Eksklusif: Gista Putri Ungkap Tips Diet dan Perawatan Tradisional Setelah Persalinan
Tertarik mencoba tips dari Gista yang satu ini?
10 Februari 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah melahirkan, salah satu masalah yang kerap dikeluhkan oleh para Mama baru adalah berat badan yang sulit turun kembali.
Tak jarang masalah berat badan pun bisa membuat Mama stres, terutama saat Mama sedang berjuang untuk menyesuaikan diri menjalani peran sebagai Mama baru.
Beberapa pendapat menyebutkan bahwa diet ekstrem sebaiknya tidak dilakukan karena dikhawatirkan bisa memengaruhi produksi ASI.
Hal tersebut juga ternyata menjadi perhatian khusus bagi Gista Putri. Meski baru melahirkan anak pertama dari pernikahannya dengan Wishnutama, Gista mengaku bahwa dirinya sudah berhasil menurunkan bobot tubuh sekitar 6 kg.
Ditemui di kediamannya saat pemotretan Millennial Mama of the Month, Gista Putri pun mengungkapkan tips dietnya beserta perawatan tradisional yang dilakukan pasca persalinan.
Nah, daripada semakin penasaran, berikut Popmama.com telah merangkum beberapa informasi pentingnya.
Editors' Pick
1. Diet dengan mengubah pola pikir
Tak hanya dengan mengatur menu makanan sehat yang dikonsumsi setiap hari, cara diet efektif lainnya adalah dengan mengubah pola pikir kita sendiri.
Hal tersebutlah yang dilakukan oleh Gista, bahkan semenjak ia hamil anak pertamanya dengan Whisnutama, Salima Putri Tama.
Ia mengaku bahwa semenjak hamil, dirinya sudah mulai mengatur pola makan untuk tidak terlalu berlebihan.
"Pola pikirnya dulu yang diubah. Saya sendiri nggak cuek soal berat badan, jadi memang kalau makan ada yang ditahan. Atau kalau memang merasa sudah kenyang, harus langsung berhenti. Karena saya nggak bisa buat diet, jadi mending dikontrol makannya," ujar Gista Putri.
Selain mengontrol nafsu makan, Gista juga mengaku bahwa dirinya rutin mengonsumsi buah sebagai sarapan dan makan malam.
"Saya juga setiap hari makan buah, buah apapun saya suka. Pokoknya sehari harus makan buah saja," tandasnya.
Usaha memang tak pernah mengkhianati hasil, kini akhirnya Gista sudah bisa menurunkan berat badannya, meski masih 3 kg lagi menuju berat badan idealnya.
"Waktu hamil naik 10-11 kg, sekarang sisa 3 kg lagi biar berat badannya ideal," ujarnya.
2. Perawatan khusus pasca melahirkan
Meski sudah menjadi Istri dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Gista mengaku bahwa perawatan pasca melahirkan yang ia lakukan hanyalah sesimpel pijat tubuh.
Dengan pijat tubuh, Gista mengaku bahwa dirinya menjadi jauh lebih rileks. Bahkan menurutnya, pijat juga dapat meringankan rasa sakit pada payudara saat menjadi pejuang ASI untuk bayi mungilnya, Salima.
"Setelah melahirkan, treatment yang saya lakukan biasanya pijat. Biar kita juga rileks dan tidurnya juga enak. Bisa buat ngilangin rasa sakit di payudara juga," ungkap Gista.
Selain pijat, Gista juga beberapa kali mengonsumsi jamu pasca persalinan.
Tak main-main, diketahui jamu kunyit asam memiliki banyak manfaat untuk Mama yang baru saja melahirkan, antara lain:
- Meningkatkan daya tahan tubuh
- Mencegah terjadinya mastitis
- Mengurangi gejala depresi
- Merangsang produksi ASI
- Baik untuk kesehatan kulit
"Minum jamu juga ada sesekali, suka dibikinin kunyit asam," ujar Gista.
Untuk merawat bekas luka pasca operasi caesar, Gista mengaku bahwa dirinya tak memiliki tips khusus. Pasalnya, ia hanya mengoleskan bekas luka jahitan dengan krim khusus dari dokter.
"Kalau untuk perawatan pasca operasi caesar, saya cuma pakai krim dari dokter dan dokter saya pun nggak menyarankan untuk pakai obat-obat lain," tambah Gista.