Lewat Whisper Challenge, Irish Bella Umumkan Kehamilan ke Ammar Zoni

Usai melakukan pemeriksaan ke dokter, kandungan Irish Bella dinyatakan lemah

12 Februari 2020

Lewat Whisper Challenge, Irish Bella Umumkan Kehamilan ke Ammar Zoni
Youtube.com/Aish TV

Kabar bahagia datang dari pasangan Irish Bella dan Ammar Zoni, awal tahun 2020 ini mereka diberikan anugerah luar biasa. Pasangan ini kembali diberikan kepercayaan untuk menjaga si Kecil di dalam kandungan karena Irish telah berbadan dua

Kabar kehamilan Irish sempat diumumkan melalui sebuah unggahan video pada channel YouTube Aish TV berjudul "Irish Hamil Lagi?" yang tayang perdana pada 12 Februari 2020. Usai kabar bahagia dari Cut Meyriska dan Roger Danuarta, kini Irish serta Ammar pun menyusul karena kembali menanti kehadiran anggota baru di keluarga mereka. 

Jika Mama ingin mengetahui momen bahagia yang dirasakan oleh Irish dan Ammar atas karunia dari sang Pencipta, kali ini Popmama.com telah merangkum kebahagiaan keduanya. 

Editors' Pick

1. Bermain whisper challenge menjadi momen tepat untuk mengabarkan berita bahagia

1. Bermain whisper challenge menjadi momen tepat mengabarkan berita bahagia
Youtube.com/Aish TV

Ketika seorang istri mengetahui bahwa dirinya telah hamil melalui test pack, maka ada sebuah perasaan bahagia yang juga ingin dikabarkan oleh sang Suami. Tak jarang mereka pun mencari cara unik untuk berusaha mengabarkan kehamilan mereka kepada pasangan. 

Whisper challenge menjadi cara unik yang tak biasa untuk Irish ketika mengabarkan berita kehamilannya kepada Ammar. Keseruan whisper challenge yang dilakukan Irish dan Ammar terbagi dalam dua buah video yang diunggah melalui channel YouTube mereka. 

Walau whisper challenge ini dilakukan secara bergantian satu sama lain, namun di video kedua ada sebuah kabar bahagia yang diumumkan oleh Irish menjelang akhir permainan. 

"Kamu akan jadi ayah, aku hamil," ucap Irish ketika memainkan whisper challenge. 

Kalimat tersebutlah yang diucapkan Irish dan kemudian akan ditebak oleh Ammar. Meskipun sempat terbata-bata ketika sedang ingin menebak kalimat yang diucapkan oleh sang Istri, Ammar pada akhirnya bisa menjawab dengan benar. 

Irish pun memberikan sebuah kotak berisikan kaus putih dengan tulisan "Baby Daddy" dan test pack sebagai bukti akan kehamilannya. 

Baca juga: 

2. Doa Ammar Zoni dikabulkan oleh sang Pencipta 

2. Doa Ammar Zoni dikabulkan oleh sang Pencipta 
Youtube.com/Aish TV

Seperti yang sudah diketahui bahwa Irish dan Ammar sempat kehilangan bayi kembarnya pada Minggu (6/10/2019) lalu, ketika jalan usia kehamilan ke-27 minggu. 

Terkait kehamilan yang terjadi pasca keguguran, WHO merekomendasikan untuk menunggu setidaknya 6 bulan setelah keguguran.

"Sebaiknya 3-6 bulan dari keguguran, baru hamil lagi. Hal ini dikarenakan untuk kembali memuliskan fisik serta mental terlebih dahulu. Ketika keguguran bukan hanya fisik saja yang akan lelah, namun mental pun seperti itu," ucap Dr. Thomas Chayadi MD, OBGYN ketika diwawancarai oleh tim Popmama.com pada Rabu (12/2/2020). 

Kabar kehamilan yang diberitahukan oleh Irish melalui whisper challenge tentunya memberikan kehagiaan tersendiri untuk Ammar. Dalam unggahannya yang terbaru, Ammar pun membagikan sebuah tulisan dari Surat Al-Baqarah Ayat 186. 

“Aku mengabulkan permohonan hamba ku yang berdoa apabila dia memohon kepadaku dengan sungguh, maka hendaklah mereka beriman dan selalu dalam kebenaran” (Q.S. AL Baqarah[2]: 186). 

Doa yang dipanjatkan oleh Ammar setiap kali beribadah pada akhirnya dikabulkan oleh sang Pencipta. Keinginannya untuk menjadi seorang Papa akan segera terkabul di tahun 2020 ini.

Baca juga: 15 Doa agar Cepat Hamil

3. Kandungan Irish Bella lemah dan harus banyak istirahat

3. Kandungan Irish Bella lemah harus banyak istirahat
Youtube.com/Aish TV

Usai mengumumkan kehamilannya kepada sang Suami, Irish dan Ammar pun melakukan pemeriksaan terhadap kondisi kesehatan anak mereka di RSAB Harapan Kita, Jakarta. 

Selain melakukan USG untuk bertemu dan melihat perkembangan anaknya, Irish dan Ammar pun berkonsultasi terkait kesehatan si Kecil. 

"Senang campur aduk karena kandungannya lemah. Jadi kata dokternya harus bed rest nggak boleh ke mana-mana, sedangkan mau umrah. Jadi ada senangnya bersyukur, tetapi gimana gitu. Nggak bisa berangkat rasanya gimana gitu, jadi bingung sahabat aish," ucap Irish dalam video di channel YouTube pribadinya.  

Dari pemeriksaan yang dilakukan oleh dokter, kandungan Irish dinyatakan lemah dan harus menjalani istirahat.

Jika sebelumnya Irish saat hamil sempat mengalami beberapa permasalahan kesehatan seperti pendarahan, indikasi infeksi di saluran kemih, tekanan darah tinggi, keram hingga kaki bengkak. 

Mari doakan agar kehamilan Irish kali ini bisa selalu sehat hingga proses persalinan nanti tiba ya, Ma. 

Sekali lagi selamat berbahagia untuk Irish dan Ammar!

Baca juga: 

The Latest