Bolehkan Daun Pepaya Dikonsumsi oleh Ibu Menyusui? Simak Faktanya!
Temukan jawaban lengkap tentang aman atau tidaknya daun pepaya bagi ibu menyusui, plus manfaatnya
27 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Daun pepaya kerap menjadi bahan perdebatan di kalangan ibu menyusui, mengingat banyaknya informasi yang beredar secara beragam.
Setiap ibu tentu ingin memastikan asupan makanan yang dikonsumsi aman dan bermanfaat bagi proses menyusui bayinya.
Namun, tidak semua informasi yang tersebar di masyarakat dapat dipercaya begitu saja tanpa penelusuran lebih lanjut.
Sejak turun-temurun, daun pepaya telah dikenal memiliki beragam khasiat kesehatan dalam pengobatan tradisional. Masyarakat Indonesia sendiri kerap menggunakan daun pepaya sebagai bahan ramuan atau sayuran dengan keyakinan akan manfaat yang terkandung di dalamnya.
Lantas bolehkan daun pepaya dikonsumsi oleh ibu menyusui? Berikut Popmama.com rangkum dari berbagai media.
Editors' Pick
Fakta Daun Pepaya Baik untuk Ibu Menyusui
Daun pepaya dikenal sebagai galactagogue alami yang dapat merangsang produksi ASI.
Kandungannya mampu meningkatkan hormon prolaktin dan oksitosin, yang berperan penting dalam proses menyusui.
Prolaktin bertugas merangsang pertumbuhan kelenjar susu dan produksi ASI, sedangkan oksitosin membantu ASI mengalir saat dihisap bayi atau diperah.
Karena itulah daun pepaya telah lama digunakan oleh masyarakat, khususnya di Jawa sebagai cara alami memperlancar ASI.
Manfaat Lain Daun Pepaya untuk Kesehatan Ibu dan Bayi
Selain mendukung produksi ASI, daun pepaya juga menawarkan berbagai manfaat kesehatan lainnya khususnya untuk sang ibu, yaitu:
- Menjaga sistem imun: kandungan phytonutrient pada daun pepaya membantu meningkatkan kekebalan tubuh ibu menyusui, melindungi dari infeksi virus dan bakteri.
- Meningkatkan nafsu Makan: daun pepaya dipercaya dapat meningkatkan nafsu makan bayi melalui ASI yang diminum, sehingga cocok untuk bayi yang sulit makan.
- Memperlancar pencernaan: kandungan serat dalam daun pepaya membantu mengatasi sembelit pada ibu dan bayi, memperbaiki sistem pencernaan.
- Memperkuat tulang dan gigi: dengan zat besi dan kalsium yang terkandung, daun pepaya dapat memperkuat tulang dan gigi ibu serta bayi.
- Meningkatkan produksi sel darah merah: daun pepaya membantu mencegah anemia dengan meningkatkan produksi sel darah merah, penting untuk kesehatan ibu dan bayi.
- Membantu tubuh tetap bugar: kandungan nutrisi pada daun pepaya menjaga ibu menyusui tetap bugar meski harus beradaptasi dengan pola tidur bayi.