Cerita Perjuangan Menyusui Ardina Rasti, Sampai Berdiri di Bandara
Sebelum pandemi, Ardina Rasti kenang perjuangan memberikan ASI saat Anara masih menyusui
4 Agustus 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Meyambut Pekan ASI Dunia yang jatuh tanggal 1-7 Agustus 2021, Ardina Rasti membagikan kisahnya menyusui anak pertama dulu. Saat itu, ia sedang berada di bandara dan akan melakukan penerbangan.
Di bandara biasanya ada ruang menyusui. Namun, ruang menyusui terdekat hanya ada satu tempat dan sudah ada yang mengantri pula. Ardina Rasti adalah orang ketiga yang mengantri di sana.
"Jadi ini di airport, saat kita lagi nunggu waktu boarding. Ruang menyusui terdekat hanya ada 1 dan ada 2 ibu lain yang mengantri (kita urutan ketiga)," tuturnya di Instagram, Selasa (3/8/2021).
Bagaimana cerita perjuangan menyusui Ardina Rasti saat di bandara ini? Berikut Popmama.com rangkum informasi selengkapnya.
Editors' Pick
1. Ardina Rasti menceritakan perjuangan dirinya menyusui anak di ruang publik
Mengantri cukup lama, Ardina Rasti pun akhirnya memilih menyusui anak bermodal kaus menyusui yang ia bawa. Sambil berdiri, ia berusaha mengASIhi Anara yang saat itu masih menyusui.
Ia juga menceritakan, kisah perjuangan ibu menyusui yang lainnya. Salah satunya memilih pergi ke toilet untuk menyusui anaknya.
"Alhasil, saya modal kaos khusus menyusui, nursing apron dan hip-seat carrier saja, mengASIhi sambil berdiri, it works! yang penting bayi kicik bisa 'nen'," tutur Ardina Rasti.
2. Sambut Pekan ASI, Ardina Rasti menyemangati Mama yang berjuang mengASIhi
Ardina Rasti menjadi salah satu artis dan juga ibu menyusui yang berjuang untuk memberikan ASI eksklusif kepada anaknya.
Tahu perjuangan mengASIhi itu berliku, Ardinas Rasti pun mendukung dan menyemangati ibu menyusui lain di luar sana. Ia tahu betul bahwa kesuksesan ibu menyusui menjadi peran semua pihak.
Termasuk dirinya yang ingin membantu menyemangati ibu menyusui lain agar tetap semangat dengan mood yang baik.
"Teman-teman Moms punya pengalaman unik seputar mengASIhi di tempat umum, gak? Semangat mengASIhi yaa moms," pungkas Ardinas Rasti.
3. Pentingnya pemberian ASI eksklusif bahkan selama pandemi Covid-19
Kekhawatiran ibu menyusui saat pandemi Covid-19 semakin bertambah. Belum lagi, banyak ibu menyusui khawatir dengan vaksinasi Covid-19 dan efeknya untuk bayi.
dr. Caessar Pronocitro, Sp.A, M.Sc dalam Live Instgram di Ibu-Ibu Canggih mengatakan tidak perlu takut untuk vaksinasi. Bahkan menyusui secara eksklusif di tengah pandemi bisa bermanfaat bagi imunitas bayi lho.
"Menyusi tetap penting dan harus dilakukan terutama untuk si Kecil di bawah enam bulan agar mendapatkan nutrisi dan perlindungan terbaik. Kita juga harus lebih waspada dan melakukan protokol kesehatan, tetap lakukan imunasi juga," jelasnya dalam Instagram Live, Minggu (1/8/2021).
Itulah tadi cerita perjuangan menyusui Ardina Rasti sampai harus berdiri di bandara dulu saat Anara masih kecil. Mungkin perjuangan Ardina Rasti ini juga dialami oleh Mama lain di luar sana.
Tetap semangat mengASIhi si Kecil ya, Ma.
Baca juga:
- Melahirkan Anak Kedua, Proses Persalinan Ardina Rasti Hanya 1 Jam
- Melahirkan, Nama Anak Kedua Ardina Rasti Unik dan Jadi Sorotan
- Arie Dwi Andika Takjub dengan Perjuangan Ardina Rasti Saat Melahirkan