6 Doa untuk Mengatasi Kecemasan saat Hamil Trimester Pertama
Semoga doa ini mampu membuat hati menjadi tenang selama masa kehamilan
16 September 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hamil dan mempunyai anak merupakan hal yang didamakan banyak perempuan. Ketika kabar baik itu datang, Mama dan keluarga tak henti-hentinya mengucapkan rasa syukur atas apa yang telah diberikan Sang Maha Kuasa.
Berada di fase kehamilan trimester pertama pasti membuat Mama sangat bahagia serta ada rasa penasaran mengenai perkembangan si janin.
Mungkin di satu sisi Mama terharu dengan kabar bahagia ini, tapi di sisi lain timbul perasaan cemas dan khawatir dalam diri, apakah bisa melewati masa kehamilan dengan lancar hingga proses persalinan nanti.
Segala upaya telah Mama lakukan demi menjaga kesehatan si janin di dalam perut. Seperti mencukupi asupan gizi, melakukan pemeriksaan rutin ke dokter kandungan dan menerpakan pola hidup sehat.
Tapi ada saatnya rasa cemas itu terus datang dan untuk mengurangi perasaan ini, banyak orang berdoa untuk ketenangan hatinya.
Di dalam Islam, Ibu hamil sangat disarankan untuk memperbanyak membaca dzikir atau pun berdoa yang baik untuk bayi di dalam kandungan.
Dalam Islam, beribadah dan berdoa menjadi ritual kepercayaan untuk mendapatkan keselamatan, ketenangan serta mendekatkan diri kepada-Nya.
Allah SWT mengingatkan kita dalam Surah Al-Qur'an Ar-Ra’d ayat 28:
الَّذِينَ آمَنُوا وَتَطْمَئِنُّ قُلُوبُهُم بِذِكْرِ اللَّهِ ۗ أَلَا بِذِكْرِ اللَّهِ تَطْمَئِنُّ الْقُلُوبُ
Al-ladziina aamanuu watathma-innu quluubuhum bidzikrillahi alaa bidzikrillahi tathma-innul quluub(u); [QS. 13:28]
Artinya: (yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram. [QS. 13:28]
Sebagai seorang muslimah, Mama ingin memohon dijauhkan dari rasa cemas itu, meminta ketenangan hati serta selalu berada dalam lindungan-Nya selama masa kehamilan ini.
Mungkin, memang tidak ada doa khusus yang diperuntukkan ibu hamil, namun beberapa doa ini bisa menentramkan hati mama yang saat ini sedang cemas karena kehamilan.
Berikut ini Popmama.com telah merangkum doa untuk mengatasi kecemasan saat hamil trimester pertama.
1. Baca Surah Luqman setiap hari untuk memohon agar bayi di dalam perut tumbuh menjadi anak yang baik
وَوَصَّيْنَا الْاِنْسٰنَ بِوَالِدَيْهِ ۚ حَمَلَتْهُ اُمُّهٗ وَهْنًا عَلٰى وَهْنٍ وَّفِصٰلُهٗ فِيْ عَامَيْنِ اَنِ اشْكُرْ لِيْ وَلِـوَالِدَيْكَ ۗ اِلَيَّ الْمَصِيْرُ
wa washshoinal-insaana biwaalidaiih, hamalat-hu ummuhuu wahnan 'alaa wahniw wa fishooluhuu fii 'aamaini anisykur lii wa liwaalidaiik, ilayyal-mashiir
Artinya: "Dan Kami perintahkan kepada manusia (agar berbuat baik) kepada kedua orangtua-nya. Ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam usia dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada kedua orangtua-mu. Hanya kepada Aku kembalimu." (QS. Luqman 31: Ayat 14).
Menurut Muhammad Quraish Shihab dalam Tafsir Al Mishbah, doa dari ayat tersebut menunjukkan penghormatan dan kebaktian kepada orangtua menempati posisi kedua setelah pengagungan kepada Allah SWT.
Surah ini bisa menjadi doa untuk mengatasi kecemasan ibu hamil karena dengan Mama membaca surah ini, diharapkan bayi di dalam kandungan bisa menjadi anak saleh atau salihah sesuai dengan impian orangtuanya.
Doa ini juga diharapkan agar si Kecil dapat merasakan kasih sayang dari orangtua-nya yang telah berjuang menjaganya sejak di dalam kandungan.
2. Doa untuk mencari perlindungan dari bencana yang parah, kesengsaraan, dan untuk dibebaskan dari kemalangan selama kehamilan
اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ جَهْدِ الْبَلَاءِ، وَدَرَكِ الشَّقَاءِ، وَسُوءِ الْقَضَاءِ، وَشَمَاتَةِ الْأَعْدَاءِ
Allahumma inni a’uzu bika min jahdil-bala’, wa darki shaqa’, wa su’il-qadha’, wa shamatatil-a’da’
Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari susahnya bala’ (bencana), tertimpa kesengsaraan, keburukan qadha’ (takdir), dan kegembiraan para musuh.” ( HR. Al-Bukhari nomor 6347, 6616 dan Muslim nomor 2707).