Didampingi saat Lahiran, Keke Eva Beri Apresiasi untuk Suami Tercinta
Keke ucap terima kasih kepada suami yang telah sabar dan setia mendampingi proses persalinannya
30 Juli 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pasangan TikTokers asal Bogor, Ojan Keke baru saja dikaruniai anak pertama yang lahir pada pada Jumat (7/7/2023). Keke diketahui melahirkan bayi perempuan secara caesar di Siloam Hospital didampindi sang Suami, Fauzan Akhdan.
Merasa bahagia didampingi saat melahirkan, Keke Eva beri apresiasi untuk suami tercinta. Sebuah pesan manis ditulis langsung oleh Keke dalam keterangan Instagramnya, sambil membagikan foto sang Suami saat berada di ruang persalinan.
Berikut Popmama.com bagikan informasi selengkapnya mengenai Keke Eva beri apresiasi untuk suami tercinta karena sudah setia mendampingi persalinannya.
1. TikTokers Ojan Keke dikaruniai anak pertama perempuan
TikTokers Ojan Keke dikaruniai anak pertama yang lahir tepat di tanggal cantik yakni Jumat (7/7/2023). Keke diketahui melahirkan seorang bayi perempuan melalui operasi caesar, tepat pukul 10.38 WIB di Siloam Hospitals.
Kabar mengenai kelahiran buah hati pertama Ojan Keke pertama kali diketahui publik setelah keduanya mengunggah sebuah video persalinan di Instagram. Dalam video tersebut, terlihat detik-detik lahirnya seorang bayi perempuan, yang diberi nama Zaline Ankeefa Ceisya.
“๐๐๐ฑ๐ข ๐ฌ๐ฃ ๐๐ฆ๐ฏ๐ฑ๐ฅ; ๐๐ฟ๐ถ๐ฑ๐ฎ๐, ๐ฌ๐ณ/๐ฌ๐ณ/๐ฎ๐ฌ๐ฎ๐ฏ (๐ญ๐ฌ:๐ฏ๐ด ๐๐ )
3,1 kg - 50 cm,” tulis Keke dalam keterangan Instagramnya pada Senin (17/7).
Editors' Pick
2. ย Keke Eva beri apresiasi untuk suami tercinta karena sudah setia mendampingi persalinan
Selama proses persalinan berlangsung, Fauzan Akhdan alias Ojan memang terlihat setia mendampingi sang Istri. Ojan berada di sisi Keke sejak di ruang rawat hingga di dalam ruang operasi. Saat itu, setiap pandangan matanya tak lepas dari sang Istri.
Karena kesetiaannya inilah, Keke mengungkapkan sebuah pesan manis berisi apresiasi untuk Ojan. Perempuan kelahiran 1997 ini juga turut membagikan foto Ojan di akun Instagramnya lho, Ma!
“Postingan ini dibuat untuk appreciate suami aku tercinta @fauzanakhdanโฃ๏ธ,” tulis Keke dalam keterangan Instagramnya pada Jumat (21/7/2023).
3. Ojan jadi suami yang selalu menangkan dan menguatkan Keke
Masih dalam unggahan yang sama, Keke menyebut jika Ojan merupakan sosok suami idaman. Ojan selalu menenangkan, menguatkan, dan membantu Keke dalam mengurus buah hati pertama mereka.
“Sempet takut nanti pas anak cantik lahir gimana, krn ayang pgn ngurus nya berdua aja biar belajar mandiri & belajar jd orgtua pdhl selama hamil dia selalu main game dan cuek.
Tapi ternyata pas mendekati hari buat ketemu anak cantik sampe anak cantik lahir, dia bener bener nenangin aku, nguatin aku & ngebantu aku bgt buat ngurus Zaline!๐ฅน๐ฅน,” kata Keke.
4. Keke ucapkan terima kasih untuk suami tercinta
Pasca melahirkan, memang sudah selayakanya seorang Mama mendapatkan bantuan dari orang terdekat terutama suami. Sebab mengurus new born sambil menjalani masa pemulihan bukanlah satu hal yang mudah.
Karena merasa sudah banyak dibantu, Keke pun mengucapkan terima kasih kepada suami tercintanya. Keke menuturkan bahwa selama ini Ojan telah bersedia berbagi tugas dalam mengurus Baby Zaline, sehingga dirinya mendapatkan tidur yang cukup. Ini jadi satu hal yang tak ternilai harganya untuk Keke pasca melahirkan.
“Makasiyy yaa sayaaang udah selalu ada buat akuu & zaline! Makasih udah mau gantian shift klo malem, jd kita berdua masih ada waktu tidur yg cukup. Makasii udah mau bagi tugas buat ngurus Zaline, pokoknya makasih banyak banyak banyak,” tambahnya.
Di akhir kalimat, ia pun mengungkapkan rasa cintanya untuk suami dengan menyebut ‘I love u’.
Demikian tadi cerita Keke Eva beri apresiasi untuk suami tercinta karena sudah setia mendampingi persalinannya. Kalau Papa di rumah bagaimana, turut mendampingi istri juga kah saat persalinan?
Baca juga:
- Kim Kurniawan Beri Apresiasi untuk Istri usai Lahiran Anak Kedua
- Merasa Relate, Tasya Farasya Berikan Apresiasi pada Ibu Menyusui
- Arnold Leonard Beri Pesan Manis untuk Istri usai Melahirkan Eshal