Pasca operasi caesar, proses pemulihan jadi satu hal yang banyak dikhawatirkan para Mama.
Sebab ini bisa jadi masa yang sangat sulit, dimana Mama harus menjalani aktivitas baru sebagai Ibu menyusui, sambil menahan rasa sakit terutama di bagian bekas operasi caesar.
Beruntungnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mempercepat proses pemulihan pasca operasi caesar. Cara ini bahkan bisa Mama lakukan di rumah, agar cepat sembuh dan bisa kembali beraktivitas seperti sebelumnya.
Berikut Popmam.com rangkum 8 cara alami untuk mempercepat pemulihan pasca operasi caesar, dilansir dari Motherly. Yuk langsung simak!
1. Konsumsi makanan kaya serat
Freepik/jcomp
Sembelit jadi salah satu keluhan yang banyak ditemukan pada Mama, pasca operasi caesar.
Menurut dr. Cait Dubman DPT, MHA, seorang dokter terapi fisik sekaligus pendiri Womanly Made, obat pereda nyeri yang digunakan selama atau setelah melahirkan, dapat menyebabkan seseorang mengalami konstipasi.
Karena itulah, untuk mengatasinya Mama sangat disarankan mengonsumsi makanan kaya serat seperti sayuran yang dimasak, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
2. Pastikan tubuh mendapat istirahat yang cukup
Freepik/drobotdean
Operasi caesar memang melelahkan baik secara fisik maupun emosional. Karena itulah, istirahat dibutuhkan untuk memperbaiki sistem kekebalan di dalam tubuh, serta membuat mood menjadi lebih stabil.
Mama bisa lho minta bantuan suami atau orang terdekat untuk sementara waktu membantu menjaga si Kecil. Luangkan waktu sejenak untuk diri sendiri, agar kesehatan fisik maupun mental bisa tetap terjaga.
3. Hidrasi tubuh dengan minum banyak cairan
Freepik/jcomp
Minum air putih bisa bantu mengembalikan cairan tubuh yang hilang saat melahirkan. Selain itu, minum air yang cukup juga akan bantu mengurangi gejala sembelit. Dimana ini adalah salah satu penyebab tekanan berlebih di bagian sayatan bekas operasi.
Minumlah air putih minimal 8 gelas per hari, atau sediakan botol berisi air dimana pun Mama berada. Tujuanya sebagai pengingat agar kita tidak lupa untuk banyak minum air putih. Kalau bosan, Mama bisa juga kok minum jus buah segar atau smoothie.
Editors' Pick
4. Konsumsi makanan kaya nutrisi
Freepik
Selama proses pemulihan, mengonsumsi makanan kaya nuturisi jadi satu hal yang wajib Mama lakukan.
Sejauh ini memang tidak ada makanan khusus yang bisa mempercepat proses pemulihan. Namun, nurisi tetap saja dibutuhkan guna mengembalikan energi yang hilang saat bersalin.
Karena itu pasca melahirkan, Mama sangat disarankan mengonsumsi makanan kaya nutrisi, herbal dan rempah-rempah yang mengandung antioksidan tinggi, serta protein hewani dan nabati.
5. Mandi dengan air hangat
Freepik.com/Racool_studio
Setelah melahirkan, mandi air hangat jadi satu solusi agar tubuh jadi lebih rileks, serta membantu meredakan nyeri setelah operasi caesar. Selain mandi dengan air hangat, Mama bisa juga menggunakan botol air panas atau bantal pemanas, untuk diletakkan di bagian perut.
Sebab suhu hangat mampu mengendurkan otot-otot yang tegang dan meningkatkan aliran darah, terutama ke area bekas luka operasi.
Tapi sebelum melakukannya, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter, kapan Mama boleh mandi setelah melahirkan.
6. Lakukan pijatan lembut untuk tubuh
Freepik/javi_indy
Teknik memijat telah lama digunakan untuk mencegah dan mengurangi munculnya bekas luka operasi caesar. Pijat akan membantu meningkatkan sirkulasi dan membawa darah serta nutrisi, dari dan menuju bekas luka.
Menurut dr. Cait, pijatan lembut bisa bantu mempercepat penyembuhan jaringan di sekitar sayatan bekas operasi caesar. Tapi pijatan ini baru bisa dilakukan dua hingga empat minggu setelah melahirkan ya.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Mama bisa juga meminta arahan dari ahli terapi di rumah sakit.
7. Mulailah lakukan gerakan ringan
Freepik/wayhomestudio
Dr. Cait merekomendasikan Mama untuk mulai melakukan gerakan ringan di tempat tidur pada hari pertama usai persalinan. Gerakkan tubuh dengan perlahan, misalnya dengan menarik dan membuang napas.
Mama boleh saja melakukan gerakan lainnya. Tapi lebih baik konsultasikan terlebih dahulu ke dokter ya. Sebab biasanya gerakan yang lebih berat atau berolahraga, baru bisa dilakukan 6 minggu pasca melahirkan.
8. Jangan lupa konsumsi suplemen
Freepik/jcomp
Suplemen yang dikonsumsi setelah melahirkan, dipercaya bisa menjadi cara untuk mempercepat pemulihan pasca operasi caesar. Idealnya, suplemen yang dikonsumsi harus mengandung zat besi, seng, dan vitamin C. Dimana nutrisi ini sangat penting untuk proses penyembuhan luka bekas operasi.
Selain itu, usai melahirkan tubuh juga membutuhkan tambahan nutrisi, guna memperbaiki jaringan-jaringan yang ada di dalam tubuh. Jadi jangan lupa minum suplemen setelah melahirkan ya Ma!
Nah itulah tadi 8 cara alami untuk mempercepat pemulihan pasca operasi caesar. Satu hal yang perlu diingat bahwa, pemulihan tak hanya sekadar fisik, tapi juga mental dan emosional.
Karena itulah, dukungan dari keluarga, teman dan orang-orang terdekat lainnya sangat Mama butuhkan terutama setelah melahirkan si Kecil.