Benarkah KB Implan Bikin Gemuk? Ini Penjelasannya!
Sebelum mempercayainya, cari tahu dulu faktanya ya Ma
27 Juni 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penggunaan alat kontrasepsi biasanya akan mulai dipertimbangkan setelah Mama melahirkan. Sekarang ini, alat kontrasepsi atau KB tersedia dalam banyak pilihan Ma, salah satunya yaitu KB implan.
KB implan adalah alat kontrasepsi hormonal yang memiliki efektifitas 99% dalam mencegah terjadinya kehamilan. KB jenis ini mengandung hormon progesteron dan biasanya dimasukkan pada bagian lengan atas.
Meski memiliki efektifitas tinggi dalam mencegah kehamilan, ternyata tak sedikit lho perempuan yang merasa ragu untuk menggunakannya. Sebab KB implan dipercaya memilik efek samping, salah satunya menyebabkan kenaikan berat badan.
Tapi benarkah KB implan bikin gemuk? Pada artikel berikut ini, Popmama.com telah merangkum informasi selengkapnya untuk Mama.
1. Apa itu KB implan?
KB implan adalah alat kontrasepsi yang mengandung hormon progesteron, yang berguna untuk mencegah terjadinya kehamilan, demikian dilansir dari dari Webmd.
KB implan atau yang biasa disebut juga dengan KB susuk berbentuk tabung, mirip seperti batang korek api. Umumnya KB implan akan dipasang pada jaringan lemak di bagian lengan atas.
Centers for Disease Control and Prevention (CDC) Amerika Serikat menyebutkan bahwa, tingkat kegagalan KB implan hanya 0,05 persen. Dimana ini artinya, KB susuk memiliki tingkat keberhasilan lebih dari 99 persen.
Editors' Pick
2. Bagaimana cara kerja KB implan?
Berikut ini cara kerja KB implan yang perlu Mama pahami.
Setelah memutuskan untuk menggunakan KB implan, dokter akan memasukkan implan ke lengan Mama dengan baik dan benar. KB implan tersebut akan melepaskan hormon sintetis etonogestrel ke dalam aliran darah selama beberapa tahun.
Menurut Healthline, hormon etonogestrel meniru progesteron. Seperti kita tahu, progesteron adalah hormon alami yang bekerja sama dengan estrogen, untuk mengatur siklus menstruasi perempuan.
Nah hormon etonogestrel ini akan mengganggu keseimbangan hormon alami di dalam tubuh kita. Dimana salah satunya dipercaya dapat menyebabkan penambahan berat badan.