Perjalanan Program Bayi Tabung Anisa Rahma hingga Hamil Anak Kembar
Usaha Anisa Rahma dan suami berbuah manis, bahkan bahagianya double!
17 Mei 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah empat tahun menanti, akhirnya Anisa Rahma dan suaminya, Anandito Dwis, mengumumkan kabar gembira mengenai kehamilan anak pertama mereka.
Informasi ini awalnya diunggah oleh Anisa melalui unggahan foto saat ia dan suaminya memamerkan hasil ultrasound pemeriksaan kehamilan.
"Alhamdulillaaahh. Akhirnya penantian aku dan suami selama 4 tahun berbuah manis.MasyaAllah Tabarakallah atas izin Allah kami dititipkan calon malaikat kecil dalam keluarga kami," tulisa Anisa pada caption di Instagramnya.
Anisa pun menceritakan perjalanan kehamilannya kepada warganet. Ia mengungkapkan bahwa kehamilannya tak kunjung terjadi karena adanya masalah kesehatan pada dirinya dan sang suami. Namun, beruntung kini Anisa berhasil mendapatkan kehamilan setelah menjalani program bayi tabung.
Nah, berikut perjalanan program bayi tabung Anisa Rahma hingga hamil anak kembar yang sudah Popmama.com rangkumkan dari berbagai sumber untuk Mama. Simak sama-sama, yuk!
1. Tak kunjung hamil akibat polip rahim dan penyumbatan tuba falopi
Menurut cerita Anisa, kala itu ia dan suaminya ingin bertekad untuk mendapatkan kehamilan dengan cara alami atau normal. Namun, usaha yang mereka lakukan ternyata terhalang oleh beberapa gangguan kesehatan yang dialami baik Anisa maupun suaminya.
Anisa mengatakan bahwa adanya penyumbatan pada tuba falopinya. Selain itu, terdapat polip pada rahimnya.
Oleh karena gangguan kesehatan tersebut, Anisa harus menjalani serangkaian perawatan kesehatan. Mulai dari mengubah pola hidup sampai melakukan prosedur seperti histeroskopi.
Menurut mantan personel Cherrybelle itu, dokter menyarankan dirinya menjalani prosedur histeroskopi untuk mengangkat polip yang ada di rahimnya. Sehingga, ia bisa lebih mudah mendapatkan kehamilan.
Editors' Pick
2. Suami juga diketahui mengalami gangguan sperma
Tak hanya Anisa, sang suami juga memiliki masalah pada spermanya. Karena itu, dokter pun menyarangkan agar Anandito Dwis menjalani pola hidup sehat yang dibimbing oleh dokter.
"Akhirnya, selama 3 bulan lebih kita ngejalanin pola hidup yang sehat, dengan bimbingan @dr.andronikos.spand. Alhamdulillah, hasilnya menunjukkan kualitas sperma membaik," tulis Anisa.
Setelah semua permasalahan teratasi, dokter pun menyarankan keduanya untuk segera menjalani prosedur bayi tabung. Hal ini juga dilakukan untuk mencegah polip muncul kembali.