Lulus ASI Ekslusif, Anisa Rahma Ucap Terima Kasih untuk Bayi Kembarnya
Dukungan suami dan ASI booster jadi kunci sukses Anisa dalam menyusui kedua putrinya
23 April 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Anisa Rahma dan Anandito Dwis, dikaruniai anak kembar yang lahir tepat pada 13 Oktober 2022 lalu. Artinya, tepat di Bulan April 2023 ini kedua bayi kembar Anisa genap berusia 6 bulan dan telah lulus ASI eksklusif.
Melalui media sosial Instagramnya, Anisa menuliskan sebuah caption haru yang berisi ucapan terima kasih untuk kedua bayi kembarnya. Hal ini karena Alma dan Alsha dianggap sangat luar biasa dan memberi banyak pelajaran untuk Anisa, terkait proses menyusui.
Selain itu, Anisa juga mengungkapkan rasa bahagianya karena bisa memberi ASI eksklusif hingga kedua putrinya berusia 6 bulan. Meski dalam prosesnya tidaklah mudah dan butuh banyak kesabaran.
Berikut Popmama.com rangkum informasi selengkapnya mengenai bagaimana Anisa Rahma ucap terima kasih untuk bayi kembarnya setelah lulus ASI eksklusif.
1. Bagi Anisa Rahma menyusui bayi kembar butuh kesabaran
Sebenarnya menyusui adalah proses alami yang dilakukan oleh Mama dan bayi. Namun dalam prosesnya, Mama dan bayi juga butuh kerja sama agar menyusui berjalan dengan optimal.
Diakui Anisa Rahma, menyusui bayi kembar membutuhkan banyak perjuangan dan kesabaran. Dimana ia harus bangun di malam hari tiap 1 hingga 2 jam sekali. Namun, semua ini dijalaninya tanpa banyak mengeluh. Karena tujuan utamanya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi bayi kembarnya.
“Dari awal kelahiran Alma dan Alsha, aku bahagia banget bisa kasih ASI ekslusif setiap hari.
Pastinya butuh banyak effort dan kesabaran, tapi aku jalani dengan niat dan keinginan buat memenuhi kebutuhan si Twins😊,” ungkap Anisa dalam salah satu unggahan Instagramnya.
Editors' Pick
2. Awalnya sempat merasa berat dan tak sanggup memberikan ASI eksklusif
Pasca melahirkan, banyak Mama yang mungkin merasa kewalahan. Sebab di fase ini, Mama harus beradaptasi dengan aktivitas baru dalam merawat dan menyusui si Kecil.
Hal ini juga yang dialami oleh Anisa Rahma. Di awal fase menyusui, perempuan berusia 32 tahun tersebut sempat ingin menyerah. Karena menurutnya, menyusui adalah hal yang berat, terlebih ini dilakukan hampir setiap hari.
“Awalnya dirasa berat dan kepikiran 'Bisa ga ya? sanggup ga ya sampe 2 tahun nanti?'." kata Anisa.