5 Tips Fingering Vagina agar Cepat Orgasme Pasca Melahirkan

Berikan rangsangan di area sensitif seperti klitoris dan g-spot!

23 Juli 2024

5 Tips Fingering Vagina agar Cepat Orgasme Pasca Melahirkan
Freepik/Pikisuperstar

Seks pasca melahirkan tentu menjadi satu hal yang begitu menantang untuk Mama.

Ini karena, selama hamil dan melahirkan, hormon di dalam tubuh mengalami perubahan, tak terkecuali hormon seksual. Belum lagi, adanya perubahan bentuk tubuh usai melahirkan, yang terkadang berkontribusi besar terhadap menurunnya rasa percaya diri di depan pasangan. 

Jika ini yang Mama alami, tak perlu khawatir ya. Sebab saat ini ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kepuasan seksual, salah satunya dengan melakukan fingering vagina. 

Teknik yang satu ini dilakukan dengan cara memasukkan jari-jari ke dalam vagina, guna mendapatkan rangsangan seksual alias orgasme. Sebelum mencobanya, simak dulu 5 tips fingering vagina agar cepat orgasme pasca melahirkan dari Popmama.com berikut ini!

1. Lakukan fingering di waktu yang tepat

1. Lakukan fingering waktu tepat
Unsplash/Towfiqu barbhuiya

Fingering vagina bisa dilakukan setelah Mama selesai menjalani masa nifas, serta rahim sudah dalam kondisi sembuh.

Menurut Baby Center, ini biasanya membutuhkan waktu empat hingga enam minggu pasca melahirkan. 

Nah, Mama dan Papa bisa coba lakukan fingering di waktu tersebut ya. Ingat untuk tidak melakukan fingering lebih cepat, karena berisiko menyebabkan terjadinya infeksi yang justru membahayakan tubuh. 

Jika nifas belum selesai, sebagai gantinya untuk mencapai orgasme cobalah untuk melakukan cuddling atau memberikan rangsangan di beberapa bagian tubuh lainnya seperti payudara atau penis pasangan.

Editors' Pick

2. Fokuslah pada bagian klitoris

2. Fokuslah bagian klitoris
Pexels/Deon Black

Untuk mendapatkan orgasme tak melulu harus dengan penetrasi, teknik fingering juga bisa jadi salah satu pilihan. 

Caranya, Mama bisa minta ke pasangan untuk fokus memberikan stimulasi pada bagian klitoris. Klitoris jadi salah satu titik sensitif perempuan, yang bisa dieksplor saat melakukan fingering

Papa bisa memberikan stimulasi yang berulang dan konsisten pada area klitoris, hingga Mama mencapai orgasme. Selama melakukannya, jangan lupa untuk bertanya kepada pasangan gerakan seperti apa yang bisa mempercepat terjadinya orgasme.

3. Jangan lupa eksplor bagian lain

3. Jangan lupa eksplor bagian lain
Freepik/Racool_studio

Fingering tak hanya berfokus pada vagina. Mama bisa minta Papa untuk eksplor bagian tubuh lainnya, dengan menggunakan jari. 

Papa bisa mulai dari bagian paha dalam, kemudian gerakkan jari-jari secara lembut dan sensual ke area di sekitarnya. Selain itu, gerakkan jari-jari ke daerah kemaluan hingga Mama merasa terangsang dan cepat mencapai orgasme. 

4. Jangkau g-spot

4. Jangkau g-spot
Unsplash/Deon Black

Menurut Human Andrology, perempuan memiliki banyak titik sensitif jika dibandingkan dengan laki-laki, salah satunya yaitu g-spot

G-spot merupakan salah satu bagian dari vagina. Titik rangsangan yang satu ini terletak sekitar 2 sentimeter setelah bukaan vagina, tepatnya di bagian dinding atas vagina. Selain menggunakan penis, titik ini juga bisa dijangkau menggunakan jari-jari saat Papa melakukan fingering

Biasanya, perempuan akan mudah mengalami orgasme ketika area ini diberikan rangsangan. Jadi, nggak ada salahnya buat dicoba ya, Pa!

5. Ketahui kapan harus berhenti

5. Ketahui kapan harus berhenti
Freepik/jcomp

Menurut Healthline, orgasme perempuan pada umumnya bisa dicapai dengan durasi rata-rata 20 menit. Namun, durasi ini tentunya berbeda-beda pada tiap orang. 

Nah, yang perlu diperhatikan yaitu, Papa harus tahu kapan waktunya untuk berhenti. Papa bisa coba tanyakan kepada Mama, kapan waktu yang tepat untuk berhenti atau justru melanjutkan ke tahap stimulasi selanjutnya. 

Hindari melakukan fingering terlalu lama, karena berisiko menyebabkan lecet di vagina, serta memicu terjadinya infeksi di sekitar organ intim. 

Itulah 5 tips fingering vagina agar cepat orgasme pasca melahirkan. Selamat mencobanya malam ini!

Baca juga:

The Latest