5 Fakta Pentingnya Perawatan Payudara untuk Ibu Menyusui

Pentingnya perawatan payudara yang dapat dilakukan di rumah!

31 Juli 2023

5 Fakta Penting Perawatan Payudara Ibu Menyusui
Freepik/Freepic.Diller

Perawatan payudara merupakan hal yang sangat penting bagi Mama terutama di masa kehamilan dan menyusui. Selama kehamilan, perawatan payudara yang tepat membantu proses menyusui yang nyaman untuk sang bayi. 

Untuk ibu menyusui, perawatan payudara yang tepat sangat penting untuk mencegah masalah pembengkakan, mastitis, atau nyeri puting. Menjaga kebersihan payudara juga dapat meningkatkan pengalaman menyusui yang positif bagi Mama dan bayi.

Mengapa perawatan payudara itu penting? berikut Popmama.com telah merangkum informasi seputar 5 fakta pentingnya perawatan payudara untuk Mama di bawah ini.

1. Mengenal perawatan payudara

1. Mengenal perawatan payudara
Freepik/freepik

Tidak hanya wajah dan kulit saja yang membutuhkan perhatian. Selama kehamilan dan menyusui, payudara dan bagian tubuh lainnya mengalami perubahan tanpa sepengetahuan kita.  

Akibatnya, sangat penting untuk merawat area tersebut sebaik mungkin. Perawatan payudara umumnya dilakukan agar ibu menyusui dapat mengeluarkan ASI seoptimal mungkin. 

Kegiatan ini dapat dimulai selama masa kehamilan dan berlanjut hingga menyusui. Sehingga, perawatan payudara sangat dianjurkan untuk Mama terutama di masa kehamilan dan menyusui, ya. 

Editors' Pick

2. Apa tujuan perawatan payudara?

2. Apa tujuan perawatan payudara
Freepik/Jcomp

Perawatan payudara tidaklah sulit untuk dilakukan. Mama tidak perlu pergi ke klinik kecantikan untuk merawat payudara dengan mengeluarkan dana yang cukup mahal. 

Perawatan payudara dapat Mama lakukan sendiri di rumah, lho! Dilansir Buku Pintar Kesehatan dan Kecantikan Payudara, terdapat tujuan perawatan payudara berikut ini:

  • Menjaga kebersihan area payudara.
  • Meningkatkan produksi ASI.
  • Mencegah komplikasi selama menyusui.
  • Mengetahui adanya kelainan pada payudara.
  • Puting datar atau masuk ke dalam dapat dikeluarkan.

3. Tips perawatan payudara pada masa kehamilan

3. Tips perawatan payudara masa kehamilan
Freepik/tirachardz

Mama dapat memulai perawatan payudara sejak usia kehamilan 6 bulan. Salah satu caranya dengan mengantisipasi perubahan ukuran payudara yang biasanya membesar.

Agar lebih nyaman dan terhindar dari iritasi, pilihlah ukuran bra yang pas dan tidak terlalu ketat. Mom's Secret menjelaskan cara merawat payudara selama masa kehamilan, antara lain:

  • Menggunakan air, bersihkan area payudara dan keringkan dengan handuk lembut. Hindari menggunakan sabun karena menyebabkan kulit kering. 
  • Lakukan pijatan ringan jika puting payudara rata atau ke dalam. Pijat areola dengan telunjuk dan ibu jari dengan arah berlawanan.
  • Pijat lembut area payudara dengan minyak atau baby oil.

4. Tips perawatan payudara selama menyusui

4. Tips perawatan payudara selama menyusui
Freepik/stefamerpik

Payudara sering menghadapi masalah tertentu saat menyusui. Puting yang sakit, saluran susu yang tersumbat, infeksi jamur, dan mastitis menjadi beberapa contohnya. Itulah sebabnya Mama harus mengantisipasi masalah tersebut.

Saat Mama mulai menyusui, kenakan bra khusus menyusui dengan ukuran yang tepat dan menopang payudara Mama dengan sempurna. Buku berjudul Guru dan Praktikum Keperawatan Maternitas menguraikan anjuran perawatan payudara bagi ibu menyusui, antara lain:

  • Jika puting susu tidak dapat dikeluarkan, Mama dapat menggunakan alat penarik puting.
  • Jika puting sakit, Mama dapat memberikan ASI dengan sendok, cup feeder, atau pipet. Kemudian, oleskan ASI pada bagian puting yang lecet.
  • Pijat payudara.

5. Langkah-langkah pijat payudara

5. Langkah-langkah pijat payudara
Freepik/Stefamerpik

Salah satu prosedur perawatan yang dibutuhkan ibu menyusui adalah pijat payudara. Mama dapat menggunakan baby oil atau minyak esensial, kapas, dua buah handuk bersih, dan baskom berisi air hangat. Jika Mama tertarik melakukan ini, buku berjudul Manajemen Laktasi menguraikan tahapannya sebagai berikut:

  • Gunakan sabun dan air mengalir untuk mencuci tangan.
  • Oleskan minyak ke telapak tangan dan ratakan ke payudara Mama disertai gerakan halus.
  • Topang payudara dengan satu tangan, sedangkan tangan lainnya mengurut payudara dari ujung ke puting selama 15-20 kali 
  • Buatlah gerakan melingkar dari arah luar menuju puting sebanyak 15-20 kali.
  • Untuk membersihkan puting susu, basahi kapas dengan air hangat.
  • Celupkan handuk ke dalam air hangat, kompres, dan bersihkan payudara.

Itu dia informasi seputar 5 fakta pentingnya perawatan payudara untuk Mama. Semoga bermanfaat dan dapat dipraktikan di rumah. 

Baca juga:

Disclaimer: Artikel ini sudah diterbitkan di laman IDN Times dengan judul: "Mengapa Perawatan Payudara pada Ibu Menyusui Penting? Ini Faktanya!"

Penulis: Septin SLD.

The Latest