Awas Bahaya, Ini 5 Obat yang Dilarang untuk Ibu Menyusui
Saat proses menyusui, Mama perlu memerhatikan jenis obat-obatan yang dilarang untuk dikonsumsi
21 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penggunaan obat-obatan untuk ibu menyusui memang perlu diperhatikan dengan baik, apalagi kandungan obat tertentu bisa memengaruhi kualitas ASI.
Jika ada kandungan obat yang masuk ke dalam ASI, maka bisa memberikan efek samping untuk si Kecil. Padahal perlu diingat kalau ASI dapat menjaga kesehatan sekaligus tumbuh kembang bayi.
Dilansir dari situs resmi IDAI, ibu menyusui perlu berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu ketika ingin mengonsumsi obat tertentu. Tidak disarankan untuk membeli atau menggunakan obat tanpa resep dari dokter.
Mengingat ada kandungan obat yang dilarang dikonsumsi selama menyusui karena dapat memengaruhi produksi serta kualitas ASI.
Jika Mama ingin mengetahui beberapa jenis obat yang tidak aman dan dilarang untuk dikonsumsi ibu menyusui, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.
Kira-kira apa saja obat yang dilarang untuk ibu menyusui? Yuk Ma, disimak!
1. Obat analgesik atau penghilang nyeri
Obat yang dilarang bagi ibu menyusui adalah obat-obatan analgesik atau penghilang nyeri. Ketika sedang menyusui dan memberikan ASI eksklusif, usahakan untuk tidak menggunakan jenis obat analgesik atau penghilang nyeri terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan kandungan dari obat tersebut bisa memengaruhi kualitas ASI saat dikonsumsi oleh si Kecil.
Berikut beberapa jenis obat analgesik atau penghilang nyeri yang seharusnya tidak dikonsumsi oleh ibu menyusui, antara lain:
- Antalgin karena apabila dikonsumsi bisa masuk dan terserap ke dalam ASI.
- Aspirin (asam asetilsalisilat) tidak disarankan karena dapat berpengaruh buruk pada kesehatan diri sendiri dan si Kecil melalui ASI yang diproduksi.
Usahakan tidak membeli dan mengonsumsi obat sembarangan ya, Ma.
Editors' Pick
2. Obat antibiotik
Resep obat-obatan yang bisa dikonsumsi oleh ibu menyusui memang tidak bisa sembarangan. Ketika butuh minum obat antibiotik, Mama perlu memahami jenis-jenis obat yang tidak boleh dikonsumsi selama proses menyusui.
Berikut obat antibiotik yang sebaiknya tidak dikonsumsi karena bisa memengaruhi kualitas ASI, seperti:
- Chloramphenicol dapat terserap ke dalam ASI dan membahayakan kesehatan si Kecil.
- Ciprofloxacin tidak dianjurkan untuk digunakan oleh ibu yang sedang menyusui karena dapat menyebabkan efek samping, seperti penyakit persendian.
- Doksisiklin tidak aman dikonsumsi saat menyusui karena dapat terekstraksi pada ASI. Efek jangka panjangnya, bayi bisa mengalami gangguan tulang.
Pastikan tidak sembarangan untuk mengonsumsi jenis obat ini tanpa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.