7 Manfaat Berenang untuk Ibu Hamil

Olahraga berenang bisa jadi alternatif olahraga paling aman buat ibu hamil, lho

3 Februari 2024

7 Manfaat Berenang Ibu Hamil
Freepik

Saat hamil, banyak Mama yang enggan berolahraga karena takut janinnya bermasalah maupun terguncang.

Tahukah Mama berenang di saat sedang hamil justru dapat memberikan manfaat sama seperti halnya saat Mama melakukan senam hamil.

Berbeda dengan rasa takut melukai janin yang sering Mama rasakan, olahraga berenang justru adalah olahraga yang ideal selama masa kehamilan.

Karena selain dari risiko cedera yang ringan, berenang juga tidak berisiko untuk Mama bisa jatuh dan melukai janin dalam perut.

Di atas baru beberapa manfaat yang bisa ibu hamil rasakan ketika rajin berenang.

Popmama.com ungkap 7 manfaat berenang untuk ibu hamil!

1. Kesehatan tubuh makin stabil

1. Kesehatan tubuh makin stabil
Pixabay/Free-Photos

Penelitian menunjukkan Mama yang sudah rutin berenang sejak trimester pertama memiliki kesempatan untuk bisa melahirkan lebih mudah dan cepat daripada Mama yang tidak berenang.

Selain itu, Mama yang rutin berenang memiliki punggung lebih sehat daripada Mama yang tidak berenang.

Seorang Mama hamil tak boleh tidur tengkurap, maka saat ibu hamil sedang berenang menjadi sebuah kenikmatan tersendiri karena lebih bebas bergerak.

Tak hanya itu, dengan Mama rutin berenang juga dapat mengurangi risiko keguguran akibat adanya pergerakan otot perut berlebihan yang berakibat ke janin.

2. Melatih pernapasan Mama dan Si Kecil

2. Melatih pernapasan Mama Si Kecil
mom.girlstalkinsmack.com

Mama memang bisa mencoba melakukan latihan pernapasan di luar kolam renang. Meski demikian, dengan berenang dan menyelam akan membuat proses pernapasan jadi lebih alami.

Tak hanya akan membuat pernapasan Mama jadi lebih baik, berenang juga akan membuat pernapasan janin jadi lebih kuat dan sehat, lho.

Banyak penelitian yang menunjukkan selama persalinan, bayi akan berpotensi mengalami anoksia (kekurangan oksigen).

Nah, melalu latihan pernapasan saat berenang, hal itu tidak hanya melatih paru-paru Mama, tapi juga melatih pernapasan bayi yang masih tumbuh di dalam janin.

Editors' Pick

3. Menghilangkan pembengkakan dan varises

3. Menghilangkan pembengkakan varises
nshapefitness.vn

Varises dan pembengkakan adalah dua masalah serius yang sering dihadapi Mama selama kehamilan.

Dengan rutin melakukan renang, maka akan membantu ibu hamil meringankan ketegangan dan rasa sakit pada tubuh.

Selain itu, berenang juga bermanfaat untuk menyingkirkan pembengkakan dan varises yang biasa dialami oleh ibu hamil, lho.

4. Memperlancar peredaran darah

4. Memperlancar peredaran darah
Pexels/Pixabay

Karena tekanan di air yang berbeda, maka sirkulasi darah, getah bening, dan paru-paru Mama yang sedang hamil bisa berfungsi dengan baik.

Oleh karenanya, saat ibu hamil rutin berenang membantu melancarkan sirkulasi darah sekaligus menjaga fungsi jantung.

Dengan begitu, kebutuhan nutrisi dan oksigen baik untuk Mama maupun janin akan berlangsung dengan baik dan lancar.

Sehingga, sistem pernapasan yang baik dapat membuat janin Mama mendapatkan cukup oksigen.

5. Menjaga berat badan

5. Menjaga berat badan
technospa.co.za

Idealnya pertambahan kalori selama hamil ialah 300 kalori lebih banyak dari kebutuhan semasa tidak hamil.

Namun, tidak jarang ibu hamil memiliki nafsu makan yang besar sehingga bisa melebihi kebutuhan kalorinya.

Hal ini tidak salah karena memang asupan nutrisi ibu hamil yang diterima akan diteruskan juga untuk janin dalam membantu pertumbuhan dan perkembangannya.

Nah, dengan berenang membantu Mama membakar 600 kalori dalam tubuh. Sehingga jika Mama rajin berenang, Mama nggak perlu takut naik berat badan terlalu banyak saat hamil.

Karena, kalau Mama saat hamil berat badannya tidak naik banyak, perjuangan untuk menguruskan badan pasca melahirkannya juga tidak akan terlalu berat kan, Ma.

6. Membuat tidur lebih nyenyak

6. Membuat tidur lebih nyenyak
Freepik

Berenang yang dilakukan secara aktif dan teratur, dapat membantu menghilangkan lelah dan penat akibat aktivitas sehari-hari yang Mama lakukan.

Gerakan-gerakan tubuh ketika Mama berenang juga membantu menyegarkan fisik maupun mental Mama.

Kondisi itulah yang bisa Mama rasakan perbedaannya terutama pada malam hari, tidur Mama akan lebih nyenyak dan berkualitas dari umumnya ibu hamil yang kesulitan tidur.

7. Dapat membuat posisi janin yang sempurna

7. Dapat membuat posisi janin sempurna
mumsnet.com

Aktivitas berenang untuk ibu hamil menjadikan tubuh lebih rileks sehingga bayi dan Mama pun juga merasakan emosi yang positif.

Berenang saat hamil juga akan membantu bayi memiliki posisi yang tepat di dalam rahim, Ma.

Selain itu, berenang juga dapat menghilangkan risiko adanya plasenta previa.

Dengan posisi janin yang sempurna, tentu Mama jadi memudahkan Mama saat persalinan nanti.

Nah, demikianlah 7 manfaat berenang untuk ibu hamil dan juga bagi janin yang ada di dalam kandungan. Jadi, tentu Mama nggak akan melewatkan memiliki manfaat yang baik bagi si Kecil dan Ibu hamil.

Baca juga: 

The Latest