alice memamerkan dua garis biru pada hasil test pack miliknya. 

Video tersebut memperlihatkan ketika Alice merasa kebingungan ketika telat datang bulan dan berusaha melakukan pemeriksaan dengan test pack. Raut wajah Alice pun mendadak terlihat begitu bahagia saat memegang hasil test pack. 

"Hi guys, semoga selalu diberikan kesehatan di manapun kalian berada. Dari berbagai berita negatif terkait sikon saat ini, boleh dong nyelipkan sedikit berita baik yang mudah-mudahan juga sama membahagiakannya untuk teman-teman di rumah," tulis Alice pada unggahan videonya di Instagram. 

Di usia kehamilan ke-15 minggu, Alice menceritakan kalau kehamilan kali ini begitu menantang daripada saat hamil anak pertama.

Rasa mual yang berlebih menjadi tantangan terbesar untuk Alice selama menjalani masa-masa kehamilan kali ini. 

Tak hanya itu, Alice juga sempat membagikan beberapa rutinitas hidup sehat ketika hamil di tengah pandemi Covid-19. 

2. Konsisten berjemur di pagi hari untuk kesehatan

2. Konsisten berjemur pagi hari kesehatan
instagram.com/alicenorin

Melalui Instagram pribadinya, Alice Norin melakukan aktivitas yang sehat yakni berjemur di bawah paparan sinar matahari. Kebiasaan positif ini bisa ditiru oleh ibu hamil lainnya karena berguna untuk perkembangan si Kecil di dalam kandungan. 

Perlu diketahui bahwa vitamin D sangat diperlukan untuk ibu hamil, apalagi mampu meningkatkan perkembangan tulang pada janin yang sedang bertumbuh.

Asupan vitamin D yang didapat oleh ibu hamil mampu mengurangi berbagai risiko komplikasi yang bisa muncul sewaktu-waktu. Bila tidak mencukupi asupan vitamin, maka ibu hamil berisiko mengalami masalah kesehatan antara lain: 

  • Mampu meningkatkan risiko diabetes.
  • Berisiko melahirkan bayi prematur. 
  • Mampu meningkatkan risiko preeklampsia.
  • Tanpa disadari dapat meningkatkan risiko autisme pada anak.

Demi mengurangi segala risiko kesehatan yang dapat terjadi selama masa kehamilan, ada baiknya mencukupi asupan vitamin D. Mama dapat mencukupinya secara alami dengan berjemur bersama paparan sinar matahari pagi. 

3. Aktif berolahraga ringan selama berada di dalam rumah 

3. Aktif berolahraga ringan selama berada dalam rumah 
Instagram.com/alicenorin

Selama hamil, Alice Norin tetap mengikuti saran dari pemerintah untuk menjalankan segala aktivitas di dalam rumah. Walau pergerakan menjadi terbatas, namun Alice tetap melakukan aktivitas yang sehat yakni dengan berolahraga. 

Selama hamil, menjaga kesehatan memang menjadi sebuah keharusan dan prioritas utama yang perlu dilakukan. Tak hanya perlu bijak dalam memilih asupan gizi dari makanan saja, namun pemilihan alternatif olahraga pun harus selektif.   

Olahraga yang dilakukan secara rutin oleh ibu hamil juga mampu membantu dalam mengatur kenaikan berat badan. 

Editors' Pick

4. Memastikan kebersihan rumah dengan melakukan penyemprotan disinfektan

4. Memastikan kebersihan rumah melakukan penyemprotan disinfektan
Instagram.com/alicenorin

Demi menjaga kesehatan keluarga dari paparan virus, Alice sempat kedatangan jasa penyemprotan desinfektan yang bertugas untuk membersihkan rumahnya agar lebih steril. 

Seperti yang Mama ketahui bahwa cairan disinfektan merupakan senyawa kimia yang digunakan untuk proses dekontaminasi, sehingga dapat membunuh mikroorganisme dan virus bakteri pada objek permukaan benda mati.

Langkah Alice untuk berusaha menjaga kondisi rumahnya agar tetap steril sangat tepat ya, Ma. Apalagi selama hamil anak kedua ini semua kondisi perlu diantipasi dalam menghadapi penyebaran Covid-19. 

5. Aktif bergerak selama hamil untuk mengurangi rasa pegal 

Ketika sudah memasuki bulan terakhir masa kehamilan, Alice Norin tetap aktif bergerak termasuk ketika sedang membuat konten di salah satu aplikasi kekinian. Menurutnya banyak bergerak tidak hanya membantu tubuh lebih rileks saja, namun agar tidak mudah merasa pegal-pegal. 

