Momen Syifa Adik Ayu Ting Ting Tuang ASI ke Makam Baby Zoltan, Haru!
Syifa akui ASI-nya masih banyak, bawakan untuk sang Anak saat ziarah kubur
3 September 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kabar duka kini tengah menyelimuti keluarga besar Ayu Ting Ting. Sang Adik yakni Assyifa Nur’aini baru saja kehilangan putra keduanya yang bernama Rayaz Zoltan Fachrizal, 55 hari setelah dilahirkan.
Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut meninggal dunia pada Sabtu (31/8/2024), setelah sempat mendapat perawatan di rumah sakit, lantaran mengalami mutah dan dehidrasi.
Pasca kehilangan sang Putra, Syifa dan keluarga memang kerap berziarah ke makam Baby Zoltan. Bahkan Syifa juga sempat menuangkan ASI ke makam anaknya yang diketahui lahir di tanggal cantik (7/7/2024).
Berikut Popmama.com bagikan momen Syifa adik Ayu Ting Ting tuang ASI ke makam Baby Zoltan.
Editors' Pick
1. Momen Syifa melahirkan anak kedua laki-laki
Syifa Nur’aini melahirkan anak keduanya bersama Nanda Fachrizal pada Minggu (7/7/2024).
Syifa diketahui melahirkan bayi berjenis kelamin laki-laki secara caesar di Mayapada Hospital Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Bayi tersebut lahir dengan sehat dan selamat, diberi nama Rayaz Zoltan Fachrizal.
Tentu kehadiran Baby Zoltan jadi pelengkap kebahagiaan keluarga besar Ayu Ting Ting. Terlebih, Baby Zoltan merupakan cucu laki-laki pertama dari Ayah Rozak dan Umi Kalsum.
2. Anak kedua Syifa dan Nanda meninggal dunia
Sayangnya momen kebahagiaan keluarga Ayu Ting Ting tak berlangsung lama. 55 hari setelah dilahirkan, Baby Zoltan dinyatakan meninggal dunia tepatnya pada Sabtu (31/8/2024).
Kabar ini pertama kali dikonfirmasi oleh Ayu Ting Ting lewat Instagram Story-nya. Namun, hingga berita ini diketahui publik, belum diketahui secara pasti terkait penyebab meninggalnya Baby Zoltan.
Di sisi lain, dari beberapa unggahan sosial media Umi Kalsum, diketahui bahwa Baby Zoltan sempat mendapatkan perawatan di rumah sakit, lantaran mengalami muntah-muntah dan dehidrasi.