Amankah Minum Tolak Angin untuk Ibu Menyusui? Cek Faktanya

Meski terbuat dari bahan alami, ibu menyusui tidak boleh sembarangan mengonsumsi obat herbal

3 Oktober 2023

Amankah Minum Tolak Angin Ibu Menyusui Cek Faktanya
Tokopedia.com

Di Indonesia, istilah masuk angin sering digunakan untuk kondisi dengan gejala seperti demam, pusing, meriang, lemas, kembung, atau badan nyeri. Gejala ini dapat dialami oleh siapa saja, termasuk ibu menyusui.

Beragam obat biasa digunakan untuk mengatasi masuk angin, baik itu obat herbal maupun non herbal. Salah satu obat herbal yang sudah dikenal dan sering digunakan adalah Tolak Angin.

Namun, seperti yang Mama ketahui, ibu menyusui harus lebih berhati-hati dalam memilih obat-obatan, termasuk obat herbal. bolehkah ibu menyusui minum Tolak Angin?

Untuk mengetahui jawabannya, simak ulasan Popmama.com mengenai keamanan minum Tolak Angin untuk ibu menyusui.

Kandungan Tolak Angin

Kandungan Tolak Angin
Freepik

Tolak Angin merupakan salah satu obat herbal yang diandalkan untuk mengatasi masuk angin dan meningkatkan daya tahan tubuh. Obat ini dibuat dari bahan alami seperti biji pala, kayu angin, kayu manis, kapulaga, daun cengkeh, kayu ules, jahe, adas, daun mint, serta madu.

Editors' Pick

Apakah ibu menyusui boleh minum Tolak Angin

Apakah ibu menyusui boleh minum Tolak Angin
Freepik

Dilansir dari laman Tolak Angin, meski terbuat dari bahan alami, namun tidak direkomendasikan bagi ibu hamil dan menyusui. Belum diketahui efek dari Tolak Angin terhadap ibu hamil dan menyusui.

Saat menyusui, sebaiknya Mama tidak sembarangan mengonsumsi obat yang dijual bebas. Konsultasikan dengan dokter mengenai gejala sakit dan obat yang aman saat menyusui, Ma.

Penyebab dan Gejala Masuk Angin

Penyebab Gejala Masuk Angin
Freepik/katemangostar

Istilah masuk angin tidak dikenal dalam dunia kedokteran. Ini merupakan kumpulan gejala dari berbagai infeksi virus, yang menyerupai gejala flu. Infeksi virus yang paling sering terjadi adalah common cold (batuk pilek biasa). Gejala-gejalanya adalah sebagai berikut:

  • Demam,
  • pusing,
  • meriang dan merasa kedinginan,
  • lemas,
  • mual,
  • kembung dan sakit perut,
  • mata berair,
  • tenggorokan kering,
  • badan terasa nyeri.

Tips Aman Mengatasi Masuk Angin untuk Ibu Menyusui

Tips Aman Mengatasi Masuk Angin Ibu Menyusui
Freepik

Ibu hamil dan menyusui tidak boleh sembarangan mengonsumsi obat, terutama yang dijual bebas. Jadi bagaimana jika Mama mengalami masuk angin saat menyusui? Berikut beberapa hal yang dapat Mama lakukan untuk meringankan gejala masuk angin:

  • Pijat
  • Berusaha lebih santai
  • Minum minuman hangat yang tidak membuat mual
  • Istirahat dan tidur
  • Mengurangi porsi makan untuk mencegah mual
  • Perbanyak minum air putih, konsumsi sayur dan buah
  • Konsumsi sup hangat
  • Mandi air hangat
  • Mengoleskan minyak kayu putih atau minyak telon untuk menghangatkan tubuh

Masuk angin terjadi karena penurunan daya tahan tubuh. Agar terhindar dari masuk angin, pastikan Mama selalu menjaga daya tahan tubuh. Ini dapat dilakukan dengan mengonsumsi makanan bernutrisi, istirahat cukup, berolahraga secara rutin, serta selalu menjaga kebersihan, Ma.

Itulah informasi mengenai keamanan minum Tolak Angin untuk ibu menyusui. Jika gejala masuk angin tidak kunjung berkurang setelah tiga hari, Mama dapat memeriksakan diri ke dokter.

Baca juga:

The Latest