Perlu diketahui bahwa latihan fisik dengan banyak bergerak tanpa disadari dapat memperkuat sistem kardiovaskular, sehingga dapat membantu tubuh ibu hamil lebih kuat secara stamina. 

Demi menciptakan otot-otot yang kuat selama hamil, maka ibu hamil perlu melakukan banyak gerakan. Hanya saja pastikan gerakan tersebut tidak terlalu membuat lelah dan jangan memaksakan diri ya, Ma. 

Menari dengan aplikasi musik kekinian, bisa menjadi cara yang lebih menyenangkan untuk bergerak. Bahkan aplikasi-aplikasi yang hadir saat ini dapat menjadi hobi baru dalam mengisi waktu ruang. 

6. Menjaga asupan makanan untuk menghindari sakit pinggang selama hamil

6. Menjaga asupan makanan menghindari sakit pinggang selama hamil
Instagram.com/alicenorin

Hamil anak kedua, Alice Norin cukup menjaga kondisi berat badannya agar tetap ideal dan sehat secara fisik.  

"Bukan diet ya, tetapi lebih menjaga asupan makanan yang rendah kalori dan tetap bergizi tinggi," tulis Alice dalam unggahannya di Instagram. 

Gaya hidup sehat ini juga dilakukan untuk menghindari pinggangnya yang semakin terasa nyeri selama menjalani masa-masa kehamilan. Demi terhindar dari sakit pinggang, maka Alice berusaha sekali untuk menjaga berat badan. 

7. Sempat menjalani foto maternity di tengah pandemi

7. Sempat menjalani foto maternity tengah pandemi
Instagram.com/alicenorin

Maternity photoshoot memang menjadi salah satu aktivitas yang cukup sering dilakukan para calon orangtua dalam mengabadikan momen kehamilannya. 

Hasil fotonya pun bisa dijadikan kenangan yang akan diingat hingga si Kecil beranjak dewasa. 

Di tengah pandemi Covid-19, Alice Norin juga sempat melangsungkan foto maternity dengan tetap memastikan protokol kesehatan. Dalam unggahannya, Alice sempat bernostalgia saat sesi foto maternity di kehamilan pertama. 

Menurutnya, waktu berjalan begitu cepat dan sekarang putri sulungnya sudah tumbuh semakin besar. 

"Sekarang Alita udah besar dan inshallah siap jadi kakak yang bakalan support dan mengajak adiknya main. Malah mommy yang jadi pengin mewek, karena tersadar we really have to cherish every moment as it flies so fast," tulis Alice dalam unggahannya. 

8. Plasenta previa yang dialami oleh Alice Norin menghalangi jalan lahir

8. Plasenta previa dialami oleh Alice Norin menghalangi jalan lahir
Instagram.com/alicenorin

Melalui Instagram pribadinya, Alice sempat menceritakan bahwa dirinya didiagnosis mengalami plasenta previa saat memeriksakan kandungan ke dokter. 

"Istilahnya cukup asing buat aku, tetapi intinya kondisi plasenta baby AL number 2 ada di bawah rahim sehingga sedikit rawan, apalagi kalau kondisinya masih sama di trimester terakhir," tulis Alice pada unggahannya di Instagram.

Terkait dengan plasenta previa ini, Alice sampai harus pergi ke dua dokter fetomaternal agar mendapatkan beberapa opini. 

"Aku ada plasenta previa yang sebagian kecil dari ari-arinya menempel ke kantung kemih. Harapan dokter, ari-arinya bisa bergerak ke atas sebelum melahirkan," kata Alice saat itu. 

Dalam wawancara eksklusif di channel YouTube Oki Setiana Dewi, Alice juga bercerita terkait kondisi plasenta previa menjelang persalinan anak keduanya. 

Dari wawancara tersebut, dirinya bercerita kalau persalinan memang tidak bisa dilakukan secara normal karena adanya plasenta previa. Hal ini terjadi akibat jalan rahim menjadi tertutup dan jika dipaksakan melakukan persalinan normal, maka akan menyebabkan perdarahan. 

Itulah cerita masa kehamilan hingga persalinan anak kedua Alice Norin melalui operasi caesar. Ada banyak perjuangan yang dilami oleh Alice Norin saat hamil selama sembilan bulan sampai akhirnya bertemu langsung dengan Alana Naira Lawi. 

Sekali lagi, selamat untuk Alice Norin yang telah melahirkan anak keduanya. 

Baca juga

The Latest