Amankah Asam Mefenemat untuk Ibu Menyusui?
Asam Mefenemat adalah obat pereda nyeri, apakah aman bagi ibu menyusui?
2 Juli 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Asammefenamat adalah obat non-steroid anti-inflamasi (NSAID), yaitu kelompok obat yang sering digunakan untuk menghilangkan nyeri dan mengurangi peradangan. Asam mefenamat bekerja dengan mengurangi hormon yang menyebabkan peradangan dan rasa sakit di tubuh.
Asam mefenamat digunakan jangka pendek (7 hari atau kurang) untuk mengobati nyeri ringan hingga sedang pada orang dewasa dan anak-anak yang berusia setidaknya 14 tahun. Asam mefenamat juga sering digunakan untuk mengobati nyeri haid.
Banyak dari Mama mungkin bertanya-tanya apakah boleh menggunakan obat penghilang rasa sakit saat menyusui?
Lebih spesifik lagi, apakah aman untuk menggunakan Asam Mefenemat?
Beberapa ahli menyatakan bahwa tidak ada efek samping yang terlihat pada bayi yang disusui oleh ibu yang mengkonsumsi Asam Mefenamat, dan Akademi Pediatri Amerika (American Academy of Pediatrics) telah mengeluarkan suatu pernyataan bahwa relatif aman bagi ibu menyusui untuk menggunakan Asam Mefenamat.
Formularium Nasional Inggris (The British National Formulary) juga menganggap bahwa jumlah Asam Mefenamat yang didistribusikan ke dalam ASI terlalu kecil untuk berbahaya bagi bayi yang disusui.
Namun, juga ada pendapat yang kontra terhadap penggunaan Asam Mefenamat bagi Ibu yang menyusui.
Menurut mereka, Asam mefenamat dapat masuk ke dalam ASI dan dapat mempengaruhi bayi. Ditambah lagi penelitian memperlihatkan bahwa mengkonsumsi asam mefenamat selama 3 bulan terakhir kehamilan dapat membahayakan bayi yang belum lahir.
Berikut Popmama.com telah merangkum penjelasan yang dapat jadi pertimbangan sebelum mengonsumsi obat ini.
1. Asam Mefenamat termasuk obat dalam kategori C
Berdasarkan Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA), Asam Mefenamat termasuk yang dimasukkan ke kategori obat dalam risiko kehamilan kategori C (mungkin berisiko).
Dibawah ini adalah referensi kategori risiko kehamilan menurut FDA :
- Kategori A berarti obat tidak berisiko
- Kategori B berarto obat tidak berisiko pada beberapa penelitian
- Kategori C berarti obat mungkin berisiko, namun masih dapat diberikan kepada ibu hamil karena manfaatnya
- Kategori D berarti obat memang terbukti positif beresiko dan mempunyai dampak negatif terhadap Ibu hamil dan menyusui atau bayi
- Kategori X = Kontraindikasi dan tidak dapat diberikan kepada ibu hamil atau menyusui serta bayi
- Kategori N = Tidak diketahui
Editors' Pick
2. Gunakan obat sesuai dengan instruksi
Asam mefenamat tidak boleh digunakan lebih dari 7 hari. Jangan meminum obat ini dalam jumlah yang lebih besar atau lebih lama dari yang direkomendasikan.
Gunakan dosis terendah yang efektif dalam mengobati kondisi diri Mama.
Baca semua informasi, panduan pengobatan, dan lembar instruksi yang disediakan. Tanyakan kepada dokter atau apoteker jika Mama mempunyai pertanyaan atau Mama mempunyai kondisi kesehatan tertentu.
Simpan Asam Mefenamat pada suhu kamar jauh dari kelembaban dan panas. Tutup botol dengan rapat saat tidak digunakan